5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!

Hindari membeli Switch versi CFW!

Nintendo Switch menjadi salah satu konsol tersukses sepanjang masa. Terbukti dengan penjualannya yang mampu melebihi angka penjualan PS4, Nintendo Switch mampu memikat hati para konsumennya. Ini dikarenakan Switch adalah konsol inovatif dengan segala keunikannya.

Saat ini, setidaknya ada lima jenis Nintendo Switch di pasaran. Kelima jenis Switch tersebut punya fitur dan harga berbeda-beda. Terkadang, calon pembeli kebingungan karena terdapat perbedaan ini saat mereka berbelanja di marketplace. Nah, pembahasan di bawah ini akan memberikan informasi tentang kelima jenis Nintendo Switch yang ada di pasaran saat ini. Yuk, kita bahas!

1. Nintendo Switch V1

5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!Nintendo Switch (nintendo.com)

Nintendo Switch V1 adalah versi asli konsol Nintendo Switch yang dirilis pada tahun 2017. Konsol ini memiliki prosesor Nvidia Tegra X1 dengan clock speed 1 GHz. Layarnya berukuran 6,2 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel. Baterainya dapat bertahan hingga 2,5 - 6,5 jam. Saat ini Nintendo Switch V1 sudah cukup jarang di pasaran. Sebab, jenis ini sudah tidak diproduksi lagi dan lebih banyak tersedia bekasnya. Di marketplace harga bekas Nintendo Switch V1 adalah sekitar Rp3 jutaan. 

Baca Juga: 5 Hero Combo Kaja Paling Populer di MLBB, Lunox Mematikan!

2. Nintendo Switch V2

5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!Nintendo Switch (nintendo.com)

Nintendo Switch V2 adalah versi upgrade dari Switch yang dirilis pada 2019. Konsol ini memiliki prosesor Nvidia Tegra X1+ dengan clock speed 1,7 GHz. Layarnya juga lebih terang dan hemat energi daripada versi sebelumnya. Baterainya dapat bertahan hingga 4,5 - 9 jam. Inilah versi Switch yang masih diproduksi oleh Nintendo sampai sekarang. Harga baru Nintendo Switch V2 di marketplace mulai dari Rp3,6 jutaan, tergantung kapasitas penyimpanan tambahan yang ditawarkan dalam paket. 

3. Nintendo Switch Lite

5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!Nintendo Switch Lite (nintendo.com)

Switch Lite adalah versi lebih ringan dari Nintendo Switch. Diluncurkan pada 2020, Switch Lite Hanya dapat dimainkan dalam mode handheld. Layarnya berukuran 5,5 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel. Baterainya dapat bertahan hingga 3 - 7 jam. Switch Lite tidak bisa dimainkan di layar monitor atau televisi. Kelebihannya adalah harganya lebih murah dari Switch versi standar. Di marketplace, Switch Lite dijual mulai dari Rp2,5 jutaan. 

4. Nintendo Switch OLED

5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!Nintendo Switch OLED (nintendo.com)

Ini adalah versi terbaru dari Nintendo Switch yang dirilis pada tahun 2021. Konsol ini memiliki layar OLED berukuran 7 inci dengan resolusi 1280 x 720 piksel. Layarnya lebih cerah, lebih tajam, dan memiliki warna lebih kaya daripada layar LCD pada versi sebelumnya. Karena fitur layarnya tersebut, Switch OLED dibanderol dengan harga lebih mahal. Untuk saat ini, Switch OLED dijual mulai dari Rp4 jutaan di marketplace

5. Nintendo Switch Jailbreak (CFW)

5 Jenis Nintendo Switch di Pasaran, Ada Versi yang Berbahaya!Nintendo Switch (nintendo.com)

Ini adalah versi Nintendo Switch yang software-nya sudah dikustom agar bisa menjalankan game bajakan. Ini dilakukan karena harga game Switch relatif mahal. Namun, Nintendo Switch CFW sangat tidak disarankan untuk dibeli. Selain rentan karena firmware-nya sudah tidak original lagi, membajak game adalah tindakan yang merugikan developer dan memberikan dampak negatif bagi industri video game. Selain itu, harga Switch CFW biasanya lebih mahal. 

Jenis Nintendo Switch di pasaran ternyata ada beragam. Bagi kamu yang baru saja mengetahui Nintendo Switch dan ingin membeli, sebaiknya perhatikan jenis-jenis Switch di atas, ya. Setelah kamu mengetahui lima jenis Nintendo Switch di pasaran saat ini, menurutmu mana yang pas dan sesuai kebutuhanmu?

Baca Juga: 7 Game Nintendo Switch dengan Ukuran Paling Kecil, Hemat Penyimpanan!

Hilman Azis Photo Verified Writer Hilman Azis

I love tech, game, and...movie

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya