5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?

The Hammers mencari pengganti Declan Rice

West Ham United tengah berupaya mencari gelandang anyar pada musim panas 2023. Kepergian Declan Rice ke Arsenal meninggalkan lubang besar di lini tengah The Hammers. Uang yang diperoleh dari penjualan sang pemain mencapai 105 juta pound sterling atau sekitar Rp2 triliun. Tambahan dana segar tersebut kini bisa digunakan untuk membangun ulang skuad.

Sejauh ini, belum ada pemain yang merapat ke London Stadium. Namun, sejumlah nama telah masuk ke dalam daftar incaran. Manajemen bisa menggunakan dana penjualan untuk membeli beberapa pemain baru, terutama gelandang. Berikut sederet gelandang yang menjadi incaran West Ham pada musim panas 2023.

1. Conor Gallagher

5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?Conor Gallagher (instagram.com/conorgallagher92)

Conor Gallagher menjadi incaran utama pada musim panas 2023. West Ham United sudah memberikan penawaran pertama kepada Chelsea. Namun, tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh The Blues.

Nilai yang diajukan West Ham adalah 40 juta pound sterling atau Rp776 miliar. Chelsea enggan menjualnya pada harga tersebut. Mereka ingin setidaknya Gallagher terjual dengan harga minimal 50 juta pound sterling atau sekitar Rp970 miliar.

Penolakan Chelsea tersebut juga berdasarkan diskusi dengan pelatih Maurico Pochettino. Juru taktik asal Argentina itu berniat mempertahankannya. Potensinya sebagai pemain muda dianggap masih bisa berkembang lagi. Maka, Gallagher tidak akan dijual apabila di bawah harga yang dipatok Chelsea.

2. Scott McTominay

5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?Scott McTominay (instagram.com/scottmctominay)

Scott McTominay adalah bidikan kedua West Ham United. Gelandang milik Manchester United ini mulai terpinggirkan di Old Trafford. Ia masuk ke dalam daftar jual The Red Devils pada musim panas 2023.

Manchester United memasang harga 45 juta pound sterling atau Rp873 miliar bagi peminat McTominay. Harga yang cukup tinggi tersebut dipatok manajemen sebagai antisipasi. Pasalnya, pelatih Erik ten Hag masih menginginkannya untuk bertahan.

Kendati masih diharapkan bertahan, Manchester United sangat terbuka untuk menjualnya. Hal tersebut disebabkan Setan Merah yang mengincar Sofyan Amrabat. Dana hasil penjualan McTominay bisa menguntungkan dan memungkinkan untuk terwujudnya transfer pemain asal Maroko tersebut.

Baca Juga: West Ham Incar 2 Pemain MU, Siapa Saja?

3. James Ward-Prowse

5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?James Ward-Prowse (premierleague.com)

Degradasinya Southampton dari English Premier League (EPL) 2022/2023 membuat sejumlah pemain bintang berpotensi pergi. Salah satunya adalah sang kapten, James Ward-Prowse. Ia menjadi buruan sejumlah tim sebab kualitasnya yang mumpuni.

West Ham United menjadi salah satu peminat untuk membeli Ward-Prowse. The Hammers sudah mengajukan penawaran senilai 20 juta pound sterling atau Rp388 miliar. Namun, nilai tersebut ditolak Southampton. The Saints menginginkan harga yang lebih tinggi.

Ward-Prowse sudah terbukti menjadi salah satu gelandang terbaik di EPL. Ia telah bermain sebanyak 343 pertandingan bersama Southampton sejak 2012. Torehan 49 gol dan 40 assist berhasil dibuatnya. Kehadirannya di West Ham akan membantu memperkuat lini tengah tim agar tetap kompetitif.

4. Joao Palhinha

5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?Joao Palhinha (fulhamfc.com)

Joao Palhinha menjadi sensasi bersama Fulham pada 2022/2023. Pemain asal Portugal ini menjalani musim debutnya dengan mengesankan. Ia menjadi andalan lini tengah The Cottagers dengan berkontribusi dalam 40 laga di semua ajang.

Kualitasnya sebagai gelandang bertahan mampu menjaga stabilitas permainan Fulham. Hal tersebut yang membuat West Ham kepincut dan ingin memboyongnya. The Hammers berniat membajaknya ke London Stadium pada musim panas 2023.

Meski begitu, Fulham tak akan melepas pemain andalannya begitu saja. Mereka mematok harga yang cukup mahal bagi Palhinha. Nilai minimal 50 juta pound sterling atau sekitar Rp970 miliar harus disiapkan jika ingin membelinya. Meski baru semusim, peran pentingnya bagi Fulham membuat mereka memasang harga tinggi agar tidak mengalami kerugian.

5. Edson Alvarez

5 Gelandang Incaran West Ham pada Musim Panas 2023, Siapa Saja?Edson Alvarez (english.ajax.nl)

Edson Alvarez berpotensi untuk merapat ke West Ham United pada musim panas 2023. Gelandang asal Meksiko ini memiliki harga yang cukup murah. Ajax Amsterdam mematok harga pada rentang 35–40 juta pound sterling atau Rp679–Rp776 miliar.

Kesepakatan secara personal dikabarkan telah rampung. Alvarez terbuka untuk menjajal tantangan baru dengan berlabuh ke Inggris. Usianya saat ini masih 25 tahun sehingga kemampuannya masih bisa berkembang lagi. Pengalamannya sebagai andalan Timnas Meksiko juga menjadi keuntungan bagi West Ham.

Kepergian Declan Rice yang telah bertahun-tahun menjadi andalan memang cukup terasa. Ketiadaan pengganti instan yang disiapkan membuat West Ham harus bergegas membeli pemain. Dana yang melimpah berkat penjualan sang mantan kapten tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik untuk merekrut pemain. Siapakah gelandang yang bakal merapat?

Baca Juga: 4 Pemain yang Berpotensi Gabung West Ham United pada Musim Panas 2023

Khasan Rochmad Photo Verified Writer Khasan Rochmad

Be curious

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya