Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Mudah Mango Misu, Inovasi Dessert dari Mangga

ilustrasi olahan mango misu (unsplash.com/Max Griss)

Tiramisu adalah makanan penutup asal Italia yang lembut dan kaya rasa. Sensasi kopi, keju, serta cokelat yang dijadikan bahan utama dalam membuat penganan klasik ini akan menghasilkan sajian istimewa.

Tetapi seiring berjalannya waktu, tiramisu terus mengalami perkembangan hingga muncul versi segarnya yang dibuat memakai buah. Makanan tersebut dinamai dengan mango misu.

Gak perlu repot mencari di pasaran, kamu bisa membuat mango misu sendiri di rumah dengan memperhatikan langkah berikut ini. Selain itu adonan juga dibuat tanpa memakai telur, lho!

1. Siapkan bahan-bahan

ilustrasi buah mangga (unsplash.com/Desirae Hayes-Vitor)

Bahan lapisan 1:

  • 150 gram biskuit aneka rasa
  • Susu cair atau kopi secukupnya

Bahan lapisan 2:

  • 150-180 gram whipping cream
  • 100 gram keju mascarpone
  • Gula halus secukupnya

Bahan lapisan 3:

  • Buah mangga secukupnya

2. Rendam biskuit

ilustrasi biskuit dan susu (unsplash.com/Tamas Pap)

Pada proses pembuatan tiramisu, mencelupkan biskuit ke dalam cairan adalah sesuatu yang perlu dilakukan untuk membuat tekstur bahan agak lunak. Cukup lakukan tahap ini dengan merendam biskuit selama beberapa detik saja.

Cairan yang digunakan juga boleh menggunakan seduhan bubuk kopi biar lebih terasa kuat. Namun tidak masalah jika diganti memakai susu cair supaya lebih aman dikonsumsi semua kalangan.

3. Buat adonan mascarpone

ilustrasi kocokan krim (unsplash.com/Callum Hill)

Setelah semua biskuit selesai dicelupkan ke dalam cairan susu atau kopi, maka bahan tersebut bisa disisihkan. Selanjutnya siapkan bahan-bahan dari whipping cream, keju mascarpone, dan gula bubuk.

Siapkan wadah besar lalu masukkan semua bahan tersebut dan aduk-aduk menggunakan mixer. Biarkan selama beberapa saat sampai adonan tercampur rata. Kemudian koreksi rasa untuk menentukan tingkat kemanisan krim yang kamu inginkan.

4. Olah mangga sesuai selera

ilustrasi jus mangga (unsplash.com/Aneta Voborilova)

Sebagai penentu rasa dalam olahan tiramisu ini, kamu perlu menyiapkan mangga matang yang memiliki sensasi manis. Dengan begitu, makanan pun bakal menghasilkan perpaduan yang lebih legit dan wangi.

Mangga yang sudah dikupas boleh dipotong-potong saja. Namun jika ingin lebih lembut, maka potongan mangga perlu diblender tanpa air sampai teksturnya menyerupai bubur.

5. Susun semua bahan dalam wadah

ilustrasi olahan mango misu (unsplash.com/Max Griss)

Kalau semua bahan yang diperlukan sudah diolah sesuai selera, kini waktunya menyusun komponen tersebut dalam satu wadah. Biar tambah cantik, kamu bisa menggunakan gelas atau mangkuk kaca untuk menyusun mango misu ini.

Bagian dasar makanan perlu diisi memakai biskuit yang sudah dicelupkan. Kemudian tambahkan adonan keju mascarpone di atasnya, disusul dengan adonan mangga. Lakukan hal tersebut secara berulang sampai adonan habis.

Sebelum dikonsumsi, adonan mango misu yang sudah disusun harus masuk ke kulkas agar lebih set. Lama penyimpanan minimal 4 jam, tetapi akan lebih maksimal kalau disimpan semalaman.

Bikin tiramisu gak harus repot. Sebab kamu dapat membuat tiramisu versi segar dengan modal buah mangga yang mudah kamu temukan di pasaran. Cara membuatnya pun sangat simpel dan gak memerlukan telur.

Gimana, apakah kamu tertarik untuk mencicipi mango misu fenomenal ini?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Dwi Rohmatusyarifah
EditorDwi Rohmatusyarifah
Follow Us