Argentina Jadi Gambaran Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Timnas siap tempur di level Asia

Jakarta, IDN Times - Gelandang Timnas Indonesia, Marc Klok, merasa bersyukur sempat melawan Argentina pada Juni 2023 lalu. Duel tersebut, menurut Klok, bisa menjadi gambaran dari kemampuan Timnas selama mengarungi Piala Asia 2023 yang digelar 12 Januari hingga 10 Februari 2024 mendatang.

Timnas memang harus bekerja keras di Piala Asia. Mereka dikepung dua tim kuat di Grup D, Irak dan Jepang. Satu lawan lain Indonesia di Grup D adalah musuh bebuyutan asal Asia Tenggara, Vietnam. Jadi, perjuangan Pasukan Garuda dipastikan tak mudah.

"Mari kita lihat nanti. Kami juga pernah melawan Argentina kan sebelumnya," kata Klok.

1. Timnas bisa buat kejutan?

Argentina Jadi Gambaran Timnas Indonesia di Piala Asia 2023Kapten Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, saat dijaga Alejandro Garnacho serta Marcos Acuna. (IDN Times/Tata Firza)

Argentina dijadikan gambaran mengingat para pemain Albiceleste banyak yang berkarier di liga top Eropa. Begitu pula Jepang, yang sebagian penggawanya merumput di Benua Biru.

Di antaranya adalah Takehiro Tomiyasu (Arsenal), Wataru Endo (Liverpool), Daichi Kamada (Lazio), hingga Takefusa Kubo (Real Sociedad). Namun, Klok optimistis Timnas bisa memberikan kejutan andai memberikan segalanya di atas lapangan.

"Secara kualitas, mereka sangat bagus. Kualitasnya di atas kami. Tapi, semua bisa terjadi dalam pertandingan. Kami hanya harus siap dan berjuang 90 menit," ujar Klok.

Baca Juga: Makin Ramai Naturalisasi di Timnas, Memangnya Bagus?

2. Target lolos fase gugur

Argentina Jadi Gambaran Timnas Indonesia di Piala Asia 2023Gelandang Timnas Indonesia dan Persib, Marc Klok. (IDN Times/Tino).

Klok menyatakan Timnas memasang target buat lolos dari fase grup. Meski berat, pemain berdarah Belanda itu yakin ada peluang buat Timnas melaju ke fase gugur.

"Target secara tim itu lolos dari fase grup. Saya rasa itu akan menjadi prestasi yang luar biasa buat saya dan tim," kata Klok.

3. Sempurnakan diri di TC

Argentina Jadi Gambaran Timnas Indonesia di Piala Asia 2023Timnas Indonesia lawan Irak. (Dok. PSSI)

Sebelum menunaikan misi tersebut, Klok mengajak rekan-rekannya untuk menyempurnakan diri selama melakoni pemusatan latihan (TC) di Turki pada 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024 mendatang. Klok juga bertekad untuk tampil dengan versi terbaik di Piala Asia.

"Harapan saya, kami bisa memperbaiki kemampuan sebagai tim. Tapi, secara pribadi, saya ingin menjadi versi dan gelandang terbaik di turnamen ini," ujar Klok.

Baca Juga: Timnas U-20 Curi Start Demi Bisa Tembus Piala Dunia 2025

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya