Bikin Geleng Kepala, Ini 5 Bakso dengan Bentuk Tak Biasa di Bandung

Kamu yang hobi makan bakso, rasanya bosan gak sih makan bakso dengan isi menu yang itu-itu saja. Semangkuk bakso berisi bakso, tahu, gorengan dan siomay itu sudah biasa.
Bagaimana jika mencoba bakso dengan bentuk dan ukuran yang super besar? Pastinya, kamu wajib coba dan merasakan sensasi bakso dengan varian dan komposisi berbeda. Yuk, simak lima bakso yang tidak biasa berikut ini di sekitaran Bandung. Check it out!
1. Bakso Istighfar.

Berdiri sejak tahun 2010, kini kedai bakso ini sudah memiliki 10 cabang yang tersebar di berbagai lokasi. Dinamakan Bakso Istigfar karena kamu akan terkaget-kaget ketika melihat porsi bakso satu ini. Kedai bakso ini menyediakan menu bakso yang ukurannya berbeda dari biasanya. Sangat cocok dikunjungi bersama teman atau keluarga, karena satu porsi bakso bisa untuk 5 sampai 6 orang.
Ukuran bakso ini sangat besar, memiliki berat 1,5 kg hampir sebesar bola voli dan per porsinya dipatok dengan harga Rp 100.000. Nah, lokasi kedai bakso ini ada di Bakso Solo Condong Raos, Jalan Sukawarna, Nomor 1, Cicendo, Bandung. Tepatnya di belakang Bandung Trade Center.
2. Bakso Sumur.

Bakso unik yang kedua adalah Bakso Sumur, dengan adanya mangkuk di dalam mangkuk. Di dalam satu mangkuk, seakan terdapat mangkuk lagi yakni bakso yang berukuran raksasa. Menu yang paling favorit di kedai ini adalah menu Bakso Beranak dalam Sumur Tante. Kedai ini juga menggabungkan bakso sumur dan beranak.
Jadi di dalam sumur, ada bakso besar yang beranak pinak. Tante adalah singkatan dari Tanpa Telur. Sehingga, kamu bisa memilih menggunakan Tante atau tidak. Kalau beli yang Tante, maka jumlah bakso kecil akan lebih banyak dari bakso beranak dengan telur. Bakso ini lengkap dengan ceker ayam lho. Lokasi Kedai Lezit ini ada di Jl. Indrayasa No.5, Cibaduyut, Bojongloa Kidul, Kota Bandung.
3. Bakso Boedjangan.

Bakso Boedjangan hadir sebagai pengusung makanan bakso yang inovatif, berbeda dari kedai bakso yang lainnya. Bakso ini memiliki cabang yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, di Jakarta salah satunya. Menu favorit di kedai ini adalah Bakso Super Mozarella yang super nikmat dan gurih. Keju Mozarella di dalam bakso ini selalu menjadi sensasi yang tidak mudah dilupakan pengunjungnya.
Selain Bakso Super Mozarella, kedai ini hadir dengan Bakso Super Telur Bebek, bakso dengan isi telur bebek. Tidak seperti biasanya yang bakso hanya berisi telur ayam atau puyuh, bakso ini berisi telur bebek yang rasanya menggoyang lidah. Salah satu kedainya ada di Jl. Dipati Ukur no. 1 (belakang BCA Dago).
4. Bakso Gepeng.

Mungkin bakso dengan bentuk bulat utuh sudah biasa dan mainstream. Nah, kali ini hadir bakso dengan bentuk yang berbeda, yakni Bakso Gepeng. Sesuai namanya, bakso gepeng ini memiliki bentuk pipih dengan tekstur yang lembut, ditambah kuah kaldu yang nikmat.
Nah, bakso gepeng favorit ini biasanya disajikan bersama semangkuk tulang sumsum atau iga. Kamu dapat menemukan bakso ini di Bakso Gepeng Neng Siti di Jl. Dipatiukur No.86, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.
5. Bakso Barbel Agung Hercules.

Kedai bakso satu ini adalah milik seorang binaragawan terkenal, Agung Hercules. Uniknya, baksonya disajikan di mangkuk yang mirip barbel dan baksonya juga bentuknya barbel. Konon, bakso ini berbentuk barbel dengan cara dicetak mesin injek yang dijamin pasti lebih higienis.
Selain itu, penyajian menu bakso sangat unik dan pertama kali di dunia, dimana mangkok, sendok, meja, kursi ,botol kecap, botol saus, botol sambal, tempat tissue, tempat tusuk gigi, semuanya berbentuk barbel. Wow! Nah, lokasi kedai Bakso Barbel Agung Hercules ini ada di Ruko Puridago Kav 22.No. 342 - Bandung.
Unik-unik kan kedai bakso diatas? Yuk, kamu yang di Bandung jangan lupa cobain bakso kekinian ini ya!