Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Pounds

Chris Smalling tampil cemerlang bersama Roma

Arsenal terus memburu pemain untuk memperkuat timnya musim depan. Penampilan buruk The Gunners musim ini tak lepas buruknya pertahanan mereka. Hal tersebut membuat Mikel Arteta ingin merekrut bek tangguh musim panas mendatang.

Chris Smalling menjadi pemain yang jadi pertimbangan pihak Arsenal. Smalling yang kini tengah dipinjamkan Manchester United ke AS Roma tampil cukup baik. Namun Arsenal harus bersaing dengan tim lain untuk dapatkan Smalling. 

1. Arsenal siap tawar Smalling 25 juta pounds

Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Poundsthesun.co.uk

Arsenal dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk datangkan Chris Smalling musim panas mendatang. The Gunners siap ajukan tawaran sebesar 25 juta pounds ke pihak Manchester United.

Harga tersebut dinilai cocok untuk bek 30 tahun seperti Smalling. Arsenal berharap United mau melepaskan sang pemain dengan harga tersebut. Bersama United, Smalling memiliki kontrak hingga Juni 2022.

2. Perkuat lini belakang Arsenal

Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Poundsthesun.co.uk

Arsenal tampil mengecewakan musim ini hampir di semua kompetisi. Buruknya lini pertahanan The Gunners menjadi salah satu penyebabnya. Untuk mengatasi hal tersebut, Mikel Arteta memburu beberapa nama bek untuk didatangkan pada musim panas mendatang.

Penampilan impresif Smalling bersama Roma diharapkan mampu meningkatkan kekuatan lini belakang The Gunners. Saat ini Arsenal memiliki nama-nama berpengalaman seperti Sokratis, Mustafi dan David Luiz. Namun mereka belum juga kompak dalam menggalang pertahanan. 

Baca Juga: Jadi Rebutan, Tottenham Hotspurs Ikuti Perburuan Chris Smalling

3. Smalling tampil apik saat dipinjamkan ke Roma

Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Poundsmetro.co.uk

Chris Smalling seakan lahir kembali saat dipinjamkan ke AS Roma. Smalling yang musim lalu tampil mengecewakan bersama Manchester United kini tampil berbeda. Smalling menjadi andalan dan jadi tembok kokoh Roma. Musim ini pemain asal Inggris tersebut telah membela Roma dalam 28 laga di semua kompetisi.

Bahkan sebagai seorang bek tengah, Smalling menyumbangkan 2 gol dan satu assist untuk Roma. Smalling seperti cocok bermain di Italia yang memang dikenal bersahabat untuk pemain eks Premier League. 

4. Bersaing dengan tim lain

Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Poundstwnews.co.uk

Usaha Arsenal untuk merekrut Chris Smalling tampaknya tidak akan mudah. The Gunners harus bersaing dengan tim-tim lain yang juga inginkan jasa pemain 30 tahun tersebut. Tottenham Hotspur menjadi pesaing Arsenal dalam dapatkan Smalling.

Jose Mourinho dikabarkan tertarik datangkan Smalling sebagai pengganti Verthongen yang kontraknya akan selesai akhir musim ini. Tak hanya Spurs, tim lain yang juga jadi pesaing Arsenal adalah Roma dan Everton. Pihak Roma merasa puas dengan penampilan Smalling musim ini sehingga mereka ingin mempermanenkan sang pemain.

5. Bek incaran Arsenal

Berminat Datangkan Chris Smalling, Arsenal Siapkan Dana 25 Juta Poundsthesun.co.uk

Arsenal sangat serius dalam membenahi lini belakang mereka. Tak hanya Smalling yang dijadikan target transfer mereka, ada beberapa pemain lain yang juga masuk dalam daftar. Terbaru ada bek milik Barcelona, Samuel Umtiti yang jadi incaran Arsenal.

Umtiti belum menjadi andalan Barca kembali usai pulih dari cedera. Hal tersebut dimanfaatkan Arsenal untuk membajak pemain Prancis tersebut dari Camp Nou. Sebelumnya, Arsenal juga dikaitkan dengan beberapa nama bek seperti Dayot Upamecano dan John Stones.

Apakah Chris Smalling akan mengkhianati Manchester United dan bergabung dengan Arsenal musim depan?

Baca Juga: Performa Moncer, Arsenal Saingi AS Roma Dapatkan Chris Smalling

Aswar Riki Photo Verified Writer Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya