Resep Pisang Goreng Gula Jawa ala Yummy, Camilan Enak untuk Keluarga

Manis gula Jawa memang selalu bikin ketagihan

Pisang goreng umumnya selalu disajikan dengan penampilan polos, banyak juga yang menambahkannya dengan parutan keju dan susu kental manis.

Nah, kali ini, Yummy berbagai resep pisang yang aga berbeda. Namanya pisang goreng gula jawa. Simak resep dan cara membuatnya di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Pisang Goreng Gula Jawa ala Yummy, Camilan Enak untuk Keluargacosmosmagazine.com

Bahan utama:

  • 6 buah pisang kepok
  • 150 gram tepung terigu
  • 50 gram tepung beras
  • 75 gram gula halus
  • 1 sdt vanila bubuk
  • 500 ml air

Bahan tambahan:

  • 200 gram gula Jawa
  • 200 ml santan
  • 1 sdm larutan maizena

2. Cara membuat pisang goreng gula Jawa

Resep Pisang Goreng Gula Jawa ala Yummy, Camilan Enak untuk Keluargayummy.co.id

1. Pilih dan siapkan pisang terlebih dahulu. Iris pisang menjadi bentuk kipas, lalu sisihkan.

2. Campurkan tepung terigu, tepung beras, vanila, gula, dan air ke dalam satu wadah, lalu aduk bahan-bahan itu hingga merata.

3. Celupkan pisang ke dalam adonan hingga terlumuri semua bagiannya. Goreng ke dalam minyak panas hingga krispi dan berwarna kuning kecokelatan. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

4. Campurkan semua bahan membuat saus ke dalam panci, aduk hingga rata.

5. Setelah tercampur rata, aduk hingga mengental. Pisang goreng gula Jawa siap dihidangkan.

Baca Juga: Resep Membuat Steamboat Anak Kost ala Yummy, Anti Mahal-mahal Club!

3. Kalau masih bingung, kamu bisa melihat video berikut ini!

Jika bisa membuat sendiri kenapa harus beli, ya kan? Untuk video resep dan cara membuat lainnya bisa kamu lihat di aplikasi Yummy ya! Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Membuat Nasi Telur Kekinian, Cuma Butuh Rp10 Ribuan!

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya