9 Tempat Wisata Cirebon Rasa Bali yang Hits Banget, Sudah ke Sini?

Semakin berkembangnya sektor pariwisata yang ada di Indonesia membuat banyak orang berlomba-lomba menawarkan konsep destinasi wisata yang menarik. Tak ayal berbagai lokasi yang diciptakan dari hasil adaptasi destinasi wisata lainnya.
Misalnya Cirebon yang memiliki destinasi wisata adaptasi dari Bali. Jadi, meski kamu tidak benar-benar berkunjung ke Pulau Dewata, kamu masih bisa merasakan suasananya. Berikut daftar tempat wisata Cirebon rasa Bali yang lagi hits.
1. Liburan ke Kampung Sabin yang berada di Kawasan Kota Baru Keandra, Dukupuntang, Cirebon, akan membuatmu serasa di Bali
2. Area persawahan setempat disulap serupa kafe yang Instagramable di daerah Ubud, Bali
3. Kain kotak hitam putih, gapura dan pernak-pernik khas Bali lainnya tampak jelas. Membuat pengunjung merasa sedang berlibur ke Pulau Bali
4. Kalau rindu ke Ubud Monkey Forest dan bercengkerama bersama para kera, kamu bisa pergi ke Wisata Kera Plangon dahulu
5. Pernah mampir ke Taman Sari Gua Sunyaragi? Kalau belum, cobain! Suasananya mirip banget seperti di Bali, deh
Editor’s picks
6. Kalau ke Waterbom Bali kejauhan, Apita Waterboom bisa jadi solusinya
Baca Juga: 10 Danau dengan Pemandangan Paling Indah di Dunia, Ada Bali Lho!
7. Bisa juga ke Cirebon Waterland, lokasi rekreasi lengkap yang memiliki fasilitas kolam renang dan berbagai aktivitas seru
8. Kalau Bali punya Pulau Penyu di Tanjung Benoa, Cirebon punya Wisata Kura-kura Belawa, habitat kura-kura langka yang hampir punah
9. Serada berada di Kintamani, Bukit Gronggong sering jadi jujugan favorit wisatawan yang ingin kulineran sambil menikmati suasana alam
Dari sembilan tempat wisata Cirebon rasa Bali di atas, kamu paling pengin mengunjungi yang mana?
Baca Juga: 10 Hal yang Bikin Idol KPop Kaget saat Pertama Kali ke Bali