11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose Mourinho

Ada yang masih sakit hati

Jose Mourinho merupakan salah satu manajer yang memiliki segudang prestasi di dunia sepak bola. Namun, pencapaian Mourinho juga dibarengi dengan sikapnya yang kontroversial. Pelatih asal Portugal tersebut tak pernah lepas dari pemberitaan negatif di mana pun ia bekerja, baik sebagai manajer maupun komentator sepak bola.

Mourinho dikenal sebagai pribadi yang blak-blakan ketika mengutarakan kritik dan pandangannya. Ia tak ragu mengecam siapa pun, baik itu wasit, federasi, pemilik klub, pemain, dan pelatih lawan saat melakukan wawancara dengan media. Akibat sikapnya itu, banyak pihak yang tidak senang dengan Mourinho, termasuk pemain yang pernah ia latih.

Tidak sedikit pemain bintang pernah berkonflik dengan Mourinho. Setidaknya, ada sebelas pemain bintang yang berkonflik dengan Jose Mourinho.

1. Andriy Shevchenko memang tidak cocok dengan Jose Mourinho sejak awal di Chelsea

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoAndriy Shevchenko (twitter.com/chelseafc)

Andriy Shevchenko dan Jose Mourinho sudah tidak akur sejak pemain asal Ukraina itu pertama kali mendarat di Chelsea pada musim panas 2006. Seperti dilansir Mirror, Mourinho sebetulnya tidak menginginkan kehadiran Shevchenko dalam skuadnya. Namun, pemilik The Blues saat itu, Roman Abramovich, menyukai Shevchenko dan memiliki kedekatan dengan sang pemain.

Chelsea bahkan sampai memecahkan rekor pembelian termahal English Premier League (EPL) ketika membeli Shevchenko dari AC Milan. Ia ditebus dengan nilai transfer mencapai 30 juta pound sterling. Itu setara dengan 493 miliar rupiah.

Ketidakcocokan Shevchenko dan Mourinho terlihat dari performa sang pemain yang tidak sehebat seperti membela AC Milan. Shevchenko hanya mencetak 14 gol dari 51 pertandingan bersama Chelsea pada 2006/2007. Keretakan hubungan Shevchenko dan Mourinho bahkan membuat Roman Abramovich geram kepada sang pelatih. Faktor tersebut menjadi salah satu alasan Mourinho dipecat Chelsea pada September 2007.

2. Ricardo Quaresma menyesal seumur hidup bergabung dengan Inter Milan

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoRicardo Quaresma (depan) (uefa.com)

Ricardo Quaresma dan Jose Mourinho pernah bekerja sama di Inter Milan pada 2009/2010. Meski sama-sama dari Portugal, Quaresma tidak menyukai Mourinho. Sang pelatih juga tidak begitu senang dengan sikap yang ditunjukkan Quaresma selama di Inter Milan.

Quaresma kesal dengan sikap Mourinho yang tidak memasukkan namanya ke dalam skuad utama pada tiap pertandingan. Ia mempertanyakan transfernya ke Inter Milan. Untuk apa mendatangkannya kalau tidak memainkannya?

Di sisi lain, Mourinho mengatakan, Quaresma tidak mau belajar dari kesalahan. Sang pemain dianggap terlalu egois sehingga tidak pantas bermain di tim utama. Quaresma mengakui, bergabung dengan Mourinho di Inter Milan adalah penyesalan terbesar dalam hidupnya.

3. Iker Casillas terlibat perang dingin dengan Jose Mourinho

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoIker Casillas (uefa.com)

Konflik Iker Casillas dan Jose Mourinho memiliki dampak yang sangat besar di Real Madrid. Casillas sudah mengabdi kepada Real Madrid sejak debut pada September 1999. Akan tetapi, Mourinho tidak peduli akan hal itu. Ia berani mencadangkan Casillas dalam beberapa laga LaLiga Spanyol 2012/2013.

Keputusan Mourinho tersebut sulit diterima Casillas. Terlebih lagi, Mourinho secara terang-terangan mengatakan dirinya tidak menyukai kedekatan Casillas dengan beberapa pemain Barcelona, seperti Xavi Hernandez dan Carles Puyol. Konflik ini membuat suasana ruang ganti tidak kondusif.

Beberapa pemain yang membela Casillas menunjukkan ketidakpercayaan terhadap Mourinho. Pelatih asal Portugal itu pun akhirnya sepakat untuk mengakhiri kerja sama dengan Real Madrid. Mereka berpisah pada musim panas 2013.

4. Pepe kehilangan respek terhadap Jose Mourinho atas perlakuannya kepada Iker Casillas

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoPepe (uefa.com)

Pepe menjadi salah satu pemain Real Madrid yang mengecam perlakuan Jose Mourinho terhadap Iker Casillas. Awalnya, pemain asal Portugal itu memiliki kedekatan dengan Mourinho. Namun, Pepe kehilangan rasa hormat terhadap sang pelatih setelah perlakuannya kepada Iker Casillas yang dianggapnya tidak pantas.

Pepe mengkritik Mourinho yang memperlakukan Casillas dengan tidak hormat. Ia juga mengecam komentar The Special One yang mengatakan Casillas seperti anjing besar di ruang ganti Real Madrid. Mourinho membalas kritik Pepe dengan ejekan, terutama ketika sang pemain kehilangan tempat di tim utama karena kehadiran Raphael Varane yang lebih punya kualitas dan muda. Kabarnya, sampai sekarang, Pepe masih sakit hati dengan Mourinho atas ejekan tersebut.

5. Sergio Ramos ingin meninggalkan Real Madrid jika masih ada Jose Mourinho

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoSergio Ramos (uefa.com)

Sama seperti Pepe, Sergio Ramos juga mengutuk perlakuan Jose Mourinho terhadap Iker Casillas. Hubungan Ramos dan Mourinho memanas setelah sang pelatih mengkritiknya di hadapan media. Ia juga tidak mendapatkan jawaban atas kritik tersebut ketika berbicara langsung dengan Mourinho.

Akibatnya, Mourinho mengeluarkan Ramos dari skuad utama pada pertandingan Liga Champions Eropa 2012/2013. Bek asal Spanyol itu merespons Mourinho dengan mengadakan pertemuan rahasia dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez, agar segera memecat Mourinho. Ramos mengancam, jika Mourinho tidak pergi, maka ia yang akan meninggalkan El Real.

Baca Juga: 5 Rekrutan Bebas Transfer AS Roma selama Dilatih Jose Mourinho

6. Kevin De Bruyne menganggap Jose Mourinho memberikan harapan palsu kepadanya

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoKevin De Bruyne (premierleague.com)

Kevin De Bruyne terkena PHP Jose Mourinho yang melatih Chelsea pada 2013/2014. De Bruyne sampai mengurungkan niatnya untuk hengkang dari Chelsea demi mendapat menit bermain karena Mourinho berjanji akan memberinya kesempatan tampil. Pada kenyataanya, sang pelatih malah mengingkari janji tersebut. Ini yang membuat De Bruyne begitu kecewa.

Alih-alih memainkan De Bruyne, Mourinho malah mendatangkan Willian untuk mengisi posisi gelandang serang di skuad utama Chelsea. Dalam konferensi pers, Mourinho mengatakan dirinya tidak terkesan dengan permainan De Bruyne. Alhasil, De Bruyne menuntut klub agar melepasnya ke klub lain. Ia akhirnya pindah ke VfL Wolfsburg pada Januari 2014.

7. Eden Hazard menjadi salah satu faktor yang membuat Jose Mourinho dipecat Chelsea

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoEden Hazard (premierleague.com)

Eden Hazard dan Jose Mourinho awalnya memiliki hubungan yang baik-baik saja. Namun, relasi keduanya memburuk setelah insiden pada laga pembuka EPL 2015/2016. Bahkan, akibat insiden tersebut, Chelsea tampil buruk dalam beberapa pertandingan selanjutnya, yang menyebabkan Mourinho dipecat pada Desember 2015.

Hazard, yang terkena cedera usai menerima tekel keras dari pemain Leicester City, langsung mendapatkan perawatan dari kepala staf medis Chelsea, Eva Carneiro. Mourinho tidak senang dengan hal tersebut karena kondisi tim sedang membutuhkan gol. Perawatan kepada Hazard dianggap hanya membuang-buang waktu. Itu membuat Hazard geram karena dirinya memang butuh perawatan tim medis. Akibatnya, Hazard tidak lagi  respek kepada Mourinho dan keduanya kerap berselisih, terutama setelah hasil-hasil buruk di kompetisi domestik.

8. Bastian Schwensteiger kehilangan tempat sejak Jose Mourinho tiba di Manchester United

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoBastian Schweinsteiger (manutd.com)

Bastian Schweinsteiger mengakhiri perjalanan kariernya di sepak bola Eropa dengan pengalaman yang kurang menyenangkan. Hal itu terjadi setelah ia mendapatkan perlakuan yang tidak pantas dari Jose Mourinho, pelatihnya di Manchester United pada paruh pertama musim 2016/2017. Posisinya sebagai gelandang di skuad utama Manchester United hilang sejak kedatangan pelatih asal Portugal itu.

Mourinho ingin melakukan perubahan dalam skuad Manchester United. Schweinsteiger tidak masuk ke dalam rencananya. Mourinho memang sudah punya niat untuk menyingkirkan Schweinsteiger dengan menaruhnya di skuad U-23 MU.

Itu merupakan suatu hinaan bagi pemain yang sudah kenyang pengalaman di sepak bola Eropa seperti Schweinsteiger. Alhasil, sang pemain dilepas ke klub Major League Soccer (MLS). Dia bergabung dengan Chicago Fires pada Maret 2017.

9. Paul Pogba memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan Jose Mourinho

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoPaul Pogba (manutd.com)

Perseteruan Paul Pogba dan Jose Mourinho menjadi salah satu yang cukup ramai diperbincangkan. Keretakan hubungan keduanya menjadi salah satu penyebab performa Manchester United mengalami penurunan pada paruh pertama musim 2018/2019. Hal ini mengakibatkan Mourinho dipecat dari posisinya sebagai pelatih pada Desember 2018.

Dalam film dokumenter Amazone Prime, Pogmentary, Pogba mengungkapkan dirinya kesal kepada Mourinho yang menuduhnya berlibur saat tim sedang bekerja keras. Padahal, Pogba yang saat itu mengalami cedera berjuang keras untuk rehabilitasi di Miami, Amerika Serikat. Pogba dan Mourinho juga pernah tertangkap kamera bersitegang saat sesi latihan.

Dilansir The Guardian, Mourinho mempermasalahkan unggahan Instagram Story Pogba. Dalam unggahan tersebut, sang pemain terlihat sedang tertawa dengan dua pemain MU lainnya, Andreas Perreira dan Luke Shaw. Padahal, timnya tengah kalah dalam laga Piala Liga Inggris melawan Derby County. Menurut Pogba, unggahan itu sudah diunggah jauh sebelum momen kekalahan mereka. Namun, karena sinyal wifi stadion yang lemah, itu baru muncul saat MU dipastikan kalah dari Derby County.

10. Luke Shaw sering kali mendapatkan kritik pedas dari Jose Mourinho di hadapan publik

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoLuke Shaw (manutd.com)

Jose Mourinho sering kali mengkritik pemainnya di hadapan media, baik saat post-match interview, konferensi pers, maupun sesi wawancara eksklusif. Salah satu pemain yang paling sering kena kritik pedas Mourinho di hadapan publik adalah Luke Shaw. Bahkan, ketika dipecat Manchester United, Mourinho masih saja mengkritik permainan Shaw.

Mourinho mengeluhkan kondisi fisik Shaw yang sulit prima dan sering mengalami cedera. Performa Shaw yang tidak konsisten juga menjadi sorotan pelatih asal Portugal itu. Akibatnya, Mourinho jarang memberikan kesempatan tampil kepada bek kiri asal Inggris itu sekalipun sang pemain tidak mengalami cedera.

The Special One bahkan mengkritik Shaw saat menjadi komentator di salah satu televisi dalam pertandingan UEFA Euro 2020. Ia mengatakan, Shaw harus mengubah caranya berpikir dalam sepak bola. Menanggapi komentar itu, Shaw mengutarakan keheranannya kepada sang pelatih yang masih saja mengkritik dirinya meski sudah berubah menjadi pemain yang lebih bugar dan konsisten.

11. Cristiano Ronaldo sampai tak mau kontak mata dengan Jose Mourinho

11 Pemain Bintang yang Berkonflik dengan Jose MourinhoCristiano Ronaldo (uefa.com)

Hubungan Cristiano Ronaldo dengan Jose Mourinho tidak terlalu baik. Saat Ronaldo masih bermain untuk Manchester United, Mourinho menyebut Ronaldo sebagai seorang pembohong dan bocah tidak berpendidikan. Menurutnya, Sir Alex Ferguson harus mendidiknya lebih baik.

Relasi keduanya pun tidak membaik ketika di Real Madrid. Puncaknya, kedua pria asal Portugal itu dikabarkan berseteru di ruang ganti setelah pertandingan Copa del Rey melawan Valencia pada 2012/2013. Penyebabnya, Mourinho mengkritik Ronaldo yang tidak mau bertahan. Sang pemain tentu tidak menerimanya dengan baik. Bahkan, sebelum laga terakhir Mourinho bersama Real Madrid, Ronaldo tidak mau terlibat kontak mata dengan sang pelatih.

Sebelas pemain bintang inilah yang pernah terlibat konflik dengan Jose Mourinho. The Special One saat ini menjabat sebagai pelatih AS Roma. Akan tetapi, posisinya makin terancam setelah hasil-hasil buruk AS Roma pada tiga pertandingan awal Serie A 2023/2024. Akankah Mourinho mampu memperbaiki performa AS Roma dan kembali meraih prestasi bersama I Giallorossi?

Baca Juga: Suka dan Duka Jose Mourinho Jadi Manajer AS Roma

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya