Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Itinerary Liburan Seru 2 Hari 1 Malam di Ipoh Malaysia

Potret Kellie's Castle di Batu Gajah, Perak, Malaysia
Potret Kellie's Castle di Batu Gajah, Perak, Malaysia (pixabay.com/estherchoi)
Intinya sih...
  • Ipoh, destinasi baru di Malaysia yang menawarkan pesona kota tua, kuliner lezat, dan panorama alam cantik.
  • Hari pertama: perjalanan dari KL Sentral menuju Ipoh, kunjungi Kellie's Castle, Birch Memorial Clock Tower, Concubine Lane, dan Ipoh Night Market.
  • Hari kedua: kunjungi Iskandar Polo Club, Tasik Cermin, Kin Loong Chang Jiang White Coffee, dan Sam Poh Tong Temple sebelum pulang ke Kuala Lumpur.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Setiap kali liburan ke Malaysia, tujuan utama yang sering didatangi wisatawan adalah Kuala Lumpur dan sekitarnya. Jika kamu sudah bosan dan ingin liburan ke destinasi baru, kamu bisa coba memasukkan Ipoh ke dalam bucket list perjalanmu. Apalagi waktu tempuhnya hanya 2,5-3 jam perjalanan dari ibu kota Malaysia tersebut.

Ipoh sendiri merupakan ibu kota dari negeri Perak Darul Ridzuan. Secara geografis, posisinya ada di sebelah utara Kuala Lumpur dan Selangor, serta di bagian sebelah selatan Penang. Untuk menuju ke kota ini, wisatawan bisa naik kendaraan umum berupa kereta api dan bus dari Kuala Lumpur dan Butterworth, Penang.

Kota ini menawarkan pesona berupa kota tua, kuliner lezat, dan panorama alam yang cantik. Liburan ke sini akan memberikan pengalaman tak terlupakan dan lebih santai.

Kalau kamu cuma punya waktu 2 hari 1 malam di Ipoh, tetapi masih bingung mau ke mana saja, jangan khawatir! Berikut IDN Times bagikan itinerary liburan di sana dan akan membawamu ke spot-spot terbaik. Simak itinerary liburan 2 hari 1 malam di Ipoh berikut ini, yuk!

Hari pertama

Birch Memorial Clock Tower, Ipoh, Malaysia
Birch Memorial Clock Tower, Ipoh, Malaysia (commons.wikimedia.org/Hudaradz)

Untuk perjalanan hari pertama ke Ipoh, disarankan kamu sudah tiba di Kuala Lumpur sehari sebelumnya. Jadi, kamu bisa berangkat pagi dan menjelajahi lebih banyak tempat di sana. Jangan lupa sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat, ya!

08.00-11.00: perjalanan dari KL Sentral menuju Ipoh. Tempat pemberangkatan untuk bus dan kereta api sama, yakni KL Sentral. Sementara itu, tujuan akhir bus adalah Terminal Amanjaya dan kereta api di Stasiun Ipoh.

11.00-11.30: jalan-jalan dan berfoto di sekitar Stasiun Ipoh (heritage walk).

11.30-12.30: makan di Nasi Ganja Ipoh atau Nasi Kandar Ayam Merah (masakan India muslim).

12.30-13.00: menitipkan barang di hotel atau penginapan yang sudah dipesan sebelumnya.

13.00-13.30: perjalanan ke Kellie's Castle, Batu Gajah.

13.30-15.00: menjelajahi danberfoto di Kellie's Castle.

15.00-15.30: perjalanan kembali ke Ipoh.

15.30-16.30: checkin hotel dan istirahat sejenak.

16.30-17.00: jalan-jalan dan berfoto di Birch Memorial Clock Tower.

17.00-18.30: menjelajahi Concubine Lane dan Memory Lane, belanja pernak-pernik dan oleh-oleh, lalu afternoon tea di kafe-kafe sekitarnya.

18.30-20.30: makan malam dan bersantai di Ipoh Night Market.

20.30: kembali ke hotel dan istirahat untuk aktivitas esok hari.

Hari kedua

Potret Tasik Cermin di Ipoh, Malaysia
Potret Tasik Cermin di Ipoh, Malaysia (unsplash.com/iqxazmi)

05.00-08.00: bangun pagi, mandi, sarapan, dan bersiap-siap. Bisa langsung checkout dari hotel. Jika barangmu banyak, bisa dititipkan di hotel terlebih dahulu.

08.00-08.30: perjalanan ke Iskandar Polo Club.

08.30-09.30: menjelajahi Iskandar Polo Club.

09.30-11.00: jalan-jalan di Tasik Cermin.

11.00-13.00: makan siang dan menjelajahi Kin Loong Chang Jiang White Coffee.

13.00-14.30: menjelajahi Sam Poh Tong Temple.

14.30-15.00: perjalanan ke Stasiun Ipoh atau Terminal Amanjaya.

15.00: perjalanan kembali ke Kuala Lumpur atau kota lain di Malaysia.

Nah, itu dia ide itinerary liburan dua hari satu malam di Ipoh, Malaysia. Kamu tinggal pilih waktu kedatangannya ke sana dan ajak orang-orang tersayang pelesiran bersamamu. Semoga liburanmu menyenangkan, ya!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dewi Suci Rahayu
EditorDewi Suci Rahayu
Follow Us

Latest in Travel

See More

5 Fakta Masjid Bajrakli, Masjid Terbesar di Serbia

26 Nov 2025, 18:16 WIBTravel