7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah Meriah

Ajak sahabat-sahabatmu ke sana, deh

Kawasan Dipatiukur di Bandung dikenal sebagai salah satu kawasan kuliner yang tak pernah sepi pengunjung. Sebab, makanan-makanan yang ada di sini rasanya enak, porsinya banyak, dan harganya cukup terjangkau, terutama bagi mahasiswa dan anak kos.

Kamu bisa kulineran apa pun di sini, makanan dan minumannya enak-enak. Penasaran apa saja kuliner Dipatiukur Bandung yang enak dan harganya murah? Simak ulasannya di bawah ini, yuk!

1. Mie Gacoan

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahPotret salah satu gerai Mie Gacoan (miegacoan.co.id)

Siapa yang tahu dengan Mie Gacoan? Gerai yang menyajikan menu mi pedas dengan berbagai level ini tak pernah sepi pengunjung. Antreannya pun kerap terlihat panjang dan banyak motor yang parkir di halamannya.

Menu utamanya terdiri dari Mie Suit, Mie Hompimpa, dan Mie Gacoan. Terdapat pula menu pendamping, seperti Siomay, Udang Rambutan, Udang Keju, Lumpia Udang, Pangsit Goreng, Es Gobak Sodor, Es Teklek, Es Petak Umpet, Es Sluku Bathok, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Lokasi: Jalan Dipatiukur Nomor 3, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung. 

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga: makanan mulai dari Rp8.600, minuman mulai dari RpRp4.100.

2. Cafet Madtari

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahMenu di Cafe Madtari Dipatiukur, Bandung (google.com/maps/Noni Indah Mistania)

Berlokasi tepat di samping gerai Mie Gacoan, Cafe Madtari ini sudah ada sejak tahun 2000. Di sini tersedia olahan roti bakar dan mi instan dengan berbagai rasa dan topping yang menggugah selera. Takaran topping yang disajikan cukup melimpah, terutama kejunya.

Terdapat pula olahan pisang, jagung rebus, nasi goreng, bebek, ayam, aneka susu murni, dan masih banyak lagi yang lainnya. Makanan-makanan tersebut juga menggunakan topping yang unik-unik, lho. Semuanya bikin ngiler!

Lokasi: Jalan Dipati Ukur, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 11.00-02.00 WIB. 

Harga: mulai dari Rp9.000.

3. Bebeke Om Aris

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahPotret menu di Bebeke Om Aris (instagram.com/jalanterus_makanterus)

Bagi pencinta olahan bebek, wajib merapat ke Warung Bebeke Om Aris! Lokasinya berada di depan kampus Unpad Dipatiukur.

Tekstur daging bebek di warung ini garing di luar, tapi juicy di dalam. Kamu bisa memilih nasi putih biasa atau nasi uduk. Sambal bawangnya yang pedas akan membuat nafsu makanmu meningkat.

Ada juga menu pelengkap dan sate-satean, seperti tahu, tempe, sate kulit, sate usus, sate ati ampela, dan sate telur puyuh. Menu lain yang bisa kamu pilih antara lain cumi-cumi, ikan lele, ikan nila, dan empal.

Lokasi: Jalan Dipatiukur, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-23.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp18 ribu.

4. Nasi Goreng Rempah Mafia

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahPotret menu di Nasi Goreng Rempah Mafia (instagram.com/nasgormafia)

Nasi Goreng Rempah Mafia atau dikenal dengan nama Nasgor Mafia menyediakan beragam nasi goreng dengan enam level kepedasan. Karena berbahan rempah, rasanya pun Indonesia banget dan akan membuat siapa pun ketagihan.

Nama-nama menunya ada Gangster, Preman, Bandit, Triad, Badboyz, Brandal, God Father, dan Yakuza. Setiap menu terdiri dari beragam topping atau isian yang nikmat. Cobain, deh!

Lokasi: Jalan Dipati Ukur Nomor 51A, Lebakgede, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp16.500.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Makan Pho Paling Enak di Jakarta

5. Steak Ranjang

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahPotret menu di Steak Ranjang (instagram.com/makanyuk)

Mau menikmati makanan Western dengan harga murah meriah? Datanglah ke Steak Ranjang! Berdiri sejak 2011 ini, tempat ini menyediakan beragam menu steik dengan level kepedasan berbeda.

Kamu wajib cobain Chicken Steak Panggang, Sirloin Panggang, Kepak Sayap, aneka spageti, Tamago Chicken Steak, Mietos Chicken Steak, Nasi Chicken Ping Ping Pong, Nasi Chicken Katsu, dan sebagainya. Pilihan sausnya ada BBQ, brown sauce, blackpepper, dan cheese sauce

Lokasi: Jalan Dipati Ukur Nomor 248, Lebakgede, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 11.00-22.00 WIB (Jumat buka pukul 13.00 WIB).

Harga: mulai dari Rp16 ribu.

6. Bakmi Jowo DU 67

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahPotret Bakmi Jowo DU 67 di Dipatiukur, Bandung (instagram.com/bakmijowodu67)

Bagi para penggemar bakmi dan olahan mi lainnya, wajib banget makan di Bakmi Jowo DU 67 yang cukup legendaris. Cara pengolahan bakmi di sini masih tradisional, yakni dimasak di atas tungku arang, sehingga menghasilkan rasa yang sangat nikmat.

Ada beragam menu yang wajib kamu cicipi. Di antaranya Bakmi Godhog, Bakmi Nyemek, Bakmi Goreng, Bakmi Goreng Nyemek, Nasi Goreng, Nasi Goreng Mawut, Capcay Nyemek, dan lain-lain.

Lokasi: Jalan Dipati Ukur Nomor 67, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 11.00-22.00 WIB.

Harga: mulai dari Rp27 ribu.

7. Sambal Lalap Wong Solo

7 Kuliner Dipatiukur Bandung yang Enak dan Harganya Murah MeriahMenu di Sambal Lalap (instagram.com/samballalap.dipatiukur)

Alternatif masakan Jawa lain di wilayah Dipatiukur adalah Sambal Lalap Wong Solo. Sesuai dengan namanya, di warung ini tersedia beragam menu penyetan dengan primadona sambalnya yang menggugah selera. 

Kamu bisa mencicipi menu ayam penyet, ayam geprek, ayam goreng lamongan, ayam bakar, dan lele kriuk. Jika ingin menggelar arisan atau acara lain, warung ini juga menyedikan menu katering nasi kotak, lho.  

Lokasi: Jalan Dipatiukur Nomor 51, Lebakgede, Coblong, Kota Bandung.

Jam operasional: setiap hari pukul 10.00-21.00 WIB (Minggu buka pukul 09.00 WIB)

Harga: mulai dari Rp15 ribu.

Itu dia kuliner Dipatiukur Bandung yang enak dan harganya murah meriah, terutama buat mahasiswa dan anak kos. Kamu bisa jadikan referensi di atas sebagai pilihan kulinermu di Bandung bareng keluarga atau sahabat.

Baca Juga: 7 Tempat Makan Fried Chicken Lokal yang Harganya Ramah di Kantong

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu
  • Retno Rahayu

Berita Terkini Lainnya