Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Wisata Dunia Mirip di Film Wicked, Serasa di Negeri Oz!

Cynthia Erivo dan Ariana Grande dalam Wicked
Cynthia Erivo dan Ariana Grande dalam Wicked (dok. Universal Pictures/Wicked)
Intinya sih...
  • Norfolk Tulips di King's Lynn, Inggris - Ladang seluas 25 hektare yang menjadi inspirasi film Wicked. - Terdapat 9 juta tulip dengan warna merah muda, merah, dan putih. - Biaya masuk sebesar 7,5 poundsterling untuk orang dewasa.
  • Seven Sisters di East Sussex, Inggris - Sungai dan tebing kapur yang dramatis. - Tempat wisata populer di Inggris yang bisa dijangkau dengan kereta api atau bus dari London. - Waktu terbaik untuk mengunjungi adalah selama bulan musim panas.
  • Hoh Rain Forest, Washington - Visualnya mirip dengan dunia magis Wicked: For Good. - Bukan lokasi syuting
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Popularitas film Wicked (2024) dan sekuelnya yang baru tayang, Wicked: For Good (2025), ternyata membangkitkan kembali fantasi akan dunia magis yang penuh warna dan imajinasi. Semangat petualangan Elphaba dan Glinda mendorong banyak fansnya buat mencari wisata dunia mirip Wicked di kehidupan nyata, tempat mereka bisa merasakan nuansa keajaiban.

Gak heran kalau kemudian banyak traveler mulai aktif mencari lokasi yang secara visual tak cuma mewah dan teatrikal, mirip dengan estetika visual dalam film Wicked. Apakah kamu juga salah satunya? Jika iya, berikut ini adalah rekomendasi wisata dunia mirip di film Wicked yang bisa kamu kunjungi!

1. Norfolk Tulips di King's Lynn, Inggris

Norfolk Tulips di King's Lynn, Inggris
Norfolk Tulips di King's Lynn, Inggris (unsplash.com/id/@sriniunsplash)

Norfolk Tulips merupakan ladang seluas 25 hektare yang berlokasi di Belmont Nurseries, dekat Kota King's Lynn, Inggris, yang menjadi inspirasi film Wicked. Sebelum masuk dalam film, ladang ini memang sudah viral di media sosial dan secara sengaja dipilih oleh Jon M. Chu selaku sutradara untuk menggambarkan latar film yang terasa nyata. Bahkan, demi mendapatkan hasil yang diinginkan, Chu rela menanam 9 juta tulip dengan warna merah muda, merah, dan putih, lho!

Untuk masuk, kamu perlu menyiapkan budget 7,5 poundsterling Inggris untuk orang dewasa dan 5 poundsterling Inggris bagi anak-anak di atas 5 tahun. Tak cuma bisa menyaksikan hamparan bunga tulip saja, di sini kamu dapat belanja suvenir, kulineran di foodtruck, makan es krim, bahkan berdonasi. Namun, yang perlu diingat, waktu terbaik untuk mengunjungi Norfolk Tulip Fields adalah di bulan April sampai awal Mei, karena di bulan tersebut bunga-bunganya sedang mekar sepenuhnya.

2. Seven Sisters di East Sussex, Inggris

Seven Sisters di East Sussex, Inggris
Seven Sisters di East Sussex, Inggris (unsplash.com/id/@penceive)

Siapa yang masih terbayang adegan kala Glinda, menyusuri sungai dengan perahu bersama orangtuanya atau ketika Elphaba menyanyikan "The Wizard and I" dalam Wicked? Ternyata, penampakan sungai ini bukan buatan CGI, melainkan benar ada dan dikenal dengan Seven Sisters, East Sussex, Inggris.

Bukan hanya karena airnya yang jernih, tapi tebing kapur yang mengelilingi menambah kesan dramatis. Seven Sisters sendiri merupakan tempat wisata populer di Inggris yang bisa dijangkau dengan kereta api atau bus selama kurang lebih 2 jam perjalanan dari London. Sedangkan waktu terbaik untuk mengunjunginya adalah selama bulan musim panas, antara Juni hingga Agustus, karena cuacanya akan cerah dan hangat.

3. Hoh Rain Forest, Washington

Hoh Rainforest, Washington
Hoh Rainforest, Washington (unsplash.com/id/@griffinquinn)

Hoh Rainforest mirip secara visual dengan dunia magis Wicked: For Good, di mana Elphaba menjadikannya sebagai tempat perlindungan. Dalam film, hutan ini liar diselimuti lumut dengan warna hijau zamrud. Namun, film ini tidak syuting di Hoh Rainforest, Washington, ya.

Para kru dan pemain melakukan pengambilan gambar di set studio khusus di dekat London yang sering kali banyak dikira dilakukan di Hoh Rainforest, Washington. Bukan cuma dari segi tampilan saja antara hutan imajinasi Wicked mirip dengan hutan tersebut, Melainkan Hoh Rainforest juga menjadi hutan hujan terbesar dan terpenting di Amerika Serikat. Kamu bisa hiking sampai main di sungai jika berkunjung ke sana.

4. Dublin, Irlandia

ilustrasi kastil di Dublin, Irlandia
ilustrasi kastil di Dublin, Irlandia (unsplash.com/id/@davidramos015)

Wisata dunia mirip di film Wicked selanjutnya adalah Dublin, Irlandia. Kota ini sangat sempurna dalam menggambarkan momen kedatangan Fiyero di Shiz University dengan iringan lagu "Dancing Through Life". Selain menjadi kota terbesar di Irlandia, Dublin juga kaya akan sejarah dan merupakan Kota Sastra UNESCO.

Berbagai situs sejarah masih terjaga dengan baik dan bisa dikunjungi turis, seperti seperti Trinity College dan Kastil Dublin, sampai saat ini. Layaknya gambaran dalam adegan Wicked, Dublin kaya akan budaya pub lokal, jalanan berbatu, dan kancah musiknya yang semarak. Nah, saat berkunjung ke Dublin nanti, jangan lewatkan Phoenix Park yang dikenal sebagai taman tertutup terbesar di Eropa atau perpustakaan Long Room yang terkenal sebagai yang terindah di dunia.

5. White Desert National Park, Mesir

White Desert National Park, Mesir
White Desert National Park, Mesir (unsplash.com/id/@frank336)

Ada satu rahasia yang gak banyak penggemar tahu, yaitu sebagian sekuel Wicked: For Good difilmkan di White Desert National Park, Mesir. Lanskap berupa batu kapur yang menggambarkan elemen-elemen Negeri Oz ditangkap di sini dengan alasan bentuknya yang unik akan tampak magis dalam film. Yap, bentuk formasi batu kapur putih yang unik bak jamur ini nyatanya dipahat oleh pasir dan angin selama berabad-abad alih-alih oleh manusia!

Ah, kamu harus datang dua kali ke White Desert National Park, yakni saat pagi dan malam, karena meski satu tempat yang sama, karena akan menghasilkan pemandangan berbeda. Saat pagi, medannya akan berkilau bak salju, sedangkan kala malam, ia akan memancarkan rona biru yang indah. Saking cantiknya, banyak yang mengira bahwa hamparan menyilaukan ini dibuat oleh teknologi padahal benar nyata sekitar 550 kilometer di barat daya Kairo.

Itu dia rekomendasi wisata dunia mirip film Wicked yang perlu kamu tahu. Semua kecantikannya asli tanpa editan CGI dan siap kamu kunjungi buat napak tilas ala film favoritmu. Jadi, kapan mau berkunjung ke semua destinasi di atas?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Naufal Al Rahman
EditorNaufal Al Rahman
Follow Us

Latest in Travel

See More

5 Alasan Zangye Danxia, Gunung Warna-Warni di China Masuk Bucket List!

26 Nov 2025, 12:26 WIBTravel