Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?

Salah satu perbankan yang memiliki produk pinjaman lengkap

Jakarta, IDN Times - Perbankan nasional, Bank Rakyat Indonesia (BRI), memiliki produk dan layanan yang cukup banyak. Namun, produk yang paling banyak BRI miliki adalah produk pinjaman. Maka itu, nasabah dan masyarakat Indonesia tidak jarang memilih Bank BRI untuk melakukan pinjaman. 

Bank BRI menyediakan banyak jenis pinjaman, mulai dari kartu kredit, kredit usaha, kredit pemilikan rumah (KPR), hingga kredit kepemilikan kendaraan. Pinjaman ini bisa nasabah pilih sesuai dengan kebutuhan. 

Berikut lebih lengkapnya tentang jenis pinjaman Bank BRI yang bisa kamu pilih.  

Baca Juga: Mau Beli Rumah Impian? Ini Syarat Pengajuan KPR BRI

1. Pinjaman Bank BRI KPR

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi Rumah. (IDN Times/Aditya Pratama)

Jenis pinjaman Bank BRI yang pertama adalah Kredit Pemilikan Rumah atau KPR BRI, yang mana adalah salah satu jenis pinjaman untuk pembelian properti. Kamu bisa mengajukan pinjaman ini untuk pembelian rumah, apartement, bangunan bekas, renovasi, pembangunan rumah baru, dan take over dari bank lain.

Namun, untuk mendapatkan pinjamannya kamu diwajibkan membayar uang muka minimal 10 persen dengan jangka waktu pinjaman paling lama 20 tahun. 

Baca Juga: Bank Digital Vs Bank Konvensional, Begini Menurut Dirut BRI 

2. KPRS BRI

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi Kredit Cicilan Rumah. (IDN Times/Aditya Pratama)

Jenis pinjaman Bank BRI lainnya adalah untuk kepemilikan rumah subsidi. Fasilitas ini bisa diterima calon peminjam yang masuk kategori Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), yaitu kurang dari Rp4 juta setiap bulannya.

KPR Subsidi ini memberikan bunga subsidi fixed rate, yaitu 5 persen hingga masa pinjaman selesai atau paling lama 20 tahun. Menariknya, KPRS ini bebas biaya PPN dan cicilan per bulannya dan sudah termasuk asuransi.

3. KKB mobil bekas dan baru

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?ilustrasi kredit mobil (IDN Times/Aditya Pratama)

Jenis pinjaman Bank BRI selanjutnya adalah untuk pembelian kendaraan bermotor yang bekas. Jenis kredit kendaraan bermotor (KKB) mobil bekas dan baru ini bisa disesuaikan dengan mobil yang ingin dibeli. Salah satu keunggulan KKB mobil bekas dan baru BRI ini adalah bebas biaya provisi.  

Dengan uang muka (DP) 25 persen, kamu bisa mendapatkan pinjaman untuk kredit BRI khusus mobil semua merek dan tipe. Namun, tempo cicilan hanya 6 tahun untuk mobil baru dan 4 tahun untuk mobil bekas.

Baca Juga: 8 Jenis Kartu Kredit BRI, Tentukan Pilihanmu!

4. KKB BRI Refinancing

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi Kredit Mobil. (IDN Times/Aditya Pratama)

KKB Refinancing adalah jenis pinjaman Bank BRI untuk dana cepat dengan menjaminkan kendaraan bermotor yang kamu miliki. KKB ini juga bebas biaya provisi dan tidak ada persyaratan khusus yang menyulitkan calon peminjam.

5. KKB motor premium

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi Kredit Motor. (IDN Times/Aditya Pratama)

Jenis pinjaman Bank BRI kali ini hadir untuk melengkapi gaya hidup kamu. Pinjaman BRI ini ditujukan bagi kamu yang ingin mencicil motor mewah yang harganya bisa mencapai ratusan juta. 

Jika kamu mengajukan pinjaman ini, keuntungan yang akan kamu dapatkan adalah bebas biaya provisi. Jadi, pinjaman kamu tidak dipotong biaya-biaya lain yang membuat nominal pinjaman berkurang.

Baca Juga: Inovasi Bank BRI Luncurkan Platform Digital Saving “BRI Buka Rekening”

6. Briguna karya

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi kredit (IDN Times/Arief Rahmat)

Jenis pinjaman Bank BRI ini seperti KTA. Briguna Karya adalah Kredit Tanpa Agunan diberikan kepada debitur dengan sumber pembayaran berasal dari sumber penghasilan tetap atau fixed income (gaji).

Plafon pinjaman Bank BRI ini dihitung dari penghasilan yang diterima peminjam setiap bulan dengan jangka waktu kredit BRI ini 12-60 bulan. Jika kamu mengajukan pinjaman ini, kamu dapat menggunakannya untuk pembiayaan berbagai keperluan nasabah, termasuk kebutuhan produktif hingga konsumtif seperti pembelian barang bergerak dan biaya pernikahan.

7. Briguna purna

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi briguna purna (IDN Times/Aditya Pratama)

Berikutnya, jenis pinjaman Bank BRI ini ditujukan bagi nasabah yang pensiun sehingga pembayaran tiap bulannya diambil dari dana pensiun dengan jangka waktu kredit BRI hingga 15 tahun atau 180 bulan atau usia debitur saat jatuh tempo kredit BRI maksimal 75 tahun. 

8. Briguna umum

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?ilustrasi uang (IDN Times/Mardya Shakti)

Briguna Umum adalah jenis pinjaman Bank BRI untuk calon debitur dengan sumber pembayaran dari penghasilan tetap atau gaji bulanan sejak nasabah menjadi pegawai aktif hingga pensiun. Jangka waktu untuk kredit BRI ini ditentukan hingga 15 tahun atau usia maksimal 75 tahun.

9. Briguna pendidikan

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?(Ilustrasi pendidikan) IDN Times/Sukma Shakti

Jenis pinjaman Bank BRI ini diberikan untuk biaya pendidikan. Namun, pinjaman ini hanya bisa digunakan bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi yaitu S2 dan S3.

Jadi, kamu harus punya penghasilan tetap yang bisa dibuktikan lewat slip gaji. Plafon maksimal yang diberikan Briguna Pendidikan tidak lebih dari Rp250 juta dengan jangka waktu kredit BRI maksimal 6 tahun untuk S2 dan 10 tahun untuk S3.

10. Kredit usaha Rakyat (KUR)

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi UMKM. (IDN Times/Aditya Pratama)

Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI adalah jenis pinjaman Bank BRI yang khusus ditujukan untuk para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah atau UMKM. Namun, untuk pinjaman KUR BRI ini hanya akan diproses untuk mereka yang sudah memiliki usaha dan berjalan minimal enam bulan.

11. Kupedes

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi industri. (IDN Times/Arief Rahmat)

Jenis pinjaman BRI yang satu ini ditujukan untuk individu maupun pelaku usaha. Pinjaman Bank BRI ini berlaku untuk segala sektor, seperti pertanian, perdagangan, industri, jasa, dan lainnya. Jadi, pastikan kamu adalah salah satu pelaku usaha tersebut untuk mendapatkan pinjaman BRI ini.

12. Kredit modal kerja

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi Modal. (IDN Times/Aditya Pratama)

Kredit Modal Kerja BRI adalah jenis pinjaman Bank BRI untuk membiayai operasional usaha termasuk kebutuhan untuk pengadaan bahan baku, proses produksi, piutang, hingga persediaan. 

Dalam kata lain, kamu bisa mendapatkan pinjaman ini jika kamu membutuhkan modal lebih untuk operasional usaha.

13. Kredit investasi

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi investasi (IDN Times/Sukma Shakti)

Kredit Investasi dari BRI adalah jenis pinjaman BRI untuk membiayai barang modal/aktiva tetap perusahaan, seperti pengadaan mesin, peralatan, kendaraan, bangunan dan lain-lain.

Jangka waktu pinjaman ini cukup panjang, yaitu lebih dari satu tahun dengan angsuran yang bisa disesuaikan dengan kemampuan arus kas perusahaan. Untuk mendapatkan p

14. Kredit pangan

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan (DP3) Kota Balikpapan Kalimantan Timur menggelar pangan murah dalam pengendalian inflasi, Senin (7/11/2022). (IDN Times/Hilmansyah)

Kredit Pangan Bank BRI adalah jenis pinjaman Bank BRi yang berbentuk kredit investasi dan/atau modal kerja komersial khusus di bidang pangan. Kredit ini diberikan dalam rangka mendukung kedaulatan pangan dan kemaritiman di Indonesia.

15. Resi gudang

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi stok pangan. (IDN Times/Gideon Aritonang)

Resi Gudang BRI adalah jenis pinjaman Bank BRI dengan jaminan Resi Gudang yang diberikan kepada petani, kelompok tani, hingga koperasi. 

Untuk pinjaman ini, jangka waktu maksimalnya hingga 6 tahun dengan plafon maksimal dari nilai resi gudang 70 persen dan bunga efektif 6 persen per tahun.

16. Kredit kemitraan

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi kerja (unsplash.com/Sebastian Herrmann)

Kredit Kemitraan BRI merupakan dana Kredit Program Kemitraan untuk membiayai modal kerja, dan atau pembelian aktiva tetap dalam rangka meningkatkan produksi dan penjualan. namun , sektor ekonomi yang bisa mendapatkan fasilitas ini hanya industri, perdagangan, pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan, dan jasa.

17. Pinjaman online BRI ceria

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?ilustrasi pinjaman online (IDN Times/Aditya Pratama)

Terakhir, jenis pinjaman Bank BRI yang terbaru adalah pinjaman online BRI Ceria. Pinjaman ini tersedia lewat aplikasi pinjaman online (fintech) BRI Ceria yang bisa digunakan untuk belanja di berbagai merchant. Jika menggunakan pinjaman ini, kamu bisa belanja online tanpa kartu kredit apa pun.

18. Supply chain financing

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Pixabay.com/annca

SCF ini menjadi solusi mendapat modal dengan supply chain. BRI nantinya ingin menjadi mitra bisnis dengan memberikan nilai tambah untuk kamu dalam penetapan terms of payment tanpa adanya bayaran arus kas Supllier (Vendor) atau Buyer (Distributor).

Dana yang tersedia pada pinjaman ini mulai dari Rp.100.000.000 hingga Rp.50.000.000.000. Dana tersebut nantinya bisa kamu gunakan sebagai pengembangan bisnis.

19. Bank Garansi

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?Ilustrasi garansi dan aman (Shutterstock/Castleski)

Jenis selanjutnya adanya suku bunga kompetitif, termasuk memiliki limit tidak terbatas. Ini akan membantu kamu jika sebagai pelaku UMKM dalam menjalankan kontrak kerja yang telah disepakati.

Adapun pemberlakuan lain pada pembelian (baru/bekas), renovasi atau take over, pembangunan dari bank lain. 

20. Kredit waralaba

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?ilustrasi waralaba (pexels.com/Tim Samuel)

Pada pinjaman ini kamu bisa mendapatkan pinjaman mulai dari Rp100 juta hingga Rp50 miliar dan suku bunga bersaing. Kredit yang diberikan kepada Penerima Waralaba (Franchisee) dengan kebutuhan modal kerja maupun dan investasi pendirian Toko Waralaba. 

21. Kredit agunan kas

Daftar 21 Jenis Pinjaman BRI, Apa Saja?ilustrasi agunan (freepik.com/pch.vector)

Pada kredit ini nantinya kamu akan mendapat fasilitas kredit dengan agunan fully collateral. Artinya seluruh agunannya berupa Giro maupun deposito bahkan setara kas lainnya. Terdapat suku bunga yang kompetitif dan biaya yang ringan.

Nah, itulah 21 jenis pinjaman BRI yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan kamu. 

Topik:

  • Anata Siregar
  • Putri Ambar
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya