TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Stephanie Frappart, Wasit Perempuan Pertama di Liga Champions

Frappart akan memimpin laga Juventus vs Dynamo Kiev

Stephanie Frappart, Wasit Perempuan asal Prancis (Instagram.com/stephanie.frappart)

Jakarta. IDN Times - Sejarah akan tercipta dalam laga Liga Champions 2020/2021 yang mempertemukan Juventus dan Dynamo Kiev, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. Untuk pertama kalinya, laga Liga Champions akan dipimpin oleh seorang wasit perempuan.

Perempuan itu bernama Stephanie Frappart, wasit asal Prancis yang kini sudah berusia 36 tahun. Meski ini jadi kali pertama ia memimpin laga Liga Champions, secara pribadi, pengalaman Frappart memimpin laga kompetisi Eropa memang sudah terhitung mumpuni.

Baca Juga: 5 Wasit yang Paling Sering Memimpin Laga Liga Champions

1. Frappart pernah pimpin laga Piala Super Eropa dan Liga Europa

Sebelum mencicipi kompetisi Liga Champions, Frappart pernah memimpin beberapa laga kompetisi Eropa. Pada 2019, ia memimpin laga Piala Super Eropa yang mempertemukan dua tim asal Inggris, yaitu Liverpool dan Chelsea.

Sebelumnya, Frappart pernah memimpin laga Liga Europa yang mempertemukan Leicester City dan Zorya Luhansk, Oktober kemarin. Secara pengalaman, Frappart memang sudah memiliki jam terbang yang lumayan.

2. Memulai karier wasit sejak 2011

Stephanie Frappart, Wasit Perempuan asal Prancis (Website/en.as.com)

Frappart memulai kariernya di dunia perwasitan pada 2011. Ketika itu, ia masih memimpin laga-laga di Championnat National, atau kompetisi level ketiga sepak bola Prancis. Baru pada 2014, ia naik level dan memimpin laga-laga Ligue 2, kompetisi level kedua Prancis.

Memasuki medio 2019, Frappart mendapatkan kepercayaan untuk memimpin laga Ligue 1. Laga pertama kompetisi kasta tertinggi Prancis yang ia pimpin adalah duel antara SC Amiens dan RC Strasbourg.

Tidak hanya kompetisi di Prancis, Frappart juga pernah memimpin kompetisi sepak bola luar negeri. Pada November 2019, dia pernah memimpin laga Champions Cup yang mempertemukan klub asal Irlandia, Dundalk, dan klub asal Irlandia Utara, Linfield. 

Pada laga itu, Frappart memimpin laga dengan tegas. Bahkan, ia tidak segan mengeluarkan dua kartu kuning.

Baca Juga: Intip Wasit Saat Cek VAR, Luis Suarez Diganjar Kartu Kuning!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya