Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Teri Dabu-dabu Kemangi ala Pinkan Mambo

Potret olahan ikan teri
Potret olahan ikan teri (commons.wikimedia.org/Windi Utari)
Intinya sih...
  • Ikan teri populer sebagai lauk sederhana dengan rasa gurih, asin, dan renyah.
  • Salah satu olahan teri yang sedang populer adalah teri dabu-dabu kemangi milik Pinkan Mambo.
  • Resep teri dabu-dabu kemangi ala Pinkan Mambo menggunakan bahan segar dan cara memasak yang mudah.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Ikan teri dikenal sebagai lauk yang sederhana, tetapi selalu menggugah selera. Rasanya yang gurih, sedikit asin, dan renyah membuatnya cocok disantap dengan nasi hangat.

Biasanya teri diolah menjadi sambal teri, tumis, atau lauk pelengkap nasi uduk. Dari sekian banyak olahan, salah satu yang sedang populer adalah teri dabu-dabu kemangi. Hidangan segar dengan perpaduan rasa pedas, asam, dan harum khas kemangi.

Teri dabu-dabu kemangi menjadi salah satu menu katering milik selebriti Indonesia, Pinkan Mambo. Ciri khas versinya menggunakan teri medan matang yang dicampur dengan bahan-bahan mentah segar. Satu porsi menu katering ini dibanderol sekitar Rp250 ribu, dengan porsi besar yang cocok untuk keluarga.

Namun, sebagian orang menilai harganya cukup mahal. Nah, supaya lebih hemat, kamu bisa membuat teri dabu-dabu kemangi ala Pinkan Mambo sendiri di rumah. Berikut resepnya untukmu!

Bahan Teri Dabu-dabu Kemangi

Potret ikan teri
Potret ikan teri (pixabay.com/asjjuni0)
  1. 200 gram ikan teri Medan
  2. minyak untuk menggoreng
  3. 7 siung bawang merah
  4. 10 buah cabai rawit merah
  5. 3 buah tomat merah
  6. 3 buah tomat hijau
  7. 1 buah jeruk nipis
  8. kemangi secukupnya
  9. garam secukupnya
  10. kaldu jamur secukupnya
  11. merica bubuk secukupnya
  12. gula pasir secukupnya
  13. 3 sdm minyak panas

Cara Membuat

  1. Panaskan minyak di dalam wajan, lalu goreng ikan teri Medan hingga kering dan berwarna keemasan.
  2. Setelah teri medan matang, angkat dan tiriskan.
  3. Selanjutnya, iris halus bawang merah, cabai rawit merah, tomat merah, dan tomat hijau.
  4. Masukkan semua bahan ke dalam wadah besar berisi ikan teri Medan yang sudah digoreng.
  5. Tambahkan garam, kaldu jamur, merica bubuk, dan gula pasir ke dalam wadah. Aduk merata.
  6. Masukkan daun kemangi, lalu aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata.
  7. Panaskan sedikit minyak, lalu siramkan ke dalam campuran bahan dabu-dabu, aduk cepat hingga bumbu lebih meresap dan aromanya keluar.
  8. Terakhir, peras jeruk nipis di atasnya untuk menambah rasa segar.
  9. Teri dabu-dabu kemangi siap disajikan.

Tips Membuat

  1. Pilih teri Medan yang masih segar. Rendam sebentar dalam air hangat sebelum digoreng, agar rasa asinnya tidak terlalu kuat.
  2. Pastikan minyak benar-benar panas saat menggoreng teri. Minyak panas membantu membuat tekstur teri lebih renyah dan tidak menyerap banyak minyak.
  3. Penting untuk memilih bawang, tomat, dan cabai yang masih segar, agar cita rasanya nikmat dan harumnya terasa maksimal.

Dengan bahan-bahan dan cara yang mudah, kamu bisa menikmati teri dabu-dabu kemangi yang nikmat ala Pinkan Mambo. Rasanya pedas, gurih, dan segar, cocok banget disantap bareng keluarga di rumah. Selamat memasak!

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dewi Suci Rahayu
EditorDewi Suci Rahayu
Follow Us

Latest in Food

See More

5 Tips Membuat Roti Khubz ala Timur Tengah dengan Tekstur Empuk

20 Okt 2025, 20:38 WIBFood