Teco: Bali United Layak Jadi Juara Liga 1 2021/22

Ada banyak alasan kenapa Bali United pantas juara

Jakarta, IDN Times - Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra, mengungkapkan bahwa timnya memang layak meraih gelar juara Liga 1 2021/22. Menurutnya, ada beberapa alasan yang membuatnya berbicara demikian.

"Ya, kami memang layak menjadi juara. Tim kami sangat bagus musim ini dan kualitas tim juga sangat baik sepanjang musim," ujar Teco dalam sesi jumpa pers selepas laga lawan Persebaya, Jumat (25/3/2022).

1. Bali United giat berlatih dan jarang libur

Teco: Bali United Layak Jadi Juara Liga 1 2021/22Bali United bekuk Persiraja. (baliutd.com)

Selain kualitas tim, Teco menyebut alasan lain yang membuat Bali United layak juara adalah giatnya mereka berlatih. Bali United jadi tim Liga 1 pertama yang sudah mulai berlatih, yaitu pada 8 Februari 2021 silam.

"Pastinya kami kerja keras, kami mulai latihan dari 8 Februari 2021 lalu, kami jadi tim pertama yang mulai latihan. Di putaran kedua, saya juga tidak pernah kasih libur sama pemain. Mereka semua kerja keras, dan baru sekarang saya kasih libur," ujar Teco.

Baca Juga: Erick Thohir Minta Semua Klub Liga 1 Belajar dari Persebaya

2. Teco berterima kasih kepada semua elemen tim

Teco: Bali United Layak Jadi Juara Liga 1 2021/22Bali United juara Liga 1 2021/22. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)

Lebih lanjut, Teco juga berterima kasih kepada semua elemen tim yang sudah bekerja keras sejak Agustus 2021 sampai Maret 2022. Terkhusus, dia juga berterima kasih kepada suporter yang sudah setia memberikan dukungan.

"Terima kasih kepada semua komponen tim, ofisial, staf pelatih, manajemen, dan juga pemain. Terima kasih juga kepada suporter yang sudah mendukung dari rumah, dan mereka pasti menikmati momen ini sekarang," ujar Teco.

3. Bali United juara Liga 1 2021/22

Teco: Bali United Layak Jadi Juara Liga 1 2021/22Bali United lawan Madura United di Liga 1 2021/22. (ligaindonesiabaru.com)

Bali United dipastikan menjadi juara Liga 1 2021/22. Kepastian itu didapat usai Persib Bandung gagal meraih kemenangan dalam laga pekan 33 melawan Persik Kediri, Jumat (25/3/2022) malam. Maung Bandung hanya mampu bermain imbang 0-0.

Dengan begini, Persib hanya mengumpulkan 68 poin. Dengan sisa satu laga di Liga 1 2021/22, plus keunggulan laga Bali United yang baru akan main setelah Persib mentas, Persib tidak bisa mengejar raihan 72 poin milik Bali United.

Baca Juga: [BREAKING] Persebaya Rusak Pesta Juara Bali United

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya