Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Berapa Saldo e-Toll untuk Perjalanan Jakarta—Surabaya?

Berapa Saldo e-Toll Jakarta—Surabaya
potret Jalur Pantura di Banten (binamarga.pu.go.id)

Jawa Timur, dengan Surabaya sebagai ibu kotanya, menjadi daerah tujuan mudik terbanyak kedua setelah Jawa Tengah. Diprediksi sekitar 27,4 juta orang akan mudik ke provinsi ini.

Dengan tingginya jumlah pemudik, penting bagi kamu untuk mengetahui berapa saldo e-Toll yang dibutuhkan untuk perjalanan Jakarta—Surabaya agar bisa merencanakan anggaran dengan baik. Simak informasi lengkapnya di bawah ini agar perjalanan mudikmu lancar tanpa hambatan!

Saldo e-Toll yang Dibutuhkan Perjalanan Jakarta—Surabaya

Saldo e-Toll yang Dibutuhkan Perjalanan Jakarta—Surabaya
ilustrasi uang elektronik atau e-Toll (freepik.com/freepik)

PT Jasa Marga (Persero) Tbk merekomendasikan pemudik untuk menyiapkan saldo e-Toll minimal sebesar Rp1 juta saat melakukan perjalanan dari Jakarta ke Surabaya menggunakan jalur tol. Jumlah ini dianggap cukup untuk memastikan kelancaran transaksi di setiap gerbang tol yang akan dilewati sepanjang perjalanan.

Lebih lanjut, menyiapkan saldo cukup sangat penting mengingat sistem transaksi di tol Trans Jawa menggunakan sistem tertutup. Artinya, pemudik harus menggunakan kartu e-Toll yang sama saat masuk dan keluar gerbang tol. Sistem ini membuat kartu e-Toll tidak bisa dipindahtangankan dan jika saldo kurang atau kartu dipinjam orang lain, kamu bisa terjebak di gerbang tol dan menimbulkan antrean panjang.

Nah, kabar baiknya, pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memberikan diskon tarif tol sebesar 15 oersen selama masa mudik Lebaran 2025. Diskon ini berlaku untuk semua ruas tol Trans Jawa, termasuk jalur Jakarta—Surabaya sehingga pemudik bisa menghemat biaya perjalanan sekitar Rp128.925 dari total tarif normal.

Tarif Tol Jakarta—Surabaya

Tarif Tol Jakarta—Surabaya
Ilustrasi Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. (dok. Jasa Marga)

Untuk perjalanan dari Jakarta ke Surabaya via Tol Trans Jawa, total tarif yang dikenakan untuk kendaraan golongan I (sedan, jip, pikap atau truk kecil, dan bus) adalah sebesar Rp859.500. Berikut rincian tarif tol dari Jakarta ke Surabaya:

  • Tol Jakarta—Cikampek: Rp27 ribu
  • Tol Cikopo—Palimanan: Rp132 ribu
  • Tol Palimanan—Kanci: Rp135 ribu
  • Tol Kanci—Pejagan: Rp31.5 ribu
  • Tol Pejagan—Pemalang: Rp66 ribu
  • Tol Pemalang—Batang: Rp53 ribu
  • Tol Batang—Semarang: Rp111.5 ribu
  • Tol Semarang ABC: Rp5.5 ribu
  • Tol Semarang—Solo: Rp92 ribu
  • Tol Solo—Ngawi: Rp131 ribu
  • Tol Ngawi—Kertosono: Rp98 ribu
  • Tol Kertosono—Mojokerto: Rp55 ribu
  • Tol Mojokerto—Surabaya: Rp43.5 ribu

Dengan total tarif Rp859.500, menyiapkan saldo e-Toll sebesar Rp1 juta terbilang aman karena ada sisa sekitar Rp140.500. Sisa saldo ini bisa digunakan untuk kebutuhan lain atau sebagai cadangan jika ada perubahan tarif.

Untuk mengisi saldo e-Toll, kamu bisa melakukannya melalui mobile banking, ATM, minimarket seperti Indomaret dan Alfamart, atau loket pembayaran resmi. Pastikan mengisi saldo sebelum berangkat supaya tidak kehabisan di tengah perjalanan, ya.

Mempersiapkan berapa saldo e-Toll untuk perjalanan Jakarta—Surabaya yang cukup adalah kunci kelancaran mudik Lebaranmu tahun ini. Dengan saldo minimal Rp1 juta dan memanfaatkan diskon 15 persen, kamu bisa menikmati perjalanan tanpa khawatir kehabisan saldo di tengah jalan. Gimana, sudah siap mudik?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Lea Lyliana
Fahreza Murnanda
Lea Lyliana
EditorLea Lyliana
Follow Us