Comscore Tracker

5 Mobil Listrik Termurah Pilihan

Harganya mulai Rp380 jutaan

Jakarta, IDN Times - Era mobil listrik kini hanya tinggal hitungan tahun. Beberapa pabrikan bahkan sudah memastikan tidak akan memproduksi mobil berbahan bakar bensin atau solar dalam lima tahun ke depan. Sebagai gantinya, mereka akan 100 persen membuat mobil listrik.

Yup, era mobil listrik memang keniscayaan. Bahkan saat ini sudah banyak mobil listrik yang dijual. Asyiknya lagi, banderol mobil-mobil tersebut gak terlalu mahal. Sehingga anggapan mobil listrik pasti mahal tinggal mitos belaka.

Nah, berikut 5 mobil listrik termurah seperti dikutip dari Lifepal yang sudah bisa kamu beli.

1. Smart EQ ForTwo

5 Mobil Listrik Termurah Pilihanusnews.com

Mobil listrik termurah yang bisa kamu beli adalah Smart EQ ForTwo. Mobil ini diproduksi oleh perusahaan yang masih terafiliasi dengan Mercedes Benz. Jadi, secara kualitas, seharusnya tidak perlu lagi diragukan.

Keunikan mobil ini ada pada bodinya yang imut banget. Kabinnya hanya muat 2 orang, termasuk driver. Meski begitu, Smart EQ ForTwo bisa menempuh jarak hingga 93 kilometer dalam sekali pengisian daya.

Saat ini Smart EQ ForTwo dibanderol Rp380 jutaan.

Baca Juga: Motor Sport Listrik Energica Ego, Tenaganya Super Edan!

2. Nissan Leaf

5 Mobil Listrik Termurah Pilihanwww.nissanusa.com

Mobil listrik lain yang bisa kamu boyong ke rumah adalah Nissan Leaf. Mobil ini dibanderol Rp500 jutaan. Harganya setara dengan Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport.

Nissan Leaf tersedia dalam dua varian, yakni varian standar dan varian plus. Varian standarnya bisa menempuh jarak hingga 241 kilometer. Sementara varian plusnya bisa menempuh hingga 363 kilometer. 

3. Hyundai Ionic Electric

5 Mobil Listrik Termurah Pilihanusnews.com

Hyundai termasuk pabrikan yang sangat getol memproduksi mobil listrik. Salah satu mobil listrik mereka yang telah dipasarkan adalah Ionic Electric. Mobil ini bersaing ketat dengan Nissan Leaf. harganya pun tak terpaut jauh, yakni Rp600 jutaan.

Kelebihan Hyundai Ionic Electric ada pada jarak tempuhnya yang mencapai 199 kilometer dalam sekali pengisian daya. Selain itu desain sporty juga menjadi kelebihan lain dari mobil asal pabrikan Korea Selatan ini.

4. Volkswagen e-Golf

5 Mobil Listrik Termurah Pilihanusnews.com

Pabrikan lain yang sudah menjual mobil listrik adalah Volkswagen. Mobil listrik mereka adalah e-Golf. Mobil ini dibanderol Rp452 jutaan. Kelebihan mobil ini ada pada pengisian daya baterai super cepat. VW mengklaim baterai mobil ini bisa penuh hingga 80 persen hanya dalam waktu satu jam pengisian.

Selain itu VW juga mengklaim mobil ini bisa menempuh jarak hingga 201 kilometer dalam sekali pengisian baterai hingga penuh. Mobil keren ini dibanderol Rp452 jutaan. 

5. Fiat 500e

5 Mobil Listrik Termurah Pilihanusnews.com

Gurihnya pasar mobil listrik juga ingin dicicip Fiat dengan meluncurkan Fiat 500e. Mobil mungil ini dibanderol Rp472 jutaan. Meski dimensinya cukup imut, namun Fiat 500e bisa menempuh jarak hingga 135 kilometer dalam sekali pengisian baterai, lho. Cukup bisa diandalkan untuk berkeliling Jakarta. Mobil ini dibanderol Rp472 jutaan.

So, sudah siap menyambut era mobil listrik?

Baca Juga: 3 Motor Listrik Ini Sudah Bisa Kamu Beli, Harga Mulai Rp7 Jutaan  

Topic:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya