Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Daftar Event Wisata di Indonesia Februari 2026 sebagai Ide Liburanmu

Perayaan Cap Go Meh di Kota Singkawang
Perayaan Cap Go Meh di Kota Singkawang. (IDN Times/Teri)
Intinya sih...
  • Daftar event wisata di Indonesia Februari 2026 mencakup Festival Cethik Geni Klaten, Festival Bau Nyale di Lombok Tengah, dan Grebeg Sudiro di Solo, Jawa Tengah.
  • Perayaan Imlek dan Festival Cap Go Meh Kota Singkawang 2026 juga menjadi salah satu acara meriah yang dinanti banyak wisatawan.
  • Berbagai festival lainnya seperti Pesta Baratan, Sendratari Ramayana Rama Tundung, Pasar Imlek Semawis, dan Ramadan Light Festival juga siap digelar di berbagai wilayah Indonesia.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Memasuki bulan kedua tahun 2026, banyak acara seru siap digelar di berbagai wilayah Indonesia, mencakup kegiatan seni, budaya, hingga olahraga. Dua acara paling meriah dan dinanti banyak wisatawan adalah Grebeg Sudiro di Solo, Jawa Tengah, dan Perayaan Imlek dan Festival Cap Go Meh di Singkawang, Kalimantan Barat.

Melansir dari situs resmi Kementerian Pariwisata RI, serta berbagai media resmi Dinas Pariwisata dan Pemerintah Daerah (Pemda) di Indonesia, berikut rekomendasi event wisata di Indonesia selama Februari 2026 sebagai inspirasi liburanmu. Simak sampai habis, ya!

Daftar event wisata di Indonesia selama Februari 2026

Potret kegiatan Grebeg Sudiro di Kota Solo
Potret kegiatan Grebeg Sudiro di Kota Solo (IDN Times/Larasati Rey)
  1. Festival Cethik Geni Klaten.
    Tanggal 1 Januari 2026 di Desa Gatak, Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah.
  2. Festival Bau Nyale 2026.
    Tanggal 1-8 Februari di kawasan Kuta Mandalika dan Pantai Seger, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
  3. Grebeg Sudiro.
    Tanggal 5-21 Februari 2026 di Pasar Gede, Kelurahan Surodiprajan, dan Balai Kota Surakarta, Kota Solo, Jawa Tengah.
  4. Perayaan Imlek dan Festival Cap Go Meh Kota Singkawang 2026.
    Tanggal 5 Februari-4 Maret 2026 di Kota Singkawang, Kalimantan Barat.
  5. Pesta Baratan.
    Tanggal 11 Februari 2026 di Desa Kriyan, Kecamatan Kalinyamatan, Jepara, Jawa Tengah.
  6. Tradisi Dandangan.
    Tanggal 12-18 Februari 2026 di Kawasan Masjid Menara Kudus, Kudus, Jawa Tengah.
  7. Sendratari Ramayana Rama Tundung.
    Tanggal 13 Februari 2026 di Taman Balekambang, Kota Solo, Jawa Tengah.
  8. Bogor Urban Gravel.
    Tanggal 13 Februari 2026 di Kota Bogor, Jawa Barat.
  9. Pasar Imlek Semawis.
    Tanggal 13-15 Februari 2026 di Gang Warung Pecinan, Kota Semarang, Jawa Tengah.
  10. Parade Barongsai dan Spesial Imlek Panggung Malam.
    Tanggal 14 Februari 2026 di Solo Safari, Kota Solo, Jawa Tengah.
  11. Imlek Vaganza.
    Tanggal 14–17 Februari 2026 di Wisata Sam Poo Kong, Kota Semarang, Jawa Tengah.
  12. Ngabudayan Fest 2026.
    Tanggal 15 Februari 2026 di Lapangan Candi Sewu, Prambanan, Klaten, Jawa Tengah.
  13. Dugderan.
    Tanggal 16 Februari 2026 di Balai Kota Semarang, Masjid Agung Semarang, dan Masjid Agung Jawa Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah.
  14. Festival Jenang.
    Tanggal 14 Februari 2026 di Ngarsopuro, Kota Solo, Jawa Tengah.
  15. Adeging Kutha Sala.
    Tanggal 17 Februari 2026 di Balai Kota Surakarta, Kota Solo, Jawa Tengah.
  16. Kirab Ritual Imlek.
    Tanggal 17 Februari 2026 di Kelenteng Hok Tik Bio, Pati, Jawa Tengah.
  17. Festival Imlek Balekambang.
    Tanggal 17 Februari 2026 di Taman Balekambang, Kota Solo, Jawa Tengah.
  18. Festival Megengan dan Kirab Budaya Kota Wali.
    Tanggal 18 Februari 2026 di Alun-alun Demak, Demak, Jawa Tengah.
  19. Ramadan Light Festival.
    Tanggal 19 Februari 2026 sampai akhir Ramadan di Koridor Jendral Sudirman-Pasar Gede, Kota Solo, Jawa Tengah.
  20. Kampung Ramadan.
    Tanggal 19 Februari 2026 sampai akhir Ramadan di Balai Kota Surakarta, Kota Solo, Jawa Tengah.
  21. Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta XXI.
    Tanggal 25 Februari-3 Maret 2026 di Kampoeng Ketandan, Kota Yogyakarta.

Demikian rekomendasi event wisata di Indonesia selama Februari 2026. Semuanya dijamin seru dan bakal memberikan pengalaman tak terlupakan untukmu. Segera rencanakan liburan dan ajak orang-orang tersayang ke salah satu acara tersebut, ya!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dewi Suci Rahayu
EditorDewi Suci Rahayu
Follow Us

Latest in Travel

See More

Rute Walking Tour Glodok, Cara Santai Menyusuri Pecinan Seharian

30 Jan 2026, 15:45 WIBTravel