5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!

Tawaran gaji melimpah dari klub lain pun mereka tolak

Leicester City terdegradasi dari English Premier League (EPL) pada akhir musim 2022/2023. Ini menjadi sebuah ironi lantaran The Fox pernah menjuarai EPL 2015/2016 dan Piala FA 2020/2021. Tidak ada yang menyangka bahwa prestasi Leicester City akan merosot tajam secepat ini.

Terdegradasinya Leicester City membuat banyak pemainnya hengkang dari klub. Misalnya James Maddison yang bergabung dengan Tottenham Hotspur, Harvey Barnes menuju Newcastle United, dan Youri Tielemans yang kini bermain di Aston Villa. Akan tetapi, tidak semua pemain inti Leicester City pindah dari klub.

Sebagian pemain masih bertahan bersama The Fox dan bermain di EFL Championship 2023/2024. Tercatat, ada lima pemain bintang Leicester City yang memiliki masa bakti terlama. Meskipun mendapat tawaran gaji lebih besar dari klub lain, mereka memilih bertahan.

1. Ricardo Pereira telah mendapatkan kebugarannya kembali

5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!Ricardo Pereira (lcfc.com)

Ricardo Pereira menjadi salah satu pemain inti yang memutuskan bertahan di Leicester City. Bek kanan asal Portugal itu bergabung dengan Leicester City dari FC Porto pada musim panas 2018. Ia langsung menjadi andalan The Fox dengan tampil dalam 37 pertandingan dan mencetak 2 gol serta 7 assist pada 2018/2019.

Akan tetapi, Pereira mengalami cedera robek di ligamennya sehingga absen selama 4 bulan. Ia kembali terkena cedera parah saat terputusnya otot tendon achilles sehingga harus menepi selama 7 bulan. Pereira kini telah tampil kembali secara reguler untuk Leicester City, Ia sejauh ini telah tampil dalam 16 pertandingan di semua kompetisi.

Baca Juga: 5 Klub Medioker yang Hanya Semusim Berjaya, Termasuk Leicester City!

2. Wilfred Ndidi baru memperkuat dua klub dalam karier profesionalnya

5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!Wilfred Ndidi (lcfc.com)

Wilfred Ndidi termasuk salah satu pemain yang sudah mengabdi kepada Leicester City lebih dari 5 tahun. Ia datang dari KRC Genk pada bursa transfer Januari 2017. Ndidi direkrut untuk menggantikan posisi N'golo Kante yang hengkang pada musim panas 2016. Leicester City sendiri merupakan klub profesional kedua Ndidi setelah KRC Genk.

Ndidi sejauh ini sudah tampil dalam 252 pertandingan dan mencetak 14 gol serta 16 assist di seluruh kompetisi. Ia pernah membantu Leicester City menembus ke perempat final Liga Champions Eropa 2016/2017. Selain itu, pemain asal Nigeria itu turut berkontribusi dalam raihan gelar juara Piala FA 2020/2021.

3. Kelechi Iheanacho masih menjadi andalan lini depan Leicester City

5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!Kelechi Iheanacho (lcfc.com)

Kelechi Iheanacho sempat dirumorkan meninggalkan Leicester City pada musim panas 2023. Beberapa klub EPL mengincarnya seperti Crystal Palace dan Wolverhampton Wanderers. Namun, Iheanacho memilih setia bersama Leicester City.

Pemain asal Nigeria itu bergabung dengan Leicester City pada musim panas 2017. Ia didatangkan dari Manchester City dengan harga 27 juta euro atau Rp481miliar. Iheanacho sejauh ini telah mencetak 87 gol dan 47 assist dari 295 penampilan di seluruh kompetisi.

4. Kiernan Dewsbury-Hall ikon masa depan Leicester City

5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!Kiernan Dewsbury-Hall (lcfc.com)

Kiernan Dewsbury-Hall merupakan jebolan akademi Leicester City. Ia sudah bergabung dengan akademi The Fox sejak usia 8 tahun. Ia bermain mulai dari tim U-8, U-9, sampai ke U-21. Dewsbury-Hall pemain yang mahir bermain di berbagai posisi lini tengah.

Dewsbury-Hall sempat dipinjamkan kepada Blackpool dan Luton Town. Ia lalu menjadi gelandang andalan Leicester City begitu bermain secara reguler di skuad utama pada 2021/2022. Ia sempat diincar oleh West Ham United untuk menggantikan posisi Declan Rice yang hengkang kepada Arsenal pada bursa transfer musim panas 2023. Namun, pemain asal Inggris itu tetap memilih setia bersama Leicester City. Ia total telah tampil dalam 97 pertandingan dan mencetak 10 gol serta 11 assist.

5. Jamie Vardy tidak tergoda dengan tawaran gaji lebih dari klub lain

5 Pemain Leicester City dengan Masa Bakti Terlama, Bukti Kesetiaan!Jamie Vardy (lcfc.com)

Jamie Vardy merupakan pemain yang paling setia dengan Leicester City. Ia tidak tergoda ketika tawaran menggiurkan dari klub Saudi Pro League, Khaleej FC. Vardy merasa pindah dari Leicester City terutama keluar dari Inggris bukan hal yang tepat bagi karier dan keluarganya.

Vardy telah merasakan berbagai momen penting bersama Leicester City. Ia turut membawa The Fox promosi ke EPL 2014/2015, menjuarai EPL 2015/2016, menembus perempat final Liga Champions Eropa 2016/2017, memenangi Piala FA 2020/2021, dan terdegradasi ke EFL Championship pada 2022/2023. Vardy sempat hampir pindah kepada Arsenal pada musim panas 2017. Akan tetapi, ia mengungkapkan bahwa pikiran dan hatinya mengatakan dirinya ingin bertahan bersama The Fox. Jamie Vardy telah menorehkan 175 gol dan 69 assist dari 442 penampilan di seluruh kompetisi bersama Leicester.

Leicester City kini menduduki peringkat pertama di EFL Championship dengan raihan 39 poin dari 14 laga. Klub yang kini dilatih oleh eks asisten Pep Guardiola, Enzo Maresca, memiliki catatan impresif dengan 13 kemenangan dan baru sekali kalah. Dengan kesetiaan lima pemain senior di atas dan beberapa pemain baru, Leicester City diprediksi akan segera kembali promosi ke EPL.

Baca Juga: 5 Pemain yang Meninggalkan Leicester City Musim 2023/2024

Audi Rahmantio Photo Verified Writer Audi Rahmantio

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya