IHSG Bertenaga Tapi Rupiah Loyo Jelang Akhir Pekan

Investor masih menanti laporan keuangan perusahaan tercatat

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan rupiah menguat pada perdagangan Jumat pagi (29/1/2021).

IHSG menguat 55,208 poin atau 0,92 persen ke level 6.034,595. Senada Indeks 45 saham unggulan atau saham LQ45 menguat 1,42 persen ke level 953.451.

Perdagangan pagi hari ini di bursa saham relatif stabil, volume perdagangan tercatat sebanyak 219,427 juta lembar saham, dengan frekuensi sebanyak 20,835 kali.

1. Fakfor penggerak IHSG hari ini

IHSG Bertenaga Tapi Rupiah Loyo Jelang Akhir PekanANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan mengatakan secara teknikal IHSG hari ini memang berpotensi menguat. Menurut dia dalam jangka pendek IHSG akan menguat.

Sementara Kepala Riset Indosurya Sekuritas Wilian Surya Wijaya menyatakan, rilis kinerja emiten tahun 2020 turut mewarnai laju pergerakan IHSG hari ini.

"Rilis kinerja emiten di tahun 2020 yang masih akan berlangsung juga akan turut mewarnai pola pergerakan IHSG hingga beberapa waktu mendatang," katanya. 

Baca Juga: Hari Ini, IHSG Sentuh Titik Terendah dalam Sepekan

2. Bursa AS ditutup menguat

IHSG Bertenaga Tapi Rupiah Loyo Jelang Akhir PekanKaryawan memantau pergerakan harga saham di Kantor Mandiri Sekuritas, Jakarta, Rabu (15/7/2020) (ANTARA FOTO/Reno Esnir)

Menguatnya IHSG pagi ini, seiring dengan menguatnya bursa AS. Pada perdagangan Rabu (28/9/2021) waktu setempat, Bursa Amerika Serikat ditutup menguat.

Dow Jones ditutup 30,603.36 atau menguat 0.99 persen, NASDAQ ditutup 13,337.16 atau menguat 0.50 persen, S&P 500 ditutup 3,787.38 atau menguat 0.98 persen.

3. Rupiah melemah tipis

IHSG Bertenaga Tapi Rupiah Loyo Jelang Akhir PekanIlustrasi Uang (IDN Times/Arief Rahmat)

Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di pasar uang, Jumat (29/1/2021) dibuka melemah tipis 15 poin pada level Rp14.065 per Dolar AS dibandingkan penutupan perdagangan pada Kamis, 26 Januari 2021 di level Rp14.050 per dolar AS.

Namun rupiah terus melemah 27,5 poin atau 0,2 persen menjadi Rp14.077,5 per dolar AS hingga pukul 09.00 WIB.

Direktur TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi memprediksi rupiah kemungkinan masih akan fluktuatif di rentang Rp14.050 - Rp14.110 per dolar AS.

Baca Juga: Rupiah Masih Butuh Energi, Sempat Dibuka Menguat

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya