5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?

Kamu tim lava cake atau kue balok, nih?

Pencinta cokelat pasti senang menjadikan bahan tersebut sebagai komponen utama pembuatan kue. Bukan cuma bolu biasa, tapi kue lumer menjadi suatu hidangan yang pas untuk disantap sebagai camilan favorit.

Setidaknya ada lima macam kue cokelat lumer yang siap bikin kamu terpikat dengan rasanya. Yuk, cari tahu referensinya di bawah ini untuk kamu coba saat ingin menikmati santapan manis nan meleleh di mulut.

1. Kue balok

5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?ilustrasi kue balok (pexels.com/Nonik Yench)

Kue balok menjadi salah satu kreasi makanan berbahan cokelat yang begitu digemari oleh sebagian masyarakat Indonesia. Sepintas, bentuk kudapan ini agak mirip dengan brownies namun cenderung lebih lumer.

Bahan pembuatan cokelat balok tidak jauh dari penggunaan cokelat masak, telur, margarin, gula, tepung, dan sebagainya. Cara memasak kue balok dapat dilakukan melalui proses pemanggangan hingga bagian luarnya matang dan bagian dalamnya meleleh di mulut.

2. Flourless chocolate cake

5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?ilustrasi flourless chocolate cake (pixabay.com/DanaTentis)

Flourless chocolate cake adalah kue tanpa tepung terigu yang sangat populer. Oleh sebabnya, pencinta cokelat lumer patut mencoba hidangan klasik ini untuk dinikmati bersama secangkir kopi biar rasanya seimbang.

Bahan utama pembuatan flourless chocolate cake ini terdiri dari cokelat batang, cokelat bubuk, mentega, gula, sampai penggunaan telur. Teksturnya sangat lembut sehingga kudapan cepat meleleh di mulut.

Baca Juga: 5 Kreasi Hidangan Prancis Menggunakan Bubuk Cokelat yang Lezat 

3. Lava cake

5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?ilustrasi lava cake (unsplash.com/Luna Hu)

Lava cake adalah makanan yang dibuat menggunakan cetakan ramekin atau cangkir, sehingga satu porsi diperuntukkan bagi satu orang saja. Hidangan ini terkenal karena rasa cokelat yang memikat dan bagian dalamnya lumer maksimal.

Bahan utama pembuatan lava cake tersebut dibuat menggunakan cokelat, tepung, mentega, telur, dan gula. Proses memasak bisa dilakukan dengan cara dikukus atau dipanggang, sesuai resep yang digunakan.

4. Piscok lumer

5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?ilustrasi piscok lumer (pixabay.com/Jonathan Valencia)

Pisang cokelat atau piscok adalah gorengan populer di Indonesia yang memadukan antara kulit lumpia atau pangsit, cokelat, dan potongan pisang. Sehingga terbayang rasa manis yang bisa kamu dapat dari isian tersebut.

Bukan cuma itu, karena dibalut memakai kulit pangsit atau lumpia, maka bagian luar gorengan piscok ini akan terasa crunchy. Sedangkan bagian dalamnya lumer maksimal karena cokelat yang meleleh selama digoreng.

5. Cokelat dessert box

5 Kudapan Serba Cokelat Lumer, Kamu Sudah Coba yang Mana Saja?ilustrasi chocolate dessert box (pexels.com/Nestor Cortez)

Siapa tak kenal dengan makanan populer cokelat dessert box. Makanan ini sedang digandrungi oleh banyak orang sehingga sayang jika dilewatkan. Terlebih, varian makanan tersebut tidak terbatas.

Pada beberapa pilihan cokelat dessert box, biasanya susunan yang terdapat dalam wadah dilengkapi memakai bolu cokelat, krim, dan ekstra saus cokelat. Cocok sekali buat kamu yang suka makanan manis dan gampang meleleh di mulut.

Sajian serba cokelat dengan sensasi lumer memang paling enak disantap oleh para penyuka manis. Di antara lima hidangan di atas, kira-kira mana sajian favorit yang hendak kamu nikmati dalam waktu dekat ini?

Baca Juga: Resep Lava Cake Anti Gagal, Cokelat Lumernya Bikin Ngiler

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya