10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkau

Biar makin sat set, sewa motor aja!

Jakarta, IDN Times - Kota Surabaya dikenal sebagai salah satu kawasan dengan tingkat kepadatan tinggi. Ini diakibatkan oleh laju ekonomi hingga membludaknya mahasiswa yang merantau ke sini. Nah, agar terhindar dari kemacetan, kamu bisa menggunakan moda transportasi motor.

Untuk wisatawan yang datang ke sini, bisa merental kendaraan di sejumlah tempat sewa motor Surabaya. Ini akan membantu mobilitasmu agar lebih cepat dan efektif. Untuk itu, cek rekomendasi beberapa tempat sewa motor di Surabaya berikut ini.

1. Jasa Rental Motor KBC

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi touring (IDN Times/Dwi Agustiar)

Jasa Rental Motor KBC melayani penyewaan motor dengan segala tipe, mulai dari matik, manual, hingga kendaraan ber-cc 250. Armada di sini begitu terawat, sehingga aman ketika digunakan. Selain itu, ada fasilitas helm dan jas hujan di tiap unit motornya.

Alamat: Jl. Karah No.7A, Karah, Kec. Jambangan, Kota Surabaya, Jawa Timur 

Kontak: 0823-3344-5874

Jam operasional: 06.00-21.00 WIB

2. Setia Abadi Trans 354

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan TerjangkauSiarkansyah konversi motor RX King tahun 2003 special editionmenjadi motor listik (IDN Times/ Indah Permata Sari)

Salah satu rental motor Surabaya yang paling terkenal adalah Setia Abadi Trans. Jasa sewa ini menawarkan beragam jenis motor, mulai dari matik, trail, hingga Honda CBR. Menariknya, harga sewanya dibanderol mulai Rp50 ribu saja, lho!

Alamat: Jl. Demak No.129, Tembok Dukuh, Kec. Bubutan, Kota Surabaya

Kontak: 0857-3331-1117

Jam operasional: 06.00-22.00 WIB

3. Leandra Group Surabaya

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan TerjangkauIDN Times menjajal motor listrik Alva One (IDN Times/Fadhliansyah)

Lenadra Group merupakan penyedia jasa rental motor Surabaya sejak 2008 dengan paket harian, mingguan, dan bulanan. Armada yang ada disediakan pun beragam, mulai dari motor matik hingga motor 250 cc. Sebelum disewakan semua motornya sudah diservis, lho!

Alamat: Jl. Graha Gununganyar Tambak No.21, Gn. Anyar Tambak, Surabaya

Kontak: 0895-1898-1444

Jam operasional: Selasa-Minggu 08.00-17.00 WIB

Baca Juga: 10 Tempat Sewa Motor Bali yang Terjangkau, Mulai Rp35 Ribu

4. Sonia Rental Motor

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi pengendara sepeda motor matik (Dok. IDN Times)

Beruntung banget, Sonia Rental Motor menyediakan banyak variasi kendaraan seperti Beat, Supra X, Jupiter, hingga Smash untuk disewakan. Namun sebelum itu, penyewa harus menyerahkan KTP atau kartu identitas lain sebagai jaminan.

Alamat: Jl. Siwalankerto No.69, Siwalankerto, Kec. Wonocolo, Kota Surabaya

Kontak: 0813-3002-9567

Jam operasional: 06.00-22.00 WIB

5. Barokah Rental

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan TerjangkauDok. IDN Times/IStimewa

Buatmu yang ingin menyewa motor dengan transmisi matik, Barokah Rental punya banyak pilihannya, lho! Ada Beat, Vario, hingga Mio yang disewakan dengan harga terjangkau. FYI, armada di Barokah Rental selalu diservis terlebih dahulu sebelum dirental.

Alamat: Jl. Ketintang Baru XVIII No. 94, Ketintang, Gayungan, Surabaya

Kontak: 0812-2859-8664

Jam operasional: Minggu-Jumat 05.00-20.00 WIB dan Sabtu 24 jam

6. Gorent

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi naik motor (Dok. IDN Times/IStimewa)

Penyedia jasa sewa motor Surabaya, yakni Gorent, sudah dikenal hingga memiliki banyak  reviewrs. Di sini, kamu dapat merental Honda Scoopy terbaru, Nmax, sampai motor trail, lho! Setiap motornya pun sudah dilengkapi helm, sehingga lebih aman dan gak repot cari lagi.

Alamat: Jl. Jojoran III E Dalam No.26, Mojo, Kec. Gubeng, Kota Surabaya

Kontak: http://www.gorentindonesia.com/

Jam operasional: Minggu-Jumat pukul 06.00-23.00 WIB dan Sabtu 24 jam

7. Rentcang

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi naik motor (motorcycledaily.com)

Untukmu yang ada di wilayah Gubeng, Surabaya, dan sedang membutuhkan kendaraan, kamu bisa menyewanya di Rentcang. Penyedia layanan ini memiliki pelayanan yang cepat saat menanggapi konsumen. Ada motor transmisi matik hingga trail yang disewakan.

Alamat: Jl. Kedung Tarukan Baru IV No.30a, Mojo, Kec. Gubeng, Kota Surabaya

Kontak: 0813-3142-7250

Jam operasional: 06.30-21.00 WIB

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Sewa Motor di Jakarta

8. Teman Petualang

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi mengendarai motor (16-17/11). Dok. HPMD 2019

Rental motor Surabaya, Sahabat Petualang, menyediakan aneka armada yang cukup komplet. Mulai transmisi manual hingga matik dari berbagai merek. Setiap motornya pun dilengkapi helm. Selain itu, Sahabat Petualang juga menyewakan aneka alat camping. 

Sayangnya, lokasinya di Sidoarjo. Meski begitu, ini masih mudah dijangkau, karena tak jauh dari perbatasan Surabaya.

Alamat: Jl. Lawu No.17, Pepe, Pepelegi, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo 

Kontak: 0856-4909-3091

Jam operasional: 24 jam

9. Bro Rio

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauiustrasi naik motor (unsplash.com/john canelis)

Bro Rio memiliki beragam koleksi motor untuk disewakan. Ada Vario, Nmax, hingga motor transmisi manual. FYI, semua armada Bro Rio selalu diservis berkala agar performanya tetap prima. Tarif sewa motor pun terjangkau, mulai puluhan ribu saja.

Alamat: Jl. Dharmahusada II No.1, Pacar Kembang, Tambaksari, Kota Surabaya, Jawa Timur

Kontak: 0821-3243-1099

Jam operasional: 07.00-21.00 WIB

10. Sewa Motor Surabaya Global

10 Tempat Sewa Motor Surabaya, Murah, Aman dan Terjangkauilustrasi naik motor (instagram.com/variorepublic)

Bila tengah mencari tempat sewa motor Surabaya dengan transmisi matik, Sewa Motor Surabaya Global bisa jadi solusi tepat, nih. Mayoritas motor matik di sini adalah Beat yang terawat dan tampak seperti baru. Setiap unitnya pun dilengkapi helm sebagai pengaman.

Alamat: Jl. Pacar Kembang V No.26, Pacar Kembang, Tambaksari, Kota Surabaya 

Kontak: 0819-1746-5909

Jam operasional: 07.00-21.00 WIB

Itulah rekomendasi tempat sewa motor Surabaya yang bisa dihubungi bila tengah melancong di sana. Jika butuh info seputar kendaraan lainnya, silakan cek ulasan lengkapnya di IDN Times.

Baca Juga: 10 Tempat Sewa Motor Malang Terbaik yang Buka 24 Jam

Topik:

  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Lea Lyliana
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya