Griezmann Kena Bully Usai Messi Cabut dari Barcelona

Griezmann dibeli mahal, tapi tak penuhi harapan

Jakarta, IDN Times - Cabutnya Lionel Messi dari Barcelona berdampak besar terhadap Antoine Griezmann. Fans yang kesal karena Messi cabut, mulai menumpahkan emosinya kepada Griezmann.

Akhir pekan lalu, ketika sedang menyambangi kompleks olahraga Joan Gamper Sports City, Griezmann sempat disemprot fans. Sejumlah fans meneriakkan Griezmann dengan kalimat yang keras.

"Dia pergi karenamu!" tegas fans dilansir Marca.

1. Fans tak bisa disalahkan

Griezmann Kena Bully Usai Messi Cabut dari BarcelonaJordi Alba dan Griezmann (fcbarcelonanoticias.com)

Fans tak bisa disalahkan pula dengan tindakan tersebut. Sebab, kehadiran Griezmann memang berdampak besar pada keuangan Barcelona.

Bersama Philippe Coutinho dan Ousmane Dembele, hadirnya Griezmann sudah memakan porsi yang cukup besar dalam anggaran Barcelona.

Baca Juga: Messi Tetap Dilarang Main di Barcelona Meski Tak Digaji

2. Laporta mengakui efek Griezmann

Griezmann Kena Bully Usai Messi Cabut dari BarcelonaAntoine Griezmann, pemain Barcelona. Twitter @FCBarcelona

Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengakui kebijakan membeli pemain dengan harga mahal di masa kepemimpinan Josep Maria Bartomeu, berpengaruh besar pada kasus Messi.

"Masalah gaji ini memang benar-benar sulit dipecahkan. Kami sudah melakukan audit, hasilnya sama sekali tak ada margin," ujar Laporta dalam konferensi pers di Barca TV.

3. Pemain mahal jadi tak berguna di Barcelona

Griezmann Kena Bully Usai Messi Cabut dari BarcelonaPhilippe Coutinho (fcbarcelona.com)

Griezmann, Coutinho, dan Dembele, dibeli dengan harga yang mahal oleh Barcelona. Total, ketiga pemain itu didatangkan dengan mahar hingga 367 juta poundsterling atau setara Rp7,32 triliun.

Tapi, pada akhirnya ketiga pemain ini sama sekali tak memberi dampak apa-apa buat Azulgrana.

Dembele malah lebih sering masuk ruang perawatan karena begitu rentan cedera. Sementara, Coutinho sempat dipinjamkan ke Bayern Munich lantaran tak kunjung nyetel dengan skema Barcelona.

Lalu, Griezmann justru susah berkembang di lini depan, tak mampu meneruskan performa impresifnya di Atletico Madrid bersama Barcelona.

Baca Juga: Sederet Sentuhan Ajaib Lionel Messi Bersama Barcelona

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya