Liverpool dan Arsenal, Calon Rival Manchester City Musim Depan

Liverpool dan Arsenal bisa merepotkan City

Jakarta, IDN Times - Eks pemain Timnas Inggris, Steve McManaman, mengatakan, ada dua klub yang berpotensi menjadi rival Manchester City (Man City) musim depan. Mereka adalah Arsenal dan eks klub McManaman, Liverpool.

Ada alasan tersendiri kenapa McManaman menjagokan dua klub ini jadi rival Man City. Secara garis besar, dia yakin kedua klub itu punya kekuatan untuk menjadi pesaing ketat City.

Baca Juga: Pemain Baru Manchester City Musim 2023-2024

1. Liverpool hanya perlu menjaga pemain kunci tetap fit

Liverpool dan Arsenal, Calon Rival Manchester City Musim DepanTim Liverpool, (Twitter/LFC)

Menurut McManaman, Liverpool bisa jadi penantang City. Namun, agar itu bisa terjadi, dia pun berharap para pemain kunci Liverpool tidak cedera dalam rentang waktu lama. Itu dinilainya menjadi masalah tersendiri bagi mereka musim lalu.

"Liverpool bisa bersaing dengan City, tetapi syaratnya mereka harus menjaga para pemain inti mereka tetap fit. Cedera benar-benar jadi momok bagi mereka musim lalu dan itu harus mereka atasi agar bisa jadi juara," ujar McManaman, dilansir Metro.

Baca Juga: 10 Klub Sepak Bola Peraih Treble Winner, Terbaru Manchester City

2. Arsenal punya potensi mengancam lagi

Liverpool dan Arsenal, Calon Rival Manchester City Musim DepanArsenal dan suporter. (Twitter.com/Arsenal)

Selain Liverpool, McManaman mengatakan, Arsenal punya potensi untuk mengancam City lagi musim depan. Mereka melakukan beberapa transfer apik pada musim panas ini dan juga jadi tim yang lumayan stabil.

"Arsenal juga tetap harus masuk hitungan. Mereka sudah membawa Declan Rice, Kai Havertz, dan Jurrien Timber, pembelian yang sesuai kebutuhan mereka. Sama seperti City, mereka juga sangat stabil," ujar McManaman.

Baca Juga: 5 Pemain Penting yang Dilepas Manchester City setelah Juara EPL

3. Kenapa MU dan Chelsea tak masuk hitungan?

Liverpool dan Arsenal, Calon Rival Manchester City Musim DepanManchester United (dok. Instagram.com/manchesterunited)

Uniknya, dalam prediksinya McManaman tidak menyertakan Manchester United (MU) dan Chelsea sebagai pesaing City. Rupanya, ada alasan tersendiri kenapa dia tidak melihat 'Setan Merah' dan 'Si Biru' sebagai ancaman.

"Chelsea, meski baru mendatangkan Mauricio Pochettino, masih banyak perombakan yang terjadi, banyak yang datang dan pergi dan itu jadi disrupsi tersendiri di tim," kata McManaman.

"Sedangkan MU, mereka memang sudah mengangkut Mason Mount, tetapi mereka masih membutuhkan penguatan. Jika mereka melakukan penguatan dengan tepat, semua bisa terjadi," tambahnya.

Mari kita nantikan bersama, apakah Arsenal dan Liverpool bisa merepotkan Man City musim depan?

Baca Juga: Plus-Minus Manchester City Rekrut Frenkie De Jong

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya