TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain yang Cetak 100 Gol Tercepat untuk Liverpool

Mohamed Salah menjadi satu-satunya pemain non-Inggris

liverpoolfc.com

Mencetak 100 gol dalam karier seorang pesepak bola tentunya menjadi hal spesial. Terlebih catatan tersebut diciptakan dalam waktu yang begitu cepat atau dengan jumlah laga yang terbilang sedikit. Hal itu baru saja dirasakan oleh Mohamed Salah, penyerang Liverpool. 

Pemain asal Mesir tersebut berhasil menciptakan 100 gol dalam 159 laga di semua kompetisi. Namun, torehan tersebut masih kalah dari penyerang Liverpool lainnya. Termasuk Mohamed Salah, siapa sajakah pemain tercepat yang sukses ciptakan 100 gol bersama Liverpool? Berikut ulasannya.

1. Roger Hunt - 144 laga

lfcclick.com

Roger Hunt menjadi pemain tercepat yang ciptakan 100 gol bersama Liverpool. Ia mampu menorehkan capaian tersebut dalam 144 laga di semua kompetisi. Ia merupakan salah satu striker top di era 50-an hingga 60-an sekaligus legenda Liverpool. Hunt bergabung bersama The Reds di musim 1958/59. 

Tercatat ia aktif mengabdi di Anfield hingga pertengahan musim 1969/70. Striker yang membawa Inggris juara Piala Dunia 1966 tersebut total merumput dalam 289 laga dengan catatan 165 gol dan 24 assist. Ia juga berhasil mempersembahkan 2 gelar Liga Inggris, 1 gelar Piala FA, dan 3 gelar English Super Cup. Sempat membela Bolton Wanderers, Hunt memutuskan pensiun pada Juli 1972

2. Jack Parkinson - 153 laga

liverpoolfc.com

Jauh sebelum Roger Hunt, Liverpool telah memiliki striker sekelas Jack Parkinson. Ia berhasil menciptakan 100 gol dalam 153 laga di semua ajang. Ia mulai berkiprah bersama The Reds di musim 1903/04. Di era tersebut, Parkinson merupakan salah satu striker terbaik di Inggris.

Secara keseluruhan, ia tampil dalam 219 laga dengan mencetak 128 gol. Ia tak lagi memperkuat Liverpool di musim 1914/15 usai hijrah ke Bury. Lalu, Parkinson memutuskan gantung sepatu pada Juli 2015. Ia telah meninggal dunia pada 13 September 1942.

3. Mohamed Salah - 159 laga

90min.com

Mohamed Salah bertengger di posisi tiga sebagai pencetak 100 gol tercepat Liverpool. Pemain berposisi winger kanan tersebut berhasil mencatatkan 100 gol dalam 159 laga di semua perhelatan. Ia merupakan salah satu penyerang terbaik andalan The Reds saat ini. 

Salah telah bergabung dengan Liverpool di 2017/18 usai pindah dari AS Roma. Hingga sekarang, ia telah bermain dalam 163 laga dengan mengemas 101 gol dan 41 assist. Ia juga telah menyumbangkan 1 gelar Premier League, 1 gelar Liga Champions, 1 gelar Piala Dunia Antarklub, dan 1 gelar UEFA Super Cup. Pemain asal Mesir tersebut masih memiliki kontrak hingga Juni 2023.

4. Sam Raybould - 165 laga

thisisanfield.com

Sam Raybould merupakan striker top yang pernah dimiliki Liverpool di era yang sama dengan Jack Parkinson. Ia berhasil menorehkan 100 gol dalam 165 laga di semua kompetisi. Sam merapat ke skuad The Reds di pertengahan musim 1899/1900. 

Striker asli Inggris tersebut bertahan selama delapan musim atau hingga musim 1906/07. Jika ditotal, ia telah tampil dalam 226 laga dengan melesatkan 130 gol. Sam kemudian hijrah ke Sunderland dan membela beberapa tim lainnya. Ia tak aktif berkarier pada tahun 1915. Penggemar Liverpool sempat berduka atas kepergian sang legenda di tahun 1949.

Baca Juga: 8 Pemain Liverpool Paling Tajam di Premier League Hingga Saat Ini

Baca Juga: 8 Pemain Terbaik Pengguna Jersey No.7 di Liverpool, Siapa Saja?

Verified Writer

Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya