TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Prancis vs Austria, Momen Olivier Giroud Cetak Sejarah

Olivier Giroud cetak sejarah bersama Prancis

Olivier Giroud. (skysports.com)

Jakarta, IDN Times - Laga antara Prancis lawan Austria di ajang UEFA Nations League, Jumat (23/9/2022) dini hari, jadi momen bersejarah bagi Olivier Giroud. Penyerang gaek tersebut tampil ciamik dalam laga yang dihelat di Stade de France tersebut.

Bersama Kylian Mbappe, Giroud menorehkan gol kemenangan Prancis atas Austria di laga ini. Nah, gara-gara gol yang dicatatkannya inilah, Giroud sukses menorehkan sejarah bersama Les Bleus. Sejarah apakah itu?

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Tak Memperkuat Timnas Inggris di UEFA Nations League

1. Giroud jadi pencetak gol tertua bagi Prancis

Kylian Mbappe dan olivier Giroud terlibat konflik jelang Piala Eropa 2020 bergulir. (goal.com).

Di usianya yang sudah masuk 35 tahun 357 hari ini, Giroud masih aktif mencetak gol. Bukan cuma di level klub, Giroud juga rupanya masih bisa mencetak gol bersama Timnas. Hal itu terjadi di laga lawan Austria ini.

Berkat gol di laga lawan Austria ini, Giroud pun mencatatkan sejarah. Dia jadi pemain tertua yang sanggup menorehkan gol untuk Prancis, melewati catatan Roger Marche (35 tahun 287 hari). Tua-tua keladi, itulah Giroud.

2. Giroud memang apik di laga lawan Austria

potret Olivier Giroud bersama Timnas Prancis (skysports.com)

Secara keseluruhan, Giroud memang tampil cemerlang di laga lawan Austria. Tidak hanya mencetak gol, dia juga berkontribusi banyak terhadap serangan Austria. Total, dia menorehkan empat tembakan, dengan catatan melewati lawan 100 persen.

Giroud juga sukses memenangi duel udara sebanyak dua kali, dan dua kali sukses menciptakan peluang. Dia juga mencetak satu asis untuk gol Mbappe di laga ini. Giroud memang masih bertaji rupanya.

Baca Juga: Olivier Giroud Mendadak Jago Pakai Nomor Terkutuk AC Milan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya