Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia

Tetap mau diet nih?

Bagi kalian yang merayakannya, memang kurang lengkap rasanya jika merayakan Natal tanpa kehadiran kue. Nah, kali ini IDN Times akan membahas sederet kue dari berbagai negara yang biasa disajikan saat Natal tiba, siapa tau bisa jadi ide buat melengkapi acara makan bersama keluarga kalian. Kita mulai ya!

1. Italia - Pandoro

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaManusmenu.com

Kue pertama pada daftar ini berasal dari Italia dan jika diartikan secara langsung, kue ini memiliki arti golden bread. Pandoro terbuat dari bahan-bahan sederhana, seperti tepung, gula, telur, mentega, serta madu. Kue ini biasanya akan dibentuk seperti bintang dengan 8 sudut dan ditaburi dengan gula halus beraroma vanila agar menyerupai puncak salju di Pegunungan Alpen. 

2. Denmark dan Norwegia - Kransekake

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaBbc.com

Kransekake merupakan kue Natal berbentuk cincin yang disusun sampai ketinggian tertentu hingga membentuk kerucut. Kue lembut nan empuk ini pada dasarnya terbuat dari campuran almond, gula, dan putih telur. Tak lupa juga, coklat, krim, glazing, dan kadang bendera, ditambahkan sebagai hiasan pada kue ini. 

3. Jerman - Lebkuchen

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaLustaufsland.at

Dari Jerman, ada kue tradisional yang disebut lebkuchen yang menyerupai gingerbread. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat lebkuchen terbilang cukup kompleks karena memerlukan banyak rempah, seperti jahe, cengkih, kapulaga, ketumbar, serta berbagai kacang-kacangan seperti almond, hazelnut, dan walnut. Madu dan buah-buahan juga seringkali ditambahkan pada kue ini. 

Menariknya, lebkuchen dibuat dalam berbagai bentuk sehingga dapat disesuaikan dengan selera kalian. 

4. Indonesia dan Filipina - Bibingka

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaYummy.ph

Bibingka memiliki bentuk seperti kue muffin yang dibungkus dengan daun pisang. Bahan dasar dari kue ini adalah galapong (semacam ketan) yang dicampur dengan air atau santan. Tekstur kue ini cukup lembut dengan rasa yang sedikit manis. Selain itu, penggunaan beras ketan juga kadang-kadang diganti dengan tepung singkong, tepung jagung, bahkan tepung biasa. 

Baca Juga: 7 Kue Natal Paling Unik di Dunia, Bisa Dijadikan Kado Nih!

5. Amerika Serikat - Sweet Potato Pie

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaPillsbury.com

Sweet potato pie alias pai ubi jalar adalah salah satu hidangan kue terfavorit di Amerika Serikat saat Natal tiba. Tidak seperti pai lainnya, pai ubi jalar tidak ditutup dengan lapisan adonan lagi, sehingga isiannya dapat langsung terlihat. Isi dari pai ini terbuat ubi jalar yang dicampur dengan susu, gula, telur, dan bubuk biji pala. Sepotong pai ini biasanya dinikmati dengan satu scoop es krim ataupun whipped cream.

6. Kroasia - Fritule

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaCroatiaweek.com

Fritule memiliki bentuk menyerupai bola kecil dan memiliki tekstur seperti donat. Tidak seperti kue lainnya, fritule khas Kroasia dibuat dengan tambahan alkohol yaitu brandy. Namun, bahan utamanya adalah batter, kulit jeruk, gula, kismis, dan tentu saja, taburan gula halus.

7. Polandia - Makowiec

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaAniagotuje.pl

Makowiec merupakan kue yang berbahan dasar biji bunga poppy yang digiling sampai halus. Selain itu, ditambahkan juga madu, mentega, walnut, dan kismis, sebelum kue ini akhirnya digulung dan disiram dengan gula cair atau glaze. Masyarakat, terutama di Polandia, yakin bahwa semakin banyak isinya, maka semakin enak pula makowiec yang dihasilkan. 

8. Prancis, Kanada, Belgia, Swiss, dan Lebanon - Yule Log

Menggoda, Ini 8 Kue Natal Lezat dari Berbagai Penjuru DuniaRecipesfrompins.com

Yule log adalah sponge cake yang digulung hingga menyerupai gelondongan kayu. Kue ini kemudian diisi dengan buttercream coklat dan kadang ditabur dengan gula bubuk agar menyerupai salju. Permukaan kue ini juga dilapisi lagi dengan krim dan diukir agar semakin mirip dengan batang pohon. Selain itu, berbagai buah beri juga ditambahkan untuk mempercantik penampilan yule log. 

Itulah kedelapan kue Natal lezat dari berbagai negara di dunia, selamat Hari Natal bagi yang merayakannya ya gengs!

Baca Juga: 10 Resep Kue Natal, dari yang Kering sampai yang Basah

V Hendardy Photo Verified Writer V Hendardy

"You can make anything by writing" - C.S Lewis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya