Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Laga Terakhir Inter Milan dan Arsenal di UCL per 19 Januari 2026

ilustrasi pertandingan sepak bola
ilustrasi pertandingan sepak bola (pixabay.com/tlemens)
Intinya sih...
  • Inter Milan mengalahkan Arsenal 3-0 pada fase grup Liga Champions 2003/2004 di Highbury.
  • Arsenal membalas dengan menang telak 5-1 saat bertandang ke markas Inter Milan di Giuseppe Meazza.
  • Pada league phase Liga Champions 2024/2025, Inter Milan menang tipis 1-0 atas Arsenal di Giuseppe Meazza.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Laga sarat gengsi akan tersaji pada matchday ketujuh Liga Champions Eropa 2025/2026. Inter Milan bakal bentrok kontra sang pemuncak klasemen, Arsenal. Giuseppe Meazza bakal menjadi arena pertarungan kedua tim pada Rabu (21/1/2026) pukul 03.00 WIB. 

Inter Milan dan Arsenal jarang bertemu di Liga Champions. Menilik riwayat, kedua tim baru bentrok tiga kali di turnamen tertinggi antarklub Eropa ini. Jelang pertemuan tengah pekan ini, begini tiga duel terakhir Inter Milan dan Arsenal di Liga Champions per 19 Januari 2026.

1. Inter Milan mengalahkan Arsenal di hadapan pendukungnya pada fase grup 2003/2004

Duel perdana Inter Milan dan Arsenal tersaji pada fase grup Liga Champions 2003/2004. Kala itu, kedua tim tergabung di Grup B. Arsenal menjadi tuan rumah dengan menjamu Inter Milan di Highbury. Sayangnya, Arsenal justru dipermalukan Inter Milan tiga gol tanpa balas. 

Sejatinya, pertarungan berjalan ketat sejak awal pertandingan. Inter Milan dan Arsenal saling jual beli serangan. Namun, Inter Milan bisa tampil lebih klinis. Tiga gol Inter Milan tersebut tercipta pada babak pertama melalui Julio Cruz, Andy van der Meyde, dan Obafemi Martins.

Arsenal sempat mendapatkan kesempatan penalti ketika masih tertinggal 0-1. Namun, Thierry Henry sebagai algojo gagal melakukan tugasnya. Pada babak kedua, Arsenal kesulitan membongkar pertahanan Inter Milan. Meski tampil lebih agresif dengan beberapa kali mengancam, Arsenal tetap gagal mencetak gol. Alhasil, Inter Milan pulang dengan tiga poin.

2. Pada duel kedua fase grup 2003/2004, giliran Arsenal pesta gol di markas Inter Milan

Setelah menderita kekalahan pada pertemuan perdana, Arsenal membalasnya ketika bertamu ke markas Inter Milan. Mentas di Giuseppe Meazza, Arsenal menghajar Inter Milan lebih menyakitkan. Tim yang saat itu masih dilatih Arsene Wenger menang dengan skor telak 5-1. 

Sejak awal permainan, Inter Milan dan Arsenal mampu bertarung ketat. Arsenal mampu mengejutkan publik tuan rumah ketika Thierry Henry mencetak gol pada menit 25. Namun, keunggulan Arsenal ini hanya bertahan 7 menit. Inter Milan bisa menyamakan kedudukan melalui gol Christian Vieri. Skor imbang 1-1 ini bertahan hingga kedua tim masuk ruang ganti.

Memasuki babak kedua, Arsenal menguasai permainan. Tim Meriam London kembali unggul berkat gol Freddie Ljungberg menit 49. Setelah bertarung alot, Arsenal seperti membuka keran gol pada 10 menit terakhir. Henry mencetak gol keduanya ketika menit 85. Edu Gaspar dan Robert Pires lalu menggenapi kemenangan Arsenal di kandang Inter Milan dengan skor 5-1.

3. Inter Milan memenangi duel terakhir kontra Arsenal pada league phase 2024/2025

Inter Milan dan Arsenal kembali bertemu di Liga Champions 2024/2025. Setelah hampir 2 dekade tidak bertarung, kedua tim bersua dengan format berbeda. Inter Milan menjamu Arsenal di Giuseppe Meazza pada matchday ketujuh league phase. 

Laga ini berjalan dengan alot dan ketat. Meski berstatus tuan rumah, Inter Milan justru berada dalam tekanan Arsenal. Secara statistik, Arsenal membuat 21 peluang dengan 7 tepat sasaran. Sementara, Inter Milan menciptakan 7 peluang dengan hanya 1 yang on target.

Beruntungnya, Inter Milan bisa mencetak gol melalui penalti Hakan Calhanoglu jelang turun minum. Setelah jeda, Arsenal lebih menguasai permainan. Namun, tim besutan Mikel Arteta tetap tak bisa menemukan celah. Arsenal kesulitan membongkar solidnya pertahanan tuan rumah sehingga harus kalah. Inter Milan mampu mempertahankan skor 1-0 hingga bubaran. 

Pertemuan tengah pekan nanti diprediksi berjalan ketat. Meski Inter Milan dan Arsenal jarang bertemu, kedua tim tengah berada dalam performa apik di liga domestik masing-masing. Ini membuat bentrokan berpotensi intens. Menurutmu, siapa yang akan memenangi pertarungan?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Gagah N. Putra
EditorGagah N. Putra
Follow Us

Latest in Sport

See More

4 Gol Osimhen yang Bawa Nigeria ke Peringkat 3 Piala Afrika 2025

19 Jan 2026, 11:34 WIBSport