Inggris dan Belgia Tatap Piala Eropa 2020 dengan Percaya Diri

Inggris dan Belgia raih kemenangan di laga uji coba

Jakarta, IDN Times - Timnas Inggris dan Timnas Belgia menatap Piala Eropa 2020 dengan percaya diri. Dalam laga uji coba yang mereka lakoni pekan ini, tepatnya pada Minggu (6/6/2021) dan Senin (7/6/2021) dini hari, mereka sukses meraih kemenangan.

Tidak hanya Inggris dan Belgia, beberapa tim lain juga sudah melakoni laga uji coba. Hal itu mereka lakukan seiring dengan persiapan mereka menuju putaran final Piala Eropa 2020 yang akan dihelat akhir pekan ini.

Baca Juga: 5 Tim yang Pernah Tampil Mengejutkan di Piala Eropa, Gak Disangka!

1. Inggris raih kemenangan atas Rumania

Inggris dan Belgia Tatap Piala Eropa 2020 dengan Percaya DiriSkuat Timnas Inggris untuk Piala Eropa 2020. (twitter.com/England)

Timnas Inggris raih kemenangan tipis kala beruji tanding dengan Rumania di Riverside Stadium, Minggu (6/6/2021) dini hari. Lewat sepakan penalti Marcus Rashford pada menit ke-68, Inggris sukses tumbangkan Rumania dengan skor 1-0.

Ini jadi kemenangan kedua Inggris dalam laga uji coba dalam kurun waktu sepekan terakhir. Sebelumnya, pada Kamis (3/6/2021), mereka juga menang 1-0 atas Austria dalam uji tanding yang dihelat di Riverside. Bukayo Saka jadi penentu kemenangan Inggris di laga ini.

Dengan dua kemenangan yang didapat ini, Inggris mantap dalam menatap gelaran Piala Eropa 2020. Apalagi, mereka juga akan tergabung di grup yang terbilang cukup berbahaya, bersama Skotlandia, Kroasia, dan Republik Ceko.

2. Belgia menang atas Kroasia

Inggris dan Belgia Tatap Piala Eropa 2020 dengan Percaya DiriPesepak bola Belgia Romelu Lukaku (kedua kanan) menendang bola dan berhasil mencetak gol ke gawang Kroasia dalam laga persahabatan jelang Euro 2021, di Stadion Raja Baudouin, Brussels, Belgia, Minggu (6/6/2021). Belgia mengalahkan Kroasia 1-0 lewat gol tunggal yang di cetak Romelu Lukaku . ANTARA FOTO/Reuters-Yves Herman.

Selain Inggris, Timnas Belgia juga meraih kemenangan dalam laga uji tanding yang dihelat pada Senin (7/6/2021) dini hari. Menghadapi Kroasia di King Baudouin Stadium, Belgia menang dengan skor tipis 1-0. Gol kemenangan tim dicetak Romelu Lukaku.

Hasil ini menunjukkan perkembangan positif Belgia jelang Piala Eropa 2020, setelah dalam laga uji coba sebelumnya, mereka ditahan imbang oleh Yunani dengan skor 1-1. Kemenangan ini juga jadi bekal Belgia jelang Piala Eropa 2020 nanti.

Di fase grup, Belgia sejatinya hanya akan menghadapi lawan-lawan yang di atas kertas, bisa mereka taklukkan. Ada Rusia, Finlandia, dan Denmark yang menunggu mereka. Namun, jika tidak waspada, Belgia bisa saja terjerembab.

Baca Juga: 5 Pemain Top Inggris yang Tersingkir dari Skuad Timnas Inggris

3. Hasil uji tanding negara-negara lain

Inggris dan Belgia Tatap Piala Eropa 2020 dengan Percaya DiriPesepak bola Belgia Romelu Lukaku (kiri) melakukan selebrasi dengan rekannya Dries Mertens (kedua kiri) setelah berhasil mencetak gol ke gawang Kroasia dalam laga persahabatan jelang Euro 2020, di Stadion Raja Baudouin, Brussels, Belgia, Minggu (6/6/2021). Belgia mengalahkan Kroasia 1-0 lewat gol tunggal yang di cetak Romelu Lukaku . ANTARA FOTO/Reuters-Yves Herman.

Selain Inggris dan Belgia, tim-tim lain juga melaksanakan uji tanding jelang Piala Eropa 2020 ini. Ada Belanda yang menang 3-0 atas Georgia, Swedia yang menundukkan Armenia dengan skor 3-1, serta Spanyol yang bermain imbang 0-0 dengan Portugal.

Beberapa uji tanding ini dihelat seiring dengan persiapan tim-tim tersebut menuju Piala Eropa 2020. Laga Turki lawan Italia pada Sabtu (12/6/2021) dini hari akan jadi penanda dimulainya gelaran turnamen sepak bola antar negara Eropa tersebut.

Baca Juga: 5 Pemain Top Belgia yang Tak Dipanggil Timnas ke Piala Eropa 2020

Topik:

  • Anata Siregar
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya