Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Peningkatan Spesifikasi vivo V27 ke vivo V29, Signifikan!

potret vivo V27 (vivo.com)

vivo V29 series adalah penerus vivo V27 series yang rilis sejak September 2019. Dibandingkan seri sebelumnya, vivo V29 menawarkan spesifikasi yang lebih baik hampir di semua lini, terutama pada sektor mesin dan baterai. Meski begitu, ternyata banderol harganya tak terpaut jauh.

Apakah layak upgrade dari vivo V27 ke vivo V29? Setelah cek spesifikasi vivo 29 berikut, mungkin kamu bakal menemukan jawabannya secara terang. 

1. Tak banyak perbedaan dari segi desain

potret vivo V29 (vivo.com)

Dari segi penampilan, sekilas kedua smartphone ini tidak memiliki banyak perbedaan khususnya pada bagian depan. Keduanya sama-sama memasang kamera bergaya punch hole dan ketebalan bezel sama diangka 90 persen. Untuk ketebalan bodinya sendiri, vivo V29 sedikit lebih tebal 0,1 mm dibandingkan dengan vivo V27. Lalu, pada bagian belakang, keduanya sama-sama menggunakan bahan kaca, memiliki LED bergaya ring, dan dukungan tiga modul kamera. Jadi, buat berharap dapat desain lebih premium, vivo V29 akan mengecewakan.

2. vivo V29 pakai Snapdragon dan vivo V27 pakai MediaTek, mana pilihanmu?

potret Snapdragon 778G (allreviewgadget.com)

Selanjutnya, kita akan membandingkan spesifikasi mesin kedua smartphone ini. Seperti yang sudah dibaca sebelumnya bahwa vivo V29 menggunakan chipset Snapdragon dan vivo V27 pakai MediaTek, siapa yang lebih powerful? Agar lebih mudah dipahami, simaklah penjelasannya di bawah ini:

vivo V29

  • Chipset: Snapdragon 778G 5G (6 nm)
  • RAM: 8GB/12GB;
  • ROM: 128GB/256GB;
  • AnTuTu Benchmark: 545 ribu.

vivo V27

  • Chipset: MediaTek Dimensity 7200 (4 nm)
  • RAM: 8GB/12GB;
  • ROM: 128GB/256GB;
  • AnTuTu Benchmark: 601 ribu.

3. Tidak banyak perbedaan di sektor layar

potret layar vivo V29 (vivo.com)

Bukannya perbedaan, kedua smartphone ini justru memiliki banyak kesamaan di sektor spesifikasi layar. Keduanya sama-sama mengusung spesifikasi layar berpanel AMOLED, 1B colors, 120Hz, HDR10+, dan berukuran 6,78 inci. Punya banyak kesamaan, perbedaan hanya terletak pada resolusi layar vivo V29 yang lebih tinggi, yaitu 1260 x 2800 piksel dan bezel-nya 00,4 persen lebih tipis.

4. Ada sedikit perbedaan di sektor kamera

potret kamera vivo V29 (vivo.com)

Baik vivo V29 maupun vivo V27 sama-sama memiliki tiga kamera pada bagian belakang dan satu kamera pada bagian depan. Tak cuma konfigurasi yang sama, resolusi dan fitur-fitur keduanya juga sama. Hal itu membuat vivo V29 tak lebih baik daripada vivo V27.

Untuk resolusinya sendiri, vivo V29 dan vivo V27 memiliki 3 kamera pada bagian belakang beresolusi 50MP (wide), 8MP (ultrawide), dan 2MP (macro/depth). Sedangkan pada bagian depan, ada satu kamera beresolusi 50MP. Kamera ini mendukung PDAF, OIS, dan mampu merekam video hingga kualitas 4K@60fps.

5. Kapasitas baterai sama, kecepatan charging berbeda

potret vivo V27 (vivo.com)

Terakhir, vivo V29 dan vivo V27 sama-sama memiliki baterai berkapasitas 4600mAh. Alhasil, keduanya memiliki ketahanan yang sama. Sedangkan untuk kecepatan charging, vivo V29 lebih unggul dengan 88W, sementara vivo V27 hanya 66W. Untuk harganya sendiri, vivo V29 dijual mulai Rp5,9 juta pada varian RAM 8/256GB dan Rp6,9 juta untuk varian warna 12/512GB. Lalu, vivo V27 bisa kamu miliki dengan harga mulai Rp5,2 juta.

Boleh disimpulkan jika spesifikasi vivo V29 memang terbukti meningkat dan lebih baik ketimbang vivo V27. Dengan harga smartphone yang tak berbeda jauh, tentu vivo V29 juga lebih direkomendasikan untuk kamu miliki pada 2023 ini, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Kidung Swara Mardika
EditorKidung Swara Mardika
Follow Us