Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar 

Yuk, nikmati semangkuk marshmallow dengan jeruk mandarin!

Mandarin orange merupakan salah satu keluarga jeruk yang cukup populer di seluruh dunia, warna kulitnya jauh lebih oranye dengan rasa manis di setiap gigitan. Selain dimakan langsung, jeruk mandarin juga kerapkali diolah menjadi hidangan yang enak dan bisa mendampingi berbagai kategori masakan mulai dari menu utama sampai pencuci mulut.

Berikut ini ada lima menu berbahan dasar jeruk mandarin yang bisa kamu coba di rumah. Apa saja?

1. Mandarin orange vegetable salad

Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar iheartnaptime.net/Jamielyn Nye

Bagi kamu yang sedang melalui proses perbaikan pola makan menjadi hidangan-hidangan sehat, maka jangan khawatir bahwa menu makananmu akan dipenuhi oleh sayur dan buah dengan rasa monoton.

Ada salad yang juga enak karena terbuat dari perpaduan antara sayur dan buah-buahan, misalnya mandarin orange vegetable salad. Buah manis ini cocok dipadukan bersama aneka sayuran hijau seperti selada atau bayam.

Sebagai penambah tekstur, tidak ada salahnya memasukan kacang-kacangan agar salad lebih sedap dan memiliki gizi seimbang. Salah satu kacang yang direkomendasikan ialah penggunaan kacang almond.

2. Mandarin orange cream cake

Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar naturallysweetkitchen.com

Kue memang menjadi salah satu kudapan laris manis yang disukai oleh berbagai golongan. Mulai dari kue vanilla sampai aneka rasa buah-buahan, tak terkecuali kue dengan taburan jeruk mandarin.

Rasa jeruk yang manis dan segar cocok dipadukan bersama basic kue yang cenderung berat. Selain itu, tambahan krim dalam dekorasi kue tidak cuma mempercantik tampilannya saja, melainkan membuat rasa kue lebih imbang.

Jeruk mandarin bisa dijadikan sebagai topping atau turut dimasukan ke dalam adonan dan dipanggang bersama. Semua pilihan sama-sama enak dan membuat sensasi segar dan berbeda pada kue.

Baca Juga: 6 Tips Memeras Jeruk yang Tepat, Hasil Airnya Lebih Banyak dan Segar

3. Marshmallow mandarin orange

Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar theartofdoingstuff.com/karen

Ingin menarik perhatian anak-anak untuk rajin makan buah? Kamu bisa mencoba metode penggabungan antara buah jeruk mandarin dengan marshmallow yang meleleh dalam mangkuk.

Rasa marshmallow yang manis dan jeruk yang segar sangat cocok dihidangkan bersama sebagai camilan untuk menarik hati orang rumah. Nah, sebagai pelengkap, kamu dapat menambahkan potongan buah lain seperti pir atau kelapa.

Cara pembuatannya pun terbilang mudah. Kamu hanya cukup memasukan potongan buah-buahan ke dalam mangkuk dan masukan marshmallow. Tambahkan yoghurt atau sour cream bila kamu ingin olahan lebih asam.

4. Mandarin orange chicken

Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar delish.com/Ethan Calabrese

Mandarin orange chicken cocok buat kamu pencinta hidangan berbahan dasar ayam yang populer dengan cara masak digoreng tepung ini. Sensasi ayam yang gurih dan sedap sangat nikmat disajikan bareng saus dari jeruk mandarin yang segar.

Komponen pembuat saus pun biasanya disertai dengan jus dari buah jeruk itu sendiri yang dicampurkan dengan bawang-bawangan atau bahan lain sesuai selera. Supaya menambah kenikmatan, saus bisa dicampur dengan kacang-kacangan yang dicincang atau dimasukan utuh.

Setelah saus sudah agak matang, masukan ayam goreng ke dalam saus dan aduk-aduk beberapa saat sampai keduanya sudah tercampur sempurna.

5. Mandarin orange cheesecake

Main Dish sampai Dessert, Ini 5 Olahan dari Jeruk Mandarin yang Segar eatsmarter.com

Cheesecake menjadi kudapan pencuci mulut yang lumayan banyak digemari terutama oleh pencinta keju. Rasa gurih dan manisnya cheesecake menjadi salah satu daya tarik mengapa hidangan ini kerapkali diburu di berbagai toko kue dan roti.

Sampai saat ini, sudah tak terhitung berapa jumlah inovasi cheesecake yang menjadi pembaharuan industri kuliner. Mulai dari burnt cheesecake sampai no bake cheesecake memiliki penggemarnya masing-masing.

Salah satu hasil dari pembaharuan tersebut datang dari cheesecake buah, apalagi kalau bukan jeruk mandarin. Perpaduan antara cream cheese dengan potongan buah jeruk bisa membuat kamu ketagihan menikmati kudapan ini lho!

Mandarin orange memang menjadi salah satu buah yang mudah ditemui di Indonesia. Bagi kamu yang gemar memasak dan senang bereksperimen dengan buah-buahan, lima kudapan di atas harus masuk daftar wajib yang kamu olah untuk keluarga. Selamat memasak!

Baca Juga: 5 Perbedaan Jeruk Nipis dan Jeruk Limau, Jangan Sampai Keliru!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya