Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Keributan Terjadi Jelang Pemain Persib dan Persija Masuk Terowongan

Keributan terjadi saat para pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta hendak masuk ke terowongan usai babak pertama tuntas (IDN Times / Sandy Firdaus)
Keributan terjadi saat para pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta hendak masuk ke terowongan usai babak pertama tuntas (IDN Times / Sandy Firdaus)
Intinya sih...
  • Keributan terjadi antara staf kepelatihan Persib dan Persija saat akan memasuki terowongan.
  • Konflik meluas melibatkan beberapa pemain Persija, namun segera dipisahkan oleh pihak lain.
  • Perselisihan ini diduga dipicu oleh provokasi dari bench Persib, menambah tensi laga yang sudah sarat emosi.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Keributan terjadi saat babak pertama laga Persib Bandung lawan Persija Jakarta di laga pekan 17 Super League 2025/26, Sabtu (11/1/2026) tuntas. Keributan itu melibatkan staf kepelatihan kedua tim.

Pantauan IDN Times, keributan bermula tak lama setelah kedua tim akan memasuki terowongan. Penerjemah Persija, Claudio Lazuardi, tampak bersitegang dengan salah satu asisten pelatih Persib Bandung.

Tak lama, keributan meluas melibatkan beberapa pemain Persija yang sedang berjalan. Namun, keributan tak berlangsung lama, karena beberapa pihak langsung memisahkan pemain Persija dan asisten pelatih Persib yang bersitegang.

Ditengarai, perselisihan ini terjadi karena pihak Persija memendam kekesalan terhadap bench Persib yang acap melakukan provokasi. Tak pelak, keributan pun terjadi jelang babak pertama tuntas.

Laga Persib lawan Persija kali ini memang sarat emosi. Sebab, laga ini juga mempertaruhkan posisi kedua tim di klasemen sementara Super League 2024/25.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Satria Permana
EditorSatria Permana
Follow Us

Latest in Sport

See More

Persija yang Belum Bisa Kalahkan Persib

11 Jan 2026, 20:26 WIBSport