10 Wisata Religi untuk Liburan Natal di Asia, Kamu Pernah ke Sini?
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain sebagai Hari Raya, perayaan Hari Natal sering dimanfaatkan untuk liburan ke berbagai destinasi wisata religi. Apalagi Hari Natal tahun ini sudah banyak kelonggaran pascapandemik dan hampir semua negara sudah membuka border bagi wisatawan asing.
Belum tahu ingin pergi ke mana selama liburan Natal ini? IDN Times membagikan rekomendasi 10 wisata religi untuk liburan Natal di Asia. Simak sampai habis, ya!
1. Dimulai dari Indonesia, terdapat gereja Katolik yang bangunannya mirip kuil, yaitu Graha Maria Annai Velangkanni di Medan
2. Gereja Kristus Melaka adalah gereja peninggalan Belanda yang terletak di Melaka, Malaysia, dan sudah ada sejak abad ke-18. Warnanya estetik!
3. Church of the Assumption adalah gereja Katolik yang juga sudah berdiri sejak abad ke-18. Lokasinya berada di George Town, Pulau Pinang, Malaysia
4. Katedral St. Andrew adalah gereja tertua di Singapura sekaligus salah satu gereja terindah di Asia. Sudah ada sejak abad ke-19 dan bergaya gotik
5. Katedral Basilika Notre-Dame di Ho Chi Minh City, Vietnam, dibangun pada masa kolonial Prancis, tepatnya abad ke-19. Bangunannya cantik
Editor’s picks
6. Gereja San Agustin di Manila, Filipina, dibangun pada 1704-1894 dengan gaya arsitektur perpaduan gotik dan oriental serta tahan gempa, lho
Baca Juga: 5 Wisata Religi di Larantuka, NTT yang Cocok untuk Rayakan Natal
7. Katedral St. Philomena adalah gereja Katolik terbesar di India. Gereja ini memiliki jendela kaca yang indah dan menara kembar setinggi 175 kaki
8. Reruntuhan Gereja St. Paul ini jadi landmark yang wajib dikunjungi para wisatawan saat jalan-jalan di Makau, termasuk saat liburan Natal
9. Bethany Beyond the Jordan di Yordania diyakini sebagai lokasi Yesus dibaptis Yohanes Pembaptis. Terdapat gereja, kapel, biara, gua, dan kolam baptis
10. The Cathedral of the Holy Cross di Pulau Aghtamar, Turki, ini dibangun pada abad pertengahan. Pemandangan cantik banget, lho
Itu dia rekomendasi 10 wisata religi untuk liburan Natal di Asia yang bisa jadi pertimbangan untuk bucket list-mu. Cantik semuanya, bukan? Kamu mau berkunjung ke mana dulu, nih?
Baca Juga: [QUIZ] Destinasi Religi Natal di Indonesia yang Cocok untukmu!