- 1 bungkus kulit gyoza
Resep Spicy Kimchi Gyoza untuk Menu Bekal Lezat dan Praktis!

Pencinta makanan pedas dan gurih pasti bakal jatuh cinta sama menu yang satu ini. Spicy kimchi gyoza hadir dengan cita rasa khas Korea yang menggoda, memadukan kulit gyoza lembut dengan isian kimchi pedas yang segar. Teksturnya yang juicy dan sedikit renyah di bagian bawah bikin setiap gigitan terasa istimewa.
Selain lezat, menu ini juga praktis dibuat dan cocok banget dijadikan bekal atau piknik. Cukup siapkan malam sebelumnya, lalu hangatkan sebentar saat pagi hari sebelum berangkat. Penasaran gimana cara buatnya? Yuk, simak resep spicy kimchi gyoza berikut!
Bahan Spicy Kimchi Gyoza

Bahan utama:
Bahan isian:
- 200 gram ayam cincang
- 100 gram kimchi, cincang halus
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm saus gochujang
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdm kecap asin
- ½ sdt gula pasir
- Daun bawang cincang secukupnya
- Lada dan garam secukupnya
Bahan saus celup:
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm cuka beras
- ½ sdt minyak wijen
- ½ sdt bubuk cabai
Cara Membuat Spicy Kimchi Gyoza

- Siapkan mangkuk, masukkan ayam cincang, kimchi cincang halus, bawang putih, saus gochujang, minyak wijen, kecap asin, gula, daun bawang, garam, dan lada.
- Aduk rata hingga semua bahan menyatu sempurna dan teksturnya agak lengket.
- Ambil selembar kulit gyoza, beri satu sendok teh adonan di bagian tengahnya. Basahi pinggiran kulit dengan sedikit air agar mudah direkatkan, lalu lipat menjadi setengah lingkaran.
- Tekan bagian tepinya perlahan sambil buat lipatan kecil khas gyoza di satu sisi supaya tampilannya lebih cantik.
- Panaskan sedikit minyak di wajan antilengket menggunakan api sedang agar gyoza matang merata.
- Susun gyoza dengan posisi lipatan di atas, lalu goreng sampai bagian bawahnya berwarna keemasan dan renyah.
- Tuang sekitar 50 ml air ke dalam wajan, lalu segera tutup. Biarkan gyoza mengukus selama 4–5 menit sampai airnya menyusut dan bagian dalamnya matang sempurna.
- Setelah itu, buka tutupnya dan biarkan sebentar agar bagian bawah kembali kering dan renyah.
- Angkat gyoza dari wajan, lalu tata di piring saji. Sajikan selagi hangat bersama saus celup dari campuran kecap asin, cuka beras, dan minyak wijen.
- Spicy kimchi gyoza siap untuk disajikan.
Tips Membuat Spicy Kimchi Gyoza

- Untuk isian gyoza, kamu bisa pakai ayam cincang biar rasanya ringan dan mudah menyerap bumbu. Kalau mau versi yang lebih juicy dan gurih, daging sapi cincang atau udang cincang juga bisa jadi pilihan enak!
- Gunakan kimchi yang sudah cukup fermentasi agar rasa asam dan pedasnya lebih keluar. Peras kimchi sampai airnya keluar sebelum dicincang. Kalau terlalu basah, adonan bisa lembek dan susah dibungkus rapi.
- Jangan isi kulit gyoza terlalu banyak, ya! Cukup satu sendok teh adonan saja supaya mudah dilipat dan gak bocor saat dimasak.
- Kamu bisa menyimpan gyoza mentah di freezer, lalu langsung masak tanpa perlu dicairkan dulu. Praktis banget buat bekal pagi hari!
Spicy kimchi gyoza ini bisa jadi pilihan seru buat kamu yang bosan dengan menu bekal itu-itu saja. Rasanya pedas gurih dengan aroma kimchi yang khas bikin siapa pun langsung jatuh cinta. Cobain resepnya di rumah dan rasakan sendiri sensasi bekal ala Korea yang lezat dan praktis ini!


















