Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnya

#BaliBanget Sensasi naik gajah dengan pemandangan seru

Bosan berkunjung ke Bali dengan suasana pantai? Nah, kali ini kamu bisa berwisata dengan menunggangi gajah. Wisata yang menawarkan naik gajah di Bali ternyata lumayan menarik dan harganya juga sesuai dengan fasilitas yang ditawarkan.

Tak hanya wisata khusus gajah, wisata berikut juga menawarkan wahana atraksi hewan lainnya. Ini dia lima rekomendasi tempat yang bisa kamu kunjungi di Bali agar bisa menunggangi gajah.

1. Bali Safari & Marine Park

Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnyakebalilagi.com

Hanya dengan tarif Rp100 ribu kamu sudah bisa naik gajah di Bali Safari & Marine Park. Terleta di Kabupaten Gianyar, kamu hanya perlu menempuh perjalanan kurang lebih 1 jam dari Kota Denpasar.

Bukan hanya gajah, kamu juga bisa menikmati pemandangan hewan lain. Buat kamu yang ingin berkunjung ke wisata ini, letaknya di Jalan Bypass Prof. Dr. Ida Bagus Mantra Km. 19,8 mulai pukul 9 pagi hingga 5 sore.

2. Bakas Levi Rafting & Elephant Tour Bali

Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnyainstagram.com/didiulia7106

Menikmati pemandangan hijau dan berkeliling di sekitr danau dnegan menunggangi gajah bisa kamu nikmati di Bakas Levi Rafting & Elephant Tour Bali. Untuk naik gajah tiga puluh menit, kamu perlu mengeluarkan budget sekitar Rp800 ribu.

Berlokasi di Bakas, Banjarankan, Kabupaten Klungkung, Bali dan beroperasi mulai pukul 9 pagi sampai 5 sore WITA.

Baca Juga: Tradisi Sakral Kuno Bali Bakal Digelar di Desa Gelgel Desember ini

3. Bali Zoo

Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnyainstagram.com/balizoo

Kebun binatang yang sudah dikenal banyak prang ini juga menyediakan wahana menunggangi gajah, lho! Untuk tarif murahnya mulai sekitar Rp800 ribuan dan sudah termasuk pertunjukan hewan lainnya.

Jam beroperasinya juga cukup lama, yakni dari pukul 9 pagi hingga setengah 9 malam. Namun, jika akhir pekan hanya sampai pukul 5 sore. Letaknya pun cukup strategis, yakni di Jalan Singapadu, Bali.

4. True Bali Experience

Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnyainstagram.com/truebaliexperience

Sensasi berbeda menunggangi gajah ditawarkan oleh True Bali Experience. Kamu bisa naik gaji di danau. Asyik kan? Tentu tarifnya sesuai dengan fasilitas yang ditawarkan, yakni sekitar Rp1.145 juta perlu kamu keluarkan untuk menikmati wahana ini.

Tapi tarif tersebut sudah termasuk penjemputan dan makan siang. Terletak di Jl. Tukad Ayung XI, Carangsari, Petang, Kabupaten Badung, Bali dan buka hingga pukul 10 malam.

5. Mason Elephant Park & Lodge

Menikmati Alam Bali dengan Naik Gajah? Ini 5 Tempatnyainstagram.com/balidriverandguide

Buat kamu yang memiliki waktu terbatas di Bali, Mason Elephant Park & Lodge sangat cocok untuk kamu kunjungi. Wisata ini buka selama 24 jam lho! Terletak di Jalan Elephant Safari Park Banjar Desa Taro Tegallalang, Ubud, Kabupaten Gianyar kamu bisa menikmati wahana naik gajah dengan tarif mulai dari Rp1 juta.

Tertarik untuk naik gajah di Bali? Yuk, agendakan dan sesuaikan dengan keuangan kamu!

Baca Juga: Yuk, Kunjungi 4 Kebun Binatang di Jatim, Ada Terbaik di Asia!

AKbar Photo Verified Writer AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya