Laga Kandang Nusantara United Digelar Tanpa Penonton

Nusantara United tak dapat izin

Jakarta, IDN Times - Kenyataan pahit harus diterima oleh Nusantara United. Laga pekan dua Liga 2 2022/23 yang akan mereka lakoni lawan PSIM Yogyakarta di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, harus digelar tanpa penonton.

Kepastian itu diwartakan Nusantara United lewat akun resmi Instagram mereka. Meski sudah berkomunikasi dengan pemerintah setempat, mereka tidak mendapatkan izin untuk menggelar laga lawan PSIM dengan penonton.

"Kami menempuh segala upaya agar pertandingan pekan kedua Liga 2 musim 2022/23 melawan PSIM Jogja bisa digelar dengan penonton. Tapi, karena beberapa pertimbangan, Pemkot Magelang baru mengizinkan kami bertanding tanpa penonton," cuit pernyataan resmi Nusantara United.

1. Nusantara United berharap laga kandang selanjutnya digelar dengan penonton

Laga Kandang Nusantara United Digelar Tanpa PenontonNusantara United FC (instagram.com/nusantaraunitedfc)

Lebih lanjut, Nusantara United berharap untuk laga kandang Liga 2 selanjutnya, mereka bisa menghadirkan penonton. Namun, mereka juga siap menaati arahan pemerintah setempat, demi kenyamanan laga yang digelar.

"Besar harapan kami langkah yang nantinya akan diputuskan pada pekan-pekan pertandingan kami selanjutnya dapat menyamankan segala pihak," ujar pernyataan resmi Nusantara United.

Baca Juga: Madura United Curi Tiga Poin, Menang Tipis 1-0 Lawan Persita

2. Izin pemakaian stadion jadi milik pemerintah setempat

Laga Kandang Nusantara United Digelar Tanpa PenontonNusantara United FC (instagram.com/nusantaraunitedfc)

Bukan tanpa sebab Nusantara United ingin menjalin komunikasi dengan pemerintah setempat. Bagaimanapun, izin pemakaian Stadion Moch. Soebroto tetap jadi milik pemerintah Magelang. Alhasil, mereka harus tetap menjaga komunikasi.

"Dalam konteks ini, Nusantara United FC memahami betul bahwa izin penggunaan Stadion Moch. Soebroto seutuhnya menjadi kewenangan Pemerintah Magelang. Maka dari itu, kami terus berusaha untuk bersinergi dengan mengoptimalkan komunikasi dan koordinasi," cuit pernyataan resmi Nusantara United.

Baca Juga: Trio Brasil yang Hidupkan Madura United di Liga 1 2022/23

3. Nusantara United awali Liga 2 dengan hasil kurang apik

Laga Kandang Nusantara United Digelar Tanpa PenontonNusantara United FC (instagram.com/nusantaraunitedfc)

Nusantara United sendiri mengawali gelaran Liga 2 2022/23 dengan hasil kurang apik. Bersua Persipa Pati, skuad asuhan Slamet Riyadi itu harus menelan kekalahan dengan skor tipis 1-2.

Hasil ini membuat Nusantara United terjerembab ke papan bawah Grup B Liga 2 2022/23. Mereka belum mengumpulkan sebiji poin pun, sama seperti PSCS Cilacap dan Persela Lamongan.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya