Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Cookies Strawberry, Inspirasi Kue Kering Unik untuk Lebaran 

strawberry cookies (youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Strawberry merupakan buah yang digemari banyak orang. Perpaduan rasa asam dan segarnya membuat buah ini dijadikan campuran berbagai macam kudapan. Salah satunya dijadikan sebagai bahan tambahan cookies. Rasa cookies yang manis ditambah rasa asam dari buah strawberry membuat kudapan ini nikmat di lidah.

Cara membuat strawberry cookies cukup mudah. Bahan-bahannya juga tidak banyak. Penasaran dengan resepnya? Simak tulisan di bawah ini ya!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

ilustrasi bahan-bahan (pexels.com/@flora-westbrook)

Untuk membuat strawberry cookies, bahan-bahan yang diperlukan di antaranya adalah sebagai berikut.

  • 75 gram mentega tawar
  • 70 gram gula halus
  • 0,5 gram garam
  • 1 gram baking powder
  • 30 gram telur
  • 2 gram ekstrak vanila
  • 190 gram tepung terigu
  • 5 gram strawberry beku
  • Potongan strawberry secukupnya

2. Campur mentega tawar, gula halus, dan bahan-bahan lainnya

ilustrasi mencampur bahan (youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Siapkan wadah. Masukkan mentega dalam wadah tersebut dan haluskan dengan mixer. Kemudian tambahkan gula halus, garam, dan baking powder sesuai takaran. Lalu aduk kembali menggunakan mixer hingga semua bahan tercampur rata.

Setelah itu, tambahkan telur dan ekstrak vanila. Lalu aduk kembali menggunakan mixer. Aduk terbentuk adonan yang tercampur rata.

3.Tambahkan tepung terigu dan strawberry beku

ilustrasi adonan (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Selanjutnya, tambahkan tepung terigu sesuai takaran. Masukkan tepung terigu dengan cara diayak agar tidak ada tepung yang menggumpal. Aduk menggunakan spatula hingga adonan tercampur rata. Lalu tambahkan strawberry beku yang telah dihaluskan hingga menjadi bubuk. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.

4.Uleni adonan dengan tangan dan dinginkan dalam kulkas

ilustrasi adonan (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Setelah semua bahan tercampur rata, uleni adonan tersebut dengan tangan hingga sedikit memadat. Kemudian pipihkan adonan cookies tersebut dan masukkan ke dalam kulkas kurang lebih selama 1 jam. Hal ini bertujuan agar adonan mengeras dan mempermudah proses pencetakan.

5.Cetak adonan cookies dan panggang dalam oven hingga matang

strawberry cookies (youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Keluarkan adonan cookies dari dalam kulkas. Lalu cetak adonan tersebut menggunakan cetakan berdiameter 5,5 cm. Jika tidak memiliki cetakan dengan ukuran yang sama, kamu dapat menggunakan cetakan yang tersedia di rumah. Setelah itu, taruh di atas loyang dan beri irisan strawberry segar di atas adonan. Kemudian taburi dengan gula halus.

Lalu panggang dalam oven yang telah dipanaskan dengan suhu 150 derajat celcius. Panggang selama kurang lebih 20 menit. Setelah matang, angkat dan sajikan.

Cara membuatnya mudah ‘kan? Perpaduan rasa manis dan asam dari strawberry cookies ini dijamin nagih di lidah. Agar strawberry cookies lebih tahan lama, kamu dapat menyimpannya dalam toples. Kudapan ini cocok untuk disantap saat santai ditemani dengan secangkir the hangat. Oiya, strawberry cookies ini dapat dijadikan inspirasi kue kering saat lebaran nanti lho. Simpan resep ini ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Indiana Malia
EditorIndiana Malia
Follow Us