7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selera

Dari donat khas sampai kue cokelat, ada!

Serbia merupakan sebuah negara republik di benua Eropa yang beribukota di Beogard. Serbia terkenal memiliki kuliner yang bercita rasa pedas.

Tak hanya itu, kuliner khas Serbia juga didominasi dengan bahan-bahan daging sebagai menu utamanya. Oleh karena itu, peran dessert khas Serbia sangat penting untuk menetralkan rasa pedas.

Nah, berikut beberapa dessert dan pastri khas Serbia yang bisa dinikmati saat berkunjung ke sana. Ada apa saja, ya?

1. Krofne

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/anamarijabujic

Krofne atau krapfen adalah sejenis roti goreng yang memiliki tekstur cukup crunchy di luar dan lembut di dalam. Isian dari krofne ini bisa menggunakan selai, vanila atau cokelat. Sementara topping-nya ditaburi gula halus atau cokelat bubuk. 

2. Makovnjaca

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/seasoned.with.love

Kue satu ini menggunakan banyak bahan isian ke dalam adonannya seperti biji poppy, kismis, almon, madu, dan kulit jeruk. Makovnjaca bak kue gulung yang saat dipotong bahan-bahan isian tersebut akan terlihat di adonannya. 

Makovnjaca sering dinikmati bersama dengan teh atau kopi dan wajib dihidangkan saat natal atau saat libur musim dingin. 

3. Gibanica

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/minjinakuhinjica

Gibanica merupakan pastry yang cukup terkenal di negara lain seperti di Kroasia, Slovenia, dan Macedonia. Pastry ini merupakan menu layaknya pie yang terbuat dari adonan phyllo atau adonan ragi. 

Adonan tersebut dibuat layaknya lembaran pie dan direndam dengan campuran telur dan keju. Gibanica memiliki beragam variasi dan yang paling popular adalah guzvara. 

Baca Juga: 9 Varian Dessert Khas Polandia yang Siap Manjakan Lidahmu, Manis!

4. Slatko

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/slatka_teglica

Slatko merupakan jenis dessert berbahan dasar buah yang diawetkan atau disiram dengan sirup gula. Biasanya sirup gula tersebut ditambahkan beberapa perasan lemon, kayu manis, vanilla atau cengkeh. 

Slatko menggunakan buah asli seperti semangka, anggur, stoberi, ceri, blackberry, plum, dan lainnya. Slatko memiliki beragama variasi dan disajikan menggunakan mangkuk kecil untuk menyambut para tamu datang. 

5. Gomboce

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/natalija_mysticcakes

Gomboce sering disebut sebagai pangsit khas Serbia karena memiliki isian dan adonan unik sebagai bungkusnya. Adonan luar dari gomboce ini menggunakan kentang rebus yang kemudian dihaluskan dan dicampur dengan tepung dan telur. 

Sementara isiannya adalah menggunakan buah plum utuh yang dibungkus dengan adonan lalu direbus sampai matang. Untuk bagian luarnya biasanya akan dibalut dengan remah roti, mentega atau gula. 

6. Reform torta

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/slatkisvijet

Reform torta merupakan kue lapis cokelat dengan isian yang dipercaya sudah ada setelah Perang Dunia II. Cake yang digunakan berupa sponge cake dan terbuat dari putih telur, gula, walnut, serta remah roti. 

Isiannya berupa krim cokelat dari campuran cokelat, gula, putih telur, dan mentega. Sementara untuk bagian atasnya, ditaburi dengan isian krim cokelat dan potongan walnut. Reform torta sering dihidangkan pada perayaan atau berbagai event di Serbia. 

7. Vasina torta

7 Dessert dan Pastri Khas Serbia yang Mampu Menggugah Selerainstagram/balkanlunchbox

Vasina torta merupakan kue cokelat yang terbuat dari kue sponge walnut. Isian cokelatnya pun terbuat dari campuran walnut, cokelat, dan jeruk. Sementara untuk topping-nya menggunakan putih telur, gula, dan sedikit air yang disebut saum. 

Sudah ada sejak 1908, vasina torta ini dijadikan hadiah dari ibu mertua untuk menantunya. Kue ini sangat berharga di negara Serbia, lantaran jeruk merupakan buah yang dulunya jarang ditemukan di Serbia pada tahun 1908.

Itulah beberapa dessert dan pastri khas asal Serbia yang bisa dinikmati setelah menyantap makanan pedas. Penasaran dan jadi pengi coba, kan? 

Baca Juga: 5 Fakta Unik Kanafa, Pastri Renyah dari Timur Tengah

Putry Prastiwi Photo Verified Writer Putry Prastiwi

Follow my ig @traveliss__

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya