Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Ilustrasi Acar Kuning (https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/)

Bagi orang Sulawesi, kehadiran acar timun bumbu kuning merupakan bagian yang tak terpisahkan dari tradisi kulinernya. Hidangan ini sering kali menjadi pelengkap wajib dalam berbagai acara, mulai dari pernikahan hingga kumpul keluarga. 

Bumbu kuning yang khas, terbuat dari kunyit, bawang putih, dan rempah lainnya, memberikan cita rasa dan aroma yang menambah kenikmatan pada setiap suapan.

Nah, acar timun bumbu kuning tanpa santan ini cocok untuk kamu yang mungkin sebentar lagi akan mengadakan sebuah acara. Yuk, simak resep acar timun bumbu kuning ini sampai selesai dan temukan langkah-langkah mudah untuk menghadirkan kelezatan acar timun bumbu kuning tanpa santan!

Bahan Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Timun dan Bumbu Dapur (freepik.com/8photo)

  1. 1 buah timun ukuran besar, potong korek
  2. 10 biji cabai rawit
  3. 5 siung bawang merah
  4. 3 siung bawang putih
  5. 5 biji kemiri
  6. 1 ruas lengkuas, memarkan 
  7. 1 ruas kunyit
  8. 1 ruas jahe
  9. 1 sdm cuka
  10. 1 sdt garam
  11. 1 sdt gula pasir
  12. 1/2 sdt kaldu bubuk
  13. Air secukupnya
  14. Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Acar Timun Bumbu Kuning

Ilustrasi Membuat Acar Timun Bumbu Kuning Tanpa Santan (freepik.com/freepik)

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, dan jahe menggunakan ulekan atau blender. 
  2. Panaskan sedikit minyak goreng, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama lengkuas hingga wangi.
  3. Masukkan potongan timun dan cabai rawit. Kemudian, tuangkan air secukupnya, lalu aduk hingga tercampur rata.
  4. Bumbui dengan garam, gula pasir, dan kaldu bubuk. Aduk hingga tercampur rata.
  5. Tambahkan cuka untuk menciptakan cita rasa yang segar pada acar timun bumbu kuning.
  6. Angkat dan sajikan acar timun bumbu kuning tanpa santan sebagai hidangan pelengkap.

Kombinasikan Berbagai Sayuran untuk Membuat Acar Timun Bumbu Kuning tanpa Santan

Apakah saat ini kamu tengah berencana menyusun menu untuk acara yang sebentar lagi akan kamu adakan? Jika iya, maka memasukkan acar timun bumbu kuning tanpa santan ke dalam menu bisa menjadi pilihan yang sempurna.

Selain mudah dibuat, hidangan ini menawarkan kesegaran yang pas untuk menetralisir rasa dari hidangan utama yang lebih berat. Bukan hanya timun, acar ini juga bisa kamu kombinasikan dengan berbagai sayuran lainnya. Kombinasi antara timun, wortel, dan baby corn jadi pilihan favorit.

Itu dia resep acar timun bumbu kuning yang bisa dinikmati dengan berbagai lauk, seperti ayam goreng, ikan bakar, atau daging sapi dan menjadikan acara yang kamu adakan semakin berkesan bagi para tamu.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
Retno Rahayu
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us