Antara Robert Lewandowski, Benzema, LaLiga, dan Barcelona

Ada harapan dalam transfer Lewandowski ini

Jakarta, IDN Times - Saga antara Robert Lewandowski dan Barcelona masih berlanjut. Meski sulit, rupanya Blaugrana masih berjuang untuk mendatangkan penyerang asal Polandia tersebut di musim panas ini.

Bukan tanpa sebab transfer ini mesti terjadi. Rupanya, di dalam transfer ini ada harapan, sekaligus target personal yang tengah diusung. Target dan harapan ini bahkan melibatkan banyak pihak, mulai dari Karim Benzema hingga LaLiga sendiri.

1. Lewandowski ingin buktikan diri lebih baik dari Benzema

Antara Robert Lewandowski, Benzema, LaLiga, dan BarcelonaRobert Lewandowski (Instagram.com/fcbayern)

Mantan agen Lewandowski, Cezary Kucharski, berujar bahwa dia tidak heran mantan pemainnya itu ingin sekali membela Barcelona. Menurutnya, dia ingin membuktikan diri lebih baik dari Karim Benzema, dengan main di liga yang sama.

"Dia (Lewandowski) ingin membuktikan diri lebih baik dari Karim Benzema. Itu alasan lain kenapa dia begitu ngotot ingin ke Barcelona," ujar Kucharski, dilansir Marca.

Kucharski juga mengungkapkan, Lewandowski punya potensi besar untuk hengkang ke Barcelona. Di tengah usianya yang sudah tidak muda lagi, Lewandowski bisa meningkatkan level dengan main di Spanyol.

"Barcelona dan Lewandowski masih berusaha mewujudkan transfer ini. Saya kira, usaha mereka tidak akan sia-sia. Lewandowski akan ke Barcelona musim panas ini," ujar Kucharski.

Baca Juga: Barcelona Siap Naikkan Tawaran Buat Lewandowski

2. Dukungan dari LaLiga buat Barcelona

Antara Robert Lewandowski, Benzema, LaLiga, dan BarcelonaPresiden LaLiga, Javier Tebas. (marca.com).

Di sisi lain, ternyata LaLiga memberikan dukungan kepada Barcelona untuk merekrut Lewandowski. Tidak tanggung-tanggung, dukungan itu diberikan langsung oleh Javier Tebas yang merupakan Presiden LaLiga.

"Saya harap Lewandowski jadi ke Barcelona dan dia diperkenalkan dengan cara yang baik, lewat sebuah kampanye yang baik," ujar Tebas.

Bukan tanpa sebab Tebas ingin transfer ini tercipta. Dengan hijrahnya Lewandowski ke Barcelona, akan ada keuntungan yang hadir. Nilai ekonomi Barcelona akan meningkat, dan itu juga akan memberikan keuntungan buat LaLiga kelak.

"Saya harap, dengan datangnya Lewandowski ke Barcelona akan ada tuas yang tertarik, yang pada akhirnya akan meningkatkan juga nilai ekonomi Barcelona dan juga LaLiga ke depannya," ujar Tebas.

3. Barcelona sudah berikan nilai tawaran yang baru

Antara Robert Lewandowski, Benzema, LaLiga, dan BarcelonaRobert Lewandowski jadi Man of The Match di laga DFL-Supercup (Instagram.com/ _rl9)

Perjuangan Barcelona dalam merekrut Lewandowski memasuki babak baru. Setelah tawaran pertama mereka ditolak, Barcelona sudah mempersiapkan proposal penawaran yang baru untuk Lewandowski.

Nilai dalam proposal baru yang diajukan Barcelona akan meningkat. Diperkirakan, Blaugrana sudah mempersiapkan dana sebesar 43 juta poundsterling atau setara Rp780 miliar demi mendatangkan Robert Lewandowski.

Baca Juga: Hai Barcelona, MU Serius Mau Tikung Lewandowski 

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya