Mesir Pastikan Kondisi Mohamed Salah 100 Persen Prima

#WorldCup2018 Siap bawa Mesir tampil mengejutkan

Penyerang andalan Tim Nasional Mesir, Mohamed Salah dipastikan bisa dimainkan di laga pertama kontra Uruguay, Jumat (15/6/2018). Hal ini diungkapkan oleh pelatih Mesir, Hector Cuper pada konferensi pers, Kamis (14/6/2018).

Seperti diketahui, Salah sempat diragukan tampil di laga perdana Mesir karena cedera bahunya belum sembuh total.

"Salah dalam keadaan baik-baik saja dan telah pulih. Saya pastikan dia dalam keadaan 100 persen untuk bersama kami besok, hanya jika tidak ada persoalan yang tak terduga," ungkap Cuper, dikutip dari laman resmi FIFA.

1.  Salah kunci permainan Mesir

Mesir Pastikan Kondisi Mohamed Salah 100 Persen PrimaLiverpoolfc.com

Lolosnya Mesir ke Rusia tak bisa lepas dari peran kunci Salah di lini depan. Pemain Liverpool ini mengoleksi lima gol dari total delapan gol yang diciptakan Mesir di babak kualifikasi Piala Dunia lalu.

Selain itu, gol yang diciptakan Salah di menit terakhir saat menang 2-1 atas Kongo memastikan satu tiket bagi Mesir di Piala Dunia 2018.

Musim lalu bersama Liverpool, Salah menjelma menjadi penyerang yang haus gol. Ia sukses menjadi pencetak gol terbanyak Premier League dengan torehan 32 gol. Pemain berusia 25 tahun ini juga dinobatkan sebagai pemaian terbaik Premier League musim 2017/2018.

2. Ujian berat Salah di laga perdana

Mesir Pastikan Kondisi Mohamed Salah 100 Persen PrimaConmebol.com

Pada laga perdana nanti, Salah akan menghadapi solidnya lini belakang Uruguay. Data di soccerway menunjukan dalam lima pertandingan terakhir, Uruguay hanya kebobolan dua gol.

Lini belakang tim yang telah menjuarai Piala Dunia dua kali ini dimotori dua pemain belakang sarat pengalaman. Mereka adalah Diego Godin dan Jose Gimenez yang sama-sama bermain untuk Atletico Madrid.

3. Mesir siap beri kejutan

Mesir Pastikan Kondisi Mohamed Salah 100 Persen Prima@EFA

Mesir terakhir tampil di Piala Dunia terjadi pada 28 tahun silam. Maka, pada Piala Dunia kali ini mereka akan berusaha maksimal untuk bisa bicara lebih banyak.

Pada Piala Dunia kali ini, Sang Firaun tergabung di Grup A bersama tuan rumah Rusia, Arab Saudi, dan Uruguay. Kekuatan masing-maisng tim di Grup ini terbilang berimbang. Jadi, Mesir masih memiliki kesempatan untuk lolos ke babak selanjutnya.

Jika pada turnamen ini Salah tampil apik, maka bukan hal yang mustahil Mesir memberi kejutan banyak pihak.

Imam Rosidin Photo Verified Writer Imam Rosidin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya