3 Pembelian Termahal Man City pada Musim Dingin per 15 Januari 2026

- Omar Marmoush menjadi pembelian termahal dengan nilai transfer 75 juta euro
- Antoine Semenyo masuk daftar termahal setelah dibeli seharga 72 juta euro
- Manchester City merekrut Aymeric Laporte dengan biaya 65 juta euro
Antoine Semenyo resmi bergabung bersama Manchester City pada musim dingin 2026. Pemain berpaspor Ghana ini ditebus dari Bournemouth seharga 72 juta euro atau sekitar Rp1,41 triliun. Kontrak berdurasi 5,5 tahun bakal membuat bertahan hingga musim panas 2031.
Manchester City rela menggelontorkan dana besar setelah performa gemilang Semenyo pada paruh pertama musim 2025/2026. Bersama Bournemouth, ia mengemas 10 gol dan 3 assist dari 21 pertandingan. Berkat ketajamannya ini, Manchester City membelinya dengan mahal.
Nilai transfer Semenyo membuatnya menjadi salah satu rekrutan termahal klub. Termasuk dirinya, berikut tiga pembelian termahal Manchester City pada periode musim dingin per 15 Januari 2026.
1. Omar Marmoush menduduki posisi teratas dengan nilai transfer 75 juta euro
Omar Marmoush menempati urutan pertama dalam daftar transfer termahal Manchester City pada musim dingin. Pemain asal Mesir ini berlabuh ke Etihad Stadium pada 23 Januari 2025. Manchester City menebusnya dari Eintracht Frankfurt senilai 75 juta euro atau Rp1,47 triliun.
Manchester City kepincut setelah penampilan tajamnya pada paruh pertama musim 2024/2025. Bersama Frankfurt, Marmoush membuat 20 gol dan 14 assist dari 25 laga di lintas ajang. Kontribusinya ini membuat Manchester City rela merogoh kocek dalam pada tengah musim.
Setelah dibeli, Marmoush tampil mengesankan pada paruh kedua musim 2024/2025. Ia langsung diandalkan dalam 25 laga dengan kontribusi 8 gol dan 3 assist. Sayangnya, ia belum justru terpinggirkan pada paruh musim 2025/2026. Ia hanya mampu membuat 1 gol dan 15 laga. Kini, pemain 26 tahun ini mesti bersaing lagi demi bisa kembali bermain secara reguler.
2. Antoine Semenyo masuk daftar termahal setelah dibeli seharga 72 juta euro
Antoine Semenyo memutuskan berlabuh ke Etihad Stadium pada 9 Januari 2026. Setelah diincar sejumlah klub, pemain asal Ghana ini memilih bergabung dengan Manchester City. Biaya kepindahannya dari Bournemouth mencapai angka 72 juta euro atau Rp1,41 triliun.
Manchester City rela mengeluarkan dana besar karena kebutuhan pemain di lini serangan. Absennya Omar Marmoush karena membela Timnas Mesir di Piala Afrika 2025 meninggalkan lubang bagi Manchester City. Semenyo dipilih karena profil yang sesuai dengan kebutuhan.
Semenyo memang menjadi sensasi tersendiri pada paruh pertama musim 2025/2026. Ia menjadi tumpuan serangan Bournemouth di berbagai kompetisi. Tercatat, ia membukukan 10 gol dan 3 assist dari 23 pertandingan. Meski berpindah klub pada tengah musim, ia tak butuh waktu lama untuk berkontribusi. Per 15 Januari 2026, ia sudah membuat 2 gol dan 1 assist dari 2 pertandingan bersama Manchester City.
3. Manchester City merekrut Aymeric Laporte dengan biaya 65 juta euro
Aymeric Laporte merupakan salah satu pembelian awal Manchester City pada era Pep Guardiola. Manchester City membelinya dari Athletic Bilbao pada 30 Januari 2017. Pemain internasional Spanyol ini ditebus dengan harga 65 juta euro atau Rp1,27 triliun.
Berposisi sebagai bek, Laporte menjadi fondasi kokoh lini belakang Manchester City. Ia menghabiskan waktu di Etihad Stadium hingga 2023. Selama 6 tahun berseragam Manchester City, ia diandalkan dalam 180 laga. Ia juga cukup produktif dengan 12 gol dan 4 assist.
Salah satu momen pentingnya adalah membantu Manchester City meraih treble winners pada 2022/2023. Secara keseluruhan, Laporte memberikan 14 trofi selama bersama Manchester City. Secara rinci, ia membantu tim menjuarai 6 English Premier League, 3 Piala Liga Inggris, 2 Piala FA, 1 Liga Champions Eropa, 1 UEFA Super Cup, dan 1 Community Shield.
Semenyo dibeli mahal Manchester City karena ketajamannya di lini serangan. Pembelian pada tengah musim dengan harga selangit dibarengi dengan ekspektasi tinggi. Ia diharapkan bisa berkontribusi maksimal demi bisa membantu Manchester City meraih juara pada 2025/2026.
















