10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk Gathering

Bisa bermain wahana sekaligus berkemah

Seperti yang kita tahu, Bandung memiliki alam yang sejuk dan asri. Tak heran Bandung selalu menjadi destinasi alam favorit banyak orang. Bandung juga gak pernah kehabisan tempat outbond bagi yang ingin melakukan aktivitas outdoor beramai-ramai. 

Outbond biasanya berbentuk permainan untuk mengembangkan karakter dan meningkatkan kerja sama. Aktivitas outdoor ini bisa melepaskan penat sejenak. 

Dari sekian berbagai tempat outbound di Bandung, ada beberapa tempat yang recommended untuk aktivitas outdoor seru seperti gathering bersama keluarga, kantor, sekolah, dan komunitas. Berikut beberapa rekomendasi tempat outbond di Bandung yang seru untuk gathering.

1. Terminal Wisata Grafika Cikole

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringGrafika Cikole (instagram.com/foodgallerybdg)

Terminal Wisata Grafika Cikole berada di kawasan hutan pinus. Berbagai jenis fasilitas tersedia di sini, seperti penginapan, restoran, area kemah, hingga outbound. Hawa sejuk khas Lembang bisa menambah semangat pengunjung untuk outbound di sini. Mulai dari zip coaster, turun tebing, paintball, flying fox, ATV, jembatan tali, dan buggy offroad.

Lokasi: Jalan Raya Tangkuban Parahu Nomor KM 8, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp20 ribu. 

2. Orchid Forest Cikole

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringOrchid Forest Cikole (instagram.com/orchidforestcikole)

Orchid Forest Cikole juga berada di area hutan pinus seluas 12 hektare. Ini menjadi tempat wisata yang selalu ramai pengunjung. Banyak area dan wahana yang akan kamu temui, seperti greenhouse anggrek, kegiatan berkuda, dan area outbond

Kamu juga akan menemukan high rope, jembatan tali, dan flying fox. Ada pula kafe, restoran, dan spot estetik yang membuat kawasan ini bak hutan di negeri dongeng.

Lokasi: Genteng, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Jam operasional: Senin-Jumat pukul 09.00-18.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-17.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp40 ribu. 

3. Kampung Bamboo

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringKampung Bamboo (instagram.com/an3ng)

Kampung Bamboo populer untuk menggelar outbond anak-anak sekolah. Banyak hal seru dan menyenangkan di sini. 

Salah satu daya tariknya adalah water slide yang terpanjang di Indonesia mencapai 200 meter. Selain itu, ada area persawahan yang cantik dan asri, supaya pengunjung mendapatkan sensasi yang berbeda. 

Lokasi: Jalan Padasuka Atas Nomor KM 4, Cimenyan, Kecamatan Cimenyan, Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp110 ribu-Rp140 ribu. 

4. Hutan Pinus Cikole Lembang Pal 16

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringHutan Pinus Cikole Lembang Pal 16 (instagram.com/pal16cikole)

Di Hutan Pinus Cikole Lembang Pal 16, pengunjung bisa menikmati gazebo dan hammock untuk bersantai. Sementara itu, beberapa orang memilih tempat outbond ini untuk melakukan fun team building, fun adventure, dan fun games outbound.

Selain itu, ada petualangan menegangkan di medan offroad maupun perang tim saat bermain paintball. Dijamin acara kumpul bersama komunitas atau kolega kantor lebih berkesan.

Lokasi: Jalan Raya Tangkuban Parahu, Lembang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp10 ribu. 

5. Dago Dreampark

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringDago Dreampark (Instagram.com/ dagodreamparkofficial)

Luas Dago Dreampark sekitar 14 hektare dengan sejumlah fasilitas dan wahana. Ada area adventure, gathering, outbond, wahana anak, dan wahana swafoto. Dengan tarif tersebut, kamu bisa mendapatkan akses gratis ke sejumlah wahana seperti, kampung dayang sumbi, gembok cinta, coral land, love island, dan selfie spring.

Lokasi: Mekarwangi, Jalan Dago Giri Nomor KM 2.2, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Jam operasional: Senin-Jumat pukul 09.00-17.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-18.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp30 ribu untuk weekday dan Rp35 ribu untuk weekend. 

6. Cantigi Camp

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringCantigi Camp (instagram.com/jarambahoutdoor)

Cantigi Camp menawarkan lokasi di alam terbuka yang cocok untuk rekreasi, petualangan, dan edukasi. Kamu bisa mencoba berbagai permainan dan outbound.

Cantigi Camp memiliki tiga jenis outbound, yakni kids and teenager outing program, outing and adventure program, dan training program. Terdapat hutan labirin, jembatan goyang, jaring laba-laba, rumah kayu, papan panjat, flying fox, hingga high rope

Lokasi: Jalan Raya Cileunyi, Manjah Beureum, Kulon, Cileunyi Kulon, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung. 

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp15 ribu. 

Baca Juga: 10 Wisata Bandung Favorit Para Bule, Suasananya Bikin Jatuh Hati 

7. Green Grass Cikole

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringGreen Grass Cikole (instagram.com/greengrass_cikole)

Green Grass Cikole merupakan bumi perkemahan dengan area camp site couple, area camp mandiri, family camp, hingga campervan.

Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas outdoor, seperti fun games, team building, paint ball war games, paint ball shooting target, off road, hingga flying fox dengan harga mulai Rp50 ribuan. 

Lokasi: Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Jam operasional: 24 jam. 

Harga tiket masuk: Rp15 ribu. 

8. Lembang Jungle Discovery

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringLembang Jungle Discovery (google.com/mohamadhelman)

Lembang Jungle Discovery cocok buat kamu yang ingin melakukan aktivitas outbond semi militer dengan fasilitas yang lengkap. Jadi, gak akan bosan jika liburan di sini. 

Nah, kamu bisa memilih berbagai paket wisata di sini, seperti family day, company outing gathering, family gathering, offroad paintball adventure program, dan lain-lain. 

Lokasi: Jalan Maribaya Desa Nomor 219, Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.30-19.00 WIB. 

Harga tiket masuk: gratis.

9. Zone 235

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringZone 235 (instagram.com/zone235outbound)

Zone 235 menjadi pusat pelatihan yang telah berpengalaman dalam aktivitas outdoor sejak 2000. Udara sejuk dan lokasinya yang strategis menjadi keunggulan tempat outbound ini. 

Pengunjung akan didukung tenaga profesional dan terlatih yang terampil mengoperasikan berbagai fasilitas outbound. Ada berbagai kegiatan menarik yang bisa kamu ikuti, seperti in class training, petualangan, hiking, hingga outbound management training.

Lokasi: Jalan Raya Tangkuban Parahu, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-18.00 WIB. 

Harga: Rp50 ribu. 

10. Ciwangun Indah Camp Official

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringCiwangun Indah Camp Official (instagram.com/ciwangunindahcamp_real)

Ciwangun Indah Camp Official menyuguhkan panorama khas desa di Bandung Barat. Luasnya mencapai 22 hektare yang membuat tempat outbound ini cocok untuk kegiatan alam berkelompok. 

Berkemah atau menginap di vila bisa menjadi opsi saat outbound di Ciwangun Indah Camp. Kamu juga wajib menjajal berbagai kegiatan outdoor, seperti ATV, berkuda, spider web, dan high rope.

Lokasi: Kampung Ciwangun, Desa Cihanjuang Rahayu, Jalan Kolonel Masturi, Cihanjuang Rahayu, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

Jam operasional: setiap hari pukul 07.00-19.30 WIB. 

Harga tiket masuk: Rp15 ribu. 

10 Tempat Outbound di Bandung yang Seru untuk GatheringInfografis tempat outbound di Bandung (IDN Times/Aditya Pratama)

Itulah 10 rekomendasi tempat outbound di Bandung yang seru untuk gathering bareng keluarga, teman-teman kantor, dan komunitas. Selamat bersenang-senang, ya! 

Baca Juga: [QUIZ] Pilih Wisata Bandung, Member AESPA Ini akan Jadi Teman Travelingmu!

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya