10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu Datangi

Jangan lupa beli buah tangan buat keluarga di rumah, ya

Ambon merupakan salah satu wilayah di Maluku yang kerap dikunjungi wisatawan dari berbagai wilayah Indonesia untuk berlibur. Banyak tempat wisata menarik yang seru untuk dijelajahi, mulai dari pantai hingga gunung-gunung yang indah.

Sebagai wisatawan, kurang lengkap rasanya kalau belum membeli beraneka ragam oleh-oleh untuk keluarga di rumah saat liburan ke Ambon. Apalagi toko atau pusat oleh-olehnya bisa kamu temukan di berbagai sudut kota dan lokasinya pun strategis.

Berikut IDN Times bagikan rekomendasi 10 toko oleh-oleh khas Ambon yang populer dan wajib kamu datangi. Keluarga di rumah pasti happy banget!

1. The Ambon Manise Shop

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiToko The Ambon Manise (instagram.com/theambonmaniseshop2)

The Ambon Manise Shop merupakan toko oleh-oleh paling populer dan lengkap di Ambon. Kamu bisa memborong beragam makanan, camilan, hingga cenderamata di sini. Ada batik Ambon, kaos, kue serut, roti kenari, sagu lempeng, mutiara laut, kain tenun, hingga aneka minyak gosok untuk kesehatan.

Toko ini memiliki banyak cabang, termasuk di Bandara Internasional Pattimura. Jadi, buat kamu yang gak sempat menjelajahi Ambon, kamu bisa membelinya di bandara tersebut.

Alamat:

  1. The AMS Building, Jalan Cendrawasih Nomor 63 A, Soya Kecil, Rijali, Ambon.
  2. Jalan Said Perintah (samping Kopi Joas), Pangkalan Taksi, Ambon.
  3. Jalan Ir. M. Putuhena (samping SPBU), Wayame, Ambon.
  4. Pusat Pertokoan Oleh-oleh Khas Maluku, Lantai Dasar Nomor 2, Jalan Sultan Hasanudin, Tantui Bawah, Ambon.
  5. Area Keberangkatan (pintu masuk), Bandara Internasional Pattimura, Ambon.
  6. Ruang Tunggu Keberangkatan, Gate 2, Bandara Internasional Pattimura, Ambon.

Jam operasional: setiap hari pukul 08.00-22.00 WIT.

2. PETAK 10 Ole Ole Khas Ambon

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiPETAK 10 Ole Ole Khas Ambon (google.com/maps/contrib/Reyhan Aes)

PETAK 10 Ole Ole Khas Ambon menyediakan beragam oleh-oleh berupa barang dan makanan khas Ambon yang cukup lengkap. Ada kaos, perhiasan, kain tenun, minyak kayu putih, mutiara, aneka pajangan, roti kenari, bagea, dan sebagainya. 

Kualitasnya barang dan makanan di PETAK 10 Ole Ole Khas Ambon sangat baik dan harganya terjangkau. Selain itu, lokasinya cukup strategis, karena di pusat kota dan aksesnya mudah.

Alamat: Jalan Dr. Siwabessy, Kelurahan Mangga Dua, Kecamatan Nusaniwe, Ambon.

Jam operasional: 09.00-21.00 WIT (Sabtu tutup).

3. Toko Oleh-oleh Cahaya Liembers Ambon

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiToko Oleh Oleh Cahaya Liembers Ambon (google.com/maps/RUlly Iriana)

Toko Oleh-oleh Cahaya Liembers Ambon juga menyediakan beragam oleh-oleh khas Ambon yang bisa kamu tuju setiap kali liburan ke ibu kota Maluku tersebut. Tak kalah dari toko-toko lainnya, kamu akan menemukan makanan dan barang-barang unik sebagai buah tangan.

Kalau kamu memborong banyak, petugas toko ini akan membantu packing dengan kardus, sehingga praktis dan kamu tidak akan kerepotan menenteng banyak kantong belanja. 

Alamat: Jalan Kakialy, Kelurahan Rijali, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: 09.00-22.00 WIT.

4. Gracia Oleh-oleh Khas Ambon

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiGracia Oleh-oleh Khas Ambon (google.com/maps/contrib/Indi)

Toko Gracia Oleh-oleh Khas Ambon ini lebih banyak menjual kue dan makanan ringan sebagai oleh-oleh. Ada roti kenari, keju sagu, manisan buah, kue-kue basah, dan sebagainya. Ada pula aneka minyak untuk kesehatan, seperti minyak cengkih dan minyak kayu putih. 

Alamat: Jalan. Dr. Setiabudi Nomor 21, Kelurahan Ahusen, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: 08.00-19.00 (Minggu tutup).

5. Santho’s Jewellery

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiSantho's Jewellery di Ambon (google.com/maps/contrib/Maichel Sotherio)

Meski namanya mengandung unsur "jewelery", Santho’s Jewellery ini tidak hanya menjual pernak-pernik atau perhiasan, banyak juga oleh-oleh khas Ambon untuk keluarga atau sahabat.

Kamu bisa membeli aneka makanan ringan khas Ambon, seperti roti kenari, roti sagu, kue serut, abon cakalang, dan sebagainya. Untuk aksesori, kamu bisa memilih kalung, cincin, hingga gelang yang terbuat dari besi putih.

Alamat: Jalan Anthony Rebok, Kelurahan Honipopu, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: 08.00-20.00 WIT (Minggu tutup).

6. Toko Oleh-oleh Hidayah

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiToko Oleh-oleh Hidayanh Ambon (google.com/maps/contrib/Yoniar Hufan)

Meski tidak sebesar toko-toko lainnya, Toko Oleh-oleh Hidayah ini juga bisa jadi alternatif tempat untuk mencari buah tangan khas Ambon. Makanan dan barang yang tersedia di sini cukup lengkap dan harganya terjangkau, terutama minyak-minyak aromaterapi asli Maluku dan baju batik yang siap pakai.

Alamat: Kel Honipopu, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: 10.00-21.30 WIT.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Ambon Dekat Bandara yang Wajib Kamu Kunjungi

7. Toko Besi Putih Karya Maluku

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiToko Besi Putih Karya Maluku (google.com/maps/contrib/Ilham Ramadhan)

Para pencinta aksesori wajib merapat ke Toko Besi Putih Karya Maluku ini. Kamu bisa menemukan beragam aksesori cantik, mulai dari gelang, kalung, cincin, hingga anting di sini. Orang-orang di rumah pasti senang mendapat buah tangan yang unik dan bakal awet terus.

Alamat: Jalan Said Perintah, Kelurahan Ahusen, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: 10.00-22.00 WIT.

8. Batik Thahirah

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiKain batik Ambon (rumah-bumn.id)

Selain di wilayah Jawa, ternyata di Maluku dan khususnya Ambon, juga banyak batik dengan motif unik. Di antaranya seperti motif pala dan cengkih.

Selain kain, kamu juga bisa membeli batik yang sudah dijadikan kemeja lengan panjang atau pendek siap pakai. Pencinta batik wajib datang ke sini untuk melengkapi koleksi batiknya. 

Alamat: Jalan BTN Kebun Cengkeh Nomor 5, Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Ambon.

Jam operasional: Sabtu pukul 8.30-21.00 WIT dan Minggu pukul 8.30-11.30 WIT.

9. Galina Snack

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiPotret Galina Snack khas Ambon (instagram.com/galina_snack)

Galina Snack menjual beragam makanan ringan, khususnya keripik, yang diproduksi sendiri dan cocok kamu jadikan oleh-oleh buat orang di rumah. Ada keripik pisang manis, keripik pisang pedas manis, keripik pisang rasa coklat, keripik cumi, keripik ikan puri, hingga dodol pala. Wah, jadi penasaran sama rasanya, kan?

Alamat: Jalan Raya Air Kuning, Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Ambon.

10. Pusat Oleh-oleh Ikan Asar Galala

10 Toko Oleh-oleh Khas Ambon yang Populer dan Wajib Kamu DatangiIlustrasi ikan asar (budaya-indonesia.org)

Selain makanan ringan dan aksesori, kamu juga bisa menjadikan ikan asar ini sebagai oleh-oleh. Jenis ikan yang biasanya dibuat ikan asar ini adalah ikan cakalang, ikan ekor kuning, atau ikan tongkol.

Ikan ini sebenarnya sama dengan ikan asap pada umumnya. Hal yang membedakannya adalah cara mengasapinya, yakni ikan diletakkan secara diagonal di sisi bara yang berasap. Kamu bisa membeli ikan ini di Pusat Oleh-oleh Ikan Asar Galala yang buka selama 24 jam.

Alamat: Kelurahan Hative Kecil, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Jam operasional: 24 jam.

Nah, itu dia rekomendasi 10 toko oleh-oleh khas Ambon yang populer dan wajib kamu datangi. Barang-barang dan makannya banyak banget, ya? Orang rumah pasti gak sabar menunggu oleh-olehnya datang, nih!

Baca Juga: 15 Oleh-oleh Khas Ambon Kekinian dan Terkenal, Ada Favoritmu?

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya