Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

GIIAS Surabaya 2024 Diikuti Puluhan Merek Kendaraan, Cetak Rekor Baru!

Pameran mobil GIIAS (GAIKINDO)

Perhelatan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2024 akan digelar di Grand City Convex pada 28  Agustus–1 September 2024. Selain bakal memamerkan mobil-mobil terbaru, ajang tahunan ini juga bakal dimeriahkan dengan berbagai diskon dan promo menarik.

“Antusiasme dari para merek untuk berpartisipasi di GIIAS Surabaya membawa sejumlah kendaraan terbaru akan membuat pameran GIIAS Surabaya 2024 semakin meriah,” kata Sri Vista Limbong selaku project director GIIAS dalam keterangan tertulis, Kamis 21 Agustus 2024.

1. Dimeriahkan 32 merek kendaraan

Pameran mobil GIIAS (GAIKINDO)

GIIAS Surabaya 2024 akan diramaikan oleh 32 merek kendaraaan bermotor, terbanyak sepanjang sejarah GIIAS Surabaya. Dari 32 merek tersebut, 20 di antaranya adalah Audi, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Seres, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, Wuling dan 1 merek baru yang memastikan kehadirannya pada GIIAS Surabaya 2024 yaitu BYD. GIIAS Surabaya juga akan diramaikan kendaraan komersial, seperti DFSK dan Toyota Commercial.

2.  Merek baru di GIIAS 2024

BYD.com

Asyiknya lagi beberapa merek akan tampil pertama kalinya di GIIAS Surabaya, seperti BYD, Citroen, VinFast dan Toyota Commercial. Merek-merek ini bakalan tampil all out di GIIAS Surbaya dengan menampilkan mobil-mobil unggulan mereka. Merek-merek kendaraan terbaru tersebut akan menempati area baru GIIAS Surabaya 2024 yaitu convention hall lantai 3 dan exhibition hall (ground floor).

3. Merek sepeda motor juga akan tampil di GIIAS 2024

Motor listrik Alva terbaru hadir di GIIAS 2024 (Alva)

Selain kendaraan roda empat, GIIAS 2024 Surabaya juga akan diikuti 10 kendaraan roda dua, seperti Alva, Aprilia, Kupprum, Moto Guzzi, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, United E-motor, Vespa dan Volta. Selain itu, lebih dari 15 merek industri pendukung juga turut meramaikan pameran GIIAS Surabaya 2024.

Ini akan menjadi penampilan pertama bagi Merek Alva, Kupprum, dan Volta di GIIAS. Mereka akan menempati area exhibition hall (Gound floor). Kehadiran merek-merek baru di GIIAS Surabaya 2024 ini tentu saja akan menambah semarak pameran dan memberikan experience bagi pengunjung.

Selain bisa melihat dan menyentuh langsung mobil dan motor terbaru, kamu juga bisa menjajal langsung kendaraan incaranmu di area Test Drive dan Test Ride yang sudah disediakan selama pameran.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dwi Agustiar
EditorDwi Agustiar
Follow Us