7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumah

Biar makanan tetap steril tanpa sentuhan tangan

Meski tidak banyak gerak, mencerna setiap kata pada sebuah kalimat meningkatkan aktivitas otak yang membuat kalian menjadi berpikir. Yang mana, lama-kelamaan perut memberi sinyal rasa lapar.

Maka dari itu, membaca makin seru jika ditemani oleh kue garpu nan manis. Kenapa dinamakan kue garpu? Karena tangan tidak harus menyentuh makanan secara langsung sehingga bisa dimakan menggunakan garpu. Mengingat, tangan menjadi area utama yang mudah dihinggapi beragam bakteri dan virus.

Nah, berikut ini ada tujuh pilihan kue garpu yang dapat menemani aktivitas membaca kalian.

1. Kue lapis legit

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahpesona.travel

Usaha tidak pernah mengkhianati hasil, itulah gambaran ketika mencicipi kelezatan sepotong kue lapis legit. Membuat memang kue lapis legit memang sedikit rumit. Begitu jadi, hasilnya bikin lidah jatuh cinta!

Memotongnya berbentuk kubus serta menyantapnya menggunakan garpu saat membaca pasti seru banget. Apalagi jika secangkir teh atau kopi hangat, ikutan menghangatkan suasana baca.

2. Drommekage

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahsbs.com.au

Drommekage memiliki artian danish dream cake. Rasa lezatnya kue ini membuat seorang seperti sedang  bermimpi ketika menikmatinya. Itulah sebab, kue garpu yang bisa temani serunya membaca ini mendapatkan namanya.

Memiliki topping kelapa parut campur karamel, drommekage terbuat dari bahan-bahan cukup sederhana yang terdiri dari tepung terigu, telur, mentega, susu, baking powder, dan gula.

3. Mamon

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahblog.junbelen.com

Mamon adalah panggilan lain dari kue spons di Filipina. Teksturnya yang lembut serta penampilannya yang cerah, mamon cocok dijadikan sebagai kudapan saat membaca.

Biar makin semangat saat membaca, nikmatilah mamon bersama secangkir cokelat panas. Dijamin, perpaduan sempurna ini membuat niat baca kalian makin menggebu-gebu!

Baca Juga: Resep Membuat Éclair ala Yummy, Kue Manis nan Cantik Khas Prancis

4. Tres leches cake

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahsimplyrecipes.com

Meski kue garpu ini berasal dari negeri nan jauh di Amerika Utara, yaitu Meksiko. Kalian bisa kok membuatnya sendiri di rumah dan dijadikan sebagai camilan saat membaca.

Tres laches cake memiliki tiga komposisi yang terdiri dari kue, isi, dan topping. Pada adonan kue terbuat dari tepung terigu dan bahan lainnya. Sedangkan untuk isian, biasanya masyarakat Meksiko menggunakan krim dan taburan bubuk kayu manis. Dan pada bagian topping, diperindah dengan kehadiran aneka ragam buah.

5. Brownies

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahbettycrocker.com

Lidah kalian pasti sudah gak asing lagi dengan kue yang identik berwarna cokelat ini? Meski familiar di lidah orang Indonesia, brownies ternyata berasal dari Negeri Paman Sam, Amerika Serikat.

Si manis ini gak cuma bikin mood jadi meningkat tapi juga enak dipilih sebagai camilan saat sedang membaca. Baik ditambah dengan taburan kacang atau keju parut, keduanya tetap nikmat saat mendarat di lidah.

6. Medovik

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumahmichellebessudo.com

Bagi kalian yang doyan mengonsumsi madu. Selain dinikmati menjadi minuman hangat yang dikolaborasikan dengan teh, madu juga nikmat ketika menjadi kue lembut yang bernama medovik.

Medovik bisa dibilang kue lapis khas Rusia yang berbahan utama madu, tepung terigu, serta bahan-bahan lainnya yang diselang-seling dengan sour cream.

7. Lamington

7 Kue Garpu Nan Manis Ini Bisa Temani Serunya Membaca di Rumaheatlittlebird.com

Selain brownies, lamington adalah kue garpu asal luar negeri yang gak asing di lidah orang Indonesia. Berasal dari Australia, lamington sama halnya kue bolu pada umumnya.

Yang membedakan, kue nan lembut ini diselimuti dengan cokelat serta taburan kelapa parut. Bisa dibayangkan, betapa nikmatnya ketika disantap sembari membaca.

Nah, itu tadi tujuh rekomendasi kue garpu yang bisa temani serunya membaca di rumah. Jika kalian tidak punya banyak koleksi buku untuk dibaca. Tenang, ada IDN Times yang selalu menyuguhkan artikel menarik dan bermanfaat untuk dibaca.

Baca Juga: Kilas Sejarah Kue Delapan Jam dan Maksuba, Kue Basah Khas Palembang

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya