Tak Hanya Cantik, 5 Pemain Sepak Bola Wanita Ini Juga Punya Skill Dewa

Berani adu skill sama mereka?

Sepak bola memang sudah menjadi salah satu olahraga universal yang disukai semua kalangan. Mulai dari yang muda sampai yang tua. Mulai dari pria maupun wanita. Bicara tentang wanita, makhluk indah satu ini banyak yang berprofesi sebagai pesepak bola profesional.

Dan nyatanya, di antara mereka tak sedikit yang mampu mengolah si kulit bundar dengan baik. Bahkan kemampuan mereka dalam bermain bola bisa dikatakan setara dengan sepak bola pria pada umumnya.

Penasaran seperti apa wanita bila sudah bermain sepak bola? Berikut ini terangkum 5 pemain sepak bola wanita yang punya skill dewa.

5. Hope Solo (Kiper AS).

Di urutan kelima ada kiper asal Amerika berwajah cantik bernama Hope Solo. Namanya mulai dikenal luas oleh publik semenjak berhasil membawa Amerika meraih gelar Olimpiade 2008 dan 2012. Solo memang memiliki reflek cepat yang dibutuhkan seorang kiper. Lihat saja beberapa aksinya yang menakjubkan.

Eits, tapi jangan terlalu lama memandangi Solo karena jangan harap cintamu akan ditangkap Solo ya!

4. Kelly Smith (Penyerang Inggris).

Bila Inggris pernah memiliki pemain sepak bola pria berbakat dengan nama Alan Smith, maka untuk sepak bola wanita ada nama Kelly Smith. Pemain sepak bola wanita yang bukan hanya dianggap legendaris oleh Inggris, tapi juga bagi klub Arsenal.

Kelly Smith adalah pemain spesial yang mampu mencetak 46 gol dalam 117 penampilan selama dua dekade karir internasional yang luar biasa (1995-2015). Dia membantu Inggris lolos ke Piala Dunia Wanita pertama mereka di tahun 2007 dan juga bermain di turnamen tersebut pada tahun 2011. Dia juga adalah anggota tim gabungan Inggris Raya yang mencapai perempat final Olimpiade London 2012.

Smith pensiun sebagai pemain internasional di usianya yang ke-36 tahun atau pada 2015 lalu.

3. Birgit Prinz (Penyerang/Gelandang Jerman).

Prinz adalah pesepak bola wanita yang memiliki kekuatan fisik dan kecepatan yang mengesankan. Dia menjalani debut internasionalnya di usia 16 tahun dan mencetak gol kemenangan di menit ke-89, atau 17 menit setelah masuk sebagai pemain pengganti.

Prinz juga berperan saat Jerman memenangkan Piala Dunia Wanita 2003 dan 2007. Prinz pun dianugerahi Golden Ball. Ia pensiun pada 2011 di usianya yang ke-34 tahun.

2. Mia Hamm (Penyerang AS).

Hamm merupakan pesepak bola wanita Amerika yang hebat. Ia sudah mengoleksi 158 gol di kancah internasional sebelum kemudian pensiun pada 2004. Hamm membuat debut internasionalnya di usia 15 tahun pada 1987 sampai akhirnya menghasilkan 275 caps bersama AS.

Dia memenangkan pemain wanita FIFA 2001 dan 2002. Sebagai anggota National Soccer Hall of Fame, Hamm juga memainkan peran penting untuk dua tim pemenang Piala Dunia Wanita pada tahun 1991 dan 1999, mengubah penalti dalam baku tembak di final terakhir. Dia juga merupakan bagian dari dua tim pemenang medali emas Olimpiade (1996, 2004) dan meraih medali perak pada tahun 2000.

1. Marta (Penyerang Brasil).

Jika Brasil pernah memiliki pemain sepak bola pria terhebat bernama Pele, maka Marta Vieira da Silva terlahir sebagai alter ego Pele dalam dunia sepak bola wanita Brasil. Marta, yang dijuluki "Pele in Skirt" memiliki kemampuan mengolah bola yang luar biasa. Kemampuan dribbling dan menggoceknya bisa dibilang selengkap Lionel Messi pada masa kini.

Bahkan untuk penghargaan sebagai Pemain Wanita Terbaik FIFA sudah dikoleksinya sebanyak lima kali berturut-turut (2006 hingga 2010). Marta juga memenangkan Golden Ball dan Golden Boot di Piala Dunia Wanita 2007 dan merupakan top skor sepanjang masa dengan 15 golnya.

Jadi, kalau disuruh memilih di antara daftar ini, siapa pemain sepak bola wanita yang berani kamu ajak beradu skill?

Rahardian Shandy Photo Verified Writer Rahardian Shandy

Rutin menulis sejak 2011. Beberapa cerpennya telah dibukukan dan dimuat di media online. Ia juga sudah menulis 4 buah buku non-fiksi bertema bisnis. Sementara buku fiksi pertamanya terbit pada 2016 lalu berjudul Mariana (Indie Book Corner).

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya