Spesifikasi Redmi 10 5G, Kapan Rilis di Indonesia?

HP buat keperluan sehari-hari

Lagi cari ponsel baru keluaran Xiaomi? Coba tahan dulu sampai Redmi 10 5G rilis. Instagram resmi @xiaomi.Indonesia baru saja kasih bocoran kalau ponsel dengan kinerja cepat ini bakal meramaikan pasar smartphone Indonesia pada Agustus mendatang.

Well, apakah ponsel keluaran terbaru Xiaomi ini worth to wait? Yuk, simak dulu spesifikasi dan detail rilisnya dalam ulasan ini. Gulir sampai akhir, ya!

Spesifikasi Xiaomi Redmi 10 5G

Sayangnya, Xiaomi belum memberikan bocoran resmi terkait spesifikasi Redmi 10 5G versi Indonesia. Namun, jika melihat unggahan pada Instagram, spesifikasinya mungkin gak jauh berbeda dengan Redmi 10 5G versi global. 

Redmi 10 5G sendiri telah diperkenalkan Xiaomi secara global ketika peluncuran Redmi Note 11 Pro Plus 5G dan Redmi Note 11 S 5G pada akhir Maret lalu. Pada momen tersebut, Xiaomi memperkenalkan ponsel baru dan memiliki spesifikasi mirip Redmi Note 11E yang rilis di pasar China. Seperti apa detailnya?

Dapur pacu dan ruang simpan

Dilansir GSM Arena, Xiaomi membekali Redmi 10 5G dengan MediaTek MT6833 Dimensity 700 (7 nm). Chipset ini merupakan teknologi dengan gabungan fitur konektivitas 5G dual SIM stand by yang mendukung jaringan kecepatan tinggi. 

Bukan hanya itu, MediaTek 700 juga menghadirkan kecanggihan fitur hemat daya, sehingga diklaim dapat meningkatkan usia ketahanan baterai. Xiaomi memadukan chipset unggulan ini dengan CPU Octa-core serta GPU Mali-G57 MC2.

Adapun dari segi penyimpanan, Xiaomi Redmi 10 5G global memiliki pilihan RAM 4GB dengan pilihan memori internal 64 dan 128GB. Cukup lapang untuk penggunaan harian. 

Desain, layar, baterai, dan interface

Spesifikasi Redmi 10 5G, Kapan Rilis di Indonesia?ilustrasi Xiaomi Redmi 10 5G (instagram.com/Xiaomi.Indonesia)

Dari segi bodi, Redmi 10 5G memiliki layar seluas 6,58 inci Full HD Plus (2.408 x 1.080 piksel). Refresh rate mencapai 90 Hz dengan berat fisik keseluruhannya diperkirakan sebesar 200 gram.

Redmi 10 5G global memiliki kapasitas baterai cukup besar yakni 5000 mAh. Demi mengimbangi kebutuhan penggunaan ponsel, Xiaomi melengkapi dengan fitur pengisian daya cepat alias fast charging sebesar 18 Watt.

Sistem operasinya pun telah mendukung Android versi teranyar, yakni Android 11. Hadir dengan versi terbaru pula, pengguna bisa menikmati aktivitas mobile dengan interface khas Xiaomi MIUI versi 13. 

Membuat semakin bingung memilih, Xiaomi menghadirkan tiga variasi warna. Warna-warna tersebut adalah Graphite Gray, Chrome Silver, Aurora Green, yang seluruhnya menarik untuk dimiliki.

Baca Juga: 8 Chipset HP Android Terbaik, Responsif dan Inovatif!

Kamera dan fitur lainnya

Dilihat dari unggahan Xiaomi Indonesia, Redmi 10 5G Indonesia juga akan mengusung dual kamera belakang. Kapasitas kamera utama 50 MP, f/1.8 PDAF dan 2 MP, f/2.4 untuk depth sensor. Memenuhi kebutuhan selfie, Xiaomi membekali ponsel ini dengan 5 MP front camera. Untuk kebutuhan gambar bergerak, ponsel ini dapat menghasilkan video dengan resolusi 1080p@30fps.

Redmi 10 5G juga mengusung perlindungan keamanan menggunakan finger print. Ala ponsel kekinian lainnya, fitur sidik jari ini tersedia di sisi samping ponsel tepat pada tombol kunci. Redmi 10 5G versi global juga telah dibekali sensor accelerometer, proximity, hingga kompas yang mendukung kebutuhan harian.

Harga dan tanggal rilis Xiaomi Redmi 10 5G di Indonesia

Belum ada harga resmi yang diinformasikan Xiaomi Indonesia. Namun, mengintip peluncuran global, Redmi 10 5G dibanderol 199 dolarAS atau sekitar Rp 2,9 juta untuk RAM 4 GB/64 GB. Adapun pada versi kapasitas lebih besar 4GB/128GB diberi harga 229 dolar AS atau sekitar Rp3,4 juta. 

Sudah gak sabar dengan ponsel baru Xiaomi ini? Redmi 10 5G akan segera rilis melalui media sosial (Twitter, Instagram, Facebook) Xiaomi Indonesia pada 2 Agustus 2022 pukul 13.00 WIB. 

Gimana, tertarik memasukkan Redmi 10 5G ke lis HP yang worth to buy di 2022 ini?

Topik:

  • Laili Zain
  • Lea Lyliana
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya