Barcelona Dihantam Virus Sakit Perut, Batal Lawan Juventus

Sebanyak 14 pemain Barcelona tumbang

Jakarta, IDN Times - Uji coba antara Barcelona versus Juventua di Levi's Stadium, California, Minggu (23/7/2023), dipastikan batal. Itu karena skuad Barcelona terserang virus yang membuat banyak pemainnya sakit perut.

ESPN melansir, setidaknya ada 14 pemain yang terpapar Gastroenteritis. Jumlah ini nyaris setengah dari skuad yang dibawa Barcelona dan sudah pasti laga tak bisa digelar.

1. Keram perut hingga diare

Barcelona Dihantam Virus Sakit Perut, Batal Lawan JuventusSelebrasi penggawa Barcelona usai membobol gawang Real Madrid, Senin (20/3/2023). (Twitter/@FCBarcelona).

Mereka yang terpapar virus itu mengalami masalah pada saluran pencernaannya. Mereka mengalami keram perut, diare, mual, demam, dan pusing. Sempat ada dugaan kalau mereka mengalami keracunan. Tapi, ternyata mereka mengalami gastroenteritis alias flu perut.

"Beberapa pemain inti Barcelona terinfeksi gastroenteritis," tulis Barcelona dalam laman resminya.

2. Lanjut ke laga lainnya

Barcelona Dihantam Virus Sakit Perut, Batal Lawan JuventusJoan Laporta (skysports.com)

Manajemen Barcelona memastikan laga melawan Juventus tak akan dijadwal ulang. Sebab, jika dilihat dari kalender pramusim, sudah tak memungkinkan untuk menggelar pertandingan di lain hari.

Presiden Barcelona, Joan Laporta, memastikan kalau Barcelona langsung bersiap menghadapi Arsenal, Real Madrid, dan AC Milan, selama menjalani tur di Amerika Serikat.

Baca Juga: Selain Barcelona, Timnas U-17 Bakal Lawan Korea Selatan

3. Gak jadi dapat duit

Barcelona Dihantam Virus Sakit Perut, Batal Lawan JuventusPara pemain Barcelona merayakan gelar juara di kandang Espanyol, RCDE Stadium (Instagram @fcbarcelona)

Ada efek negatif yang dirasakan Barcelona atas batalnya duel ini. Pendapatan Barcelona dari tur pramusim di Amerika Serikat, dipastikan berkurang.

Mereka akan kena penalti akibat laga lawan Juventus tak jadi dimainkan, meski alasannya force majeure. Uang dari penjualan tiket, tak akan diterima oleh Barcelona.

Baca Juga: Reuni Alumni Barcelona di Inter Miami, Siapa Menyusul?

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya